
Bola.net - Rumor kepindahan Jude Bellingham ke Manchester United nampaknya tidak akan terwujud di musim panas nanti. Gelandang Birmingham City itu diberitakan akan pindah ke Jerman untuk bergabung dengan Borussia Dortmund.
Sejak bulan Januari kemarin, nama Bellingham mencuat menjadi target transfer Manchester United. Gelandang berusia 16 tahun itu diberitakan ingin diboyong Solskjaer ke Old Trafford.
Proses pendekatan MU terhadap Bellingham memang cukup intensif. Mereka bahkan diketahui sudah mengundang sang gelandang untuk berkunjung ke markas latihan mereka di Carrington.
Bild mengklaim bahwa meski United sudah intens mendekati sang gelandang, namun Bellingham diyakini tidak akan berlabuh ke MU. Ia disebut akan bergabung dengan Borussia Dortmund musim depan.
Mengapa Bellingham tidak jadi bergabung dengan MU? SImak informasinya di bawah ini.
Faktor Jam Bermain
Menurut laporan tersebut alasan mengapa Bellingham tidak akan berlabuh ke MU karena faktor jam bermain.
MU memang tertarik untuk mendatangkannya. Namun mereka tidak bisa menjamin sang gelandang tampil di tim utama mereka.
Malah Bellingham akan diproyeksikan main di tim junior MU. Ia menganggap langkah itu sebagai kemunduran sehingga ia dikabarkan enggan pindah ke MU.
Tawaran Menarik
Sementara Borussia Dortmund diberitakan menawarkan jenjang karir yang lebih bagus untuk Bellingham.
Seperti skema Jadon Sancho, Bellingham akan ditaruh di tim junior Dortmund terlebih dahulu sebagai proses adaptasi dengan sepakbola Jerman. Setelah itu ia secara perlahan tapi pasti diintegrasikan dengan skuat senior Die Borussen.
Bellingham merasa langkah ini jauh lebih bagus daripada tawaran MU sehingga ia lebih memilih pindah ke Dortmund.
Harga Terjangkau
Dortmund diberitakan tidak perlu keluar uang terlalu besar untuk merekrut Bellingham.
Sang gelandang bisa direkrut dengan mahar sebesar 30 juta pounds saja.
(Bild)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Jadi Korban PHP Jude Bellingham?
Bundesliga 18 Maret 2020, 21:00
-
MU? Timo Werner Hanya Inginkan Pindah ke Liverpool
Bundesliga 18 Maret 2020, 20:40
-
Arsenal Siapkan Tawaran untuk Chris Smalling
Liga Inggris 18 Maret 2020, 20:20
-
Bruno Fernandes Harus Jadi Pusat Permainan MU Musim Depan
Liga Inggris 18 Maret 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR