
Bola.net - Sebuah laga krusial akan tersaji di Stamford Bridge pada dini hari nanti. Tuan rumah Chelsea akan menjamu Real Madrid di leg kedua semi final Liga Champions musim 2020/21.
Kedua tim masih sama-sama memiliki kans yang terbuka untuk lolos ke final. Karena di leg pertama pertandingan berakhir dengan skor imbang 1-1.
Real Madrid memang harus bekerja ekstra keras di laga ini. Karena mereka minimal harus mencetak satu gol jika ingin lolos, karena Chelsea punya tabungan satu gol tandang.
El Real sendiri datang ke London Barat dengan kondisi yang kurang optimal. Karena beberapa pemain mereka seperti Lucas Vazquez, Daniel Varvajal dan Raphael Varane harus absen karena cedera.
Namun ada setidaknya lima pemain Real Madrid yang berpotensi menjegal impian Chelsea lolos ke final UCL musim ini. Siapa saja mereka? Yuk intip di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Karim Benzema

Ancaman pertama untuk Chelsea datang dari penyerang Real Madrid, Karim Benzema.
Striker 34 tahun itu merupakan mesin gol andalan Real Madrid musim ini. Ia tercatat 28 gol dan delapan assist bagi Los Blancos musim ini.
Chelsea sudah merasakan ketajaman striker asal Prancis itu di leg pertama, sehingga mereka harus ekstra waspada untuk membendung sang striker.
Sergio Ramos

Di laga ini, Real Madrid tidak akan diperkuat Raphael Varane yang mengalami cedera. Namun Madrid tidak terlalu cemas, karena Sergio Ramos akan tampil di laga ini.
Sang kapten sudah absen di beberapa pekan terakhir karena cedera. Namun Zidane memastikan bahwa bek 34 tahun itu bisa tampil di laga ini.
Kehadiran Ramos akan menjadi tambahan yang berharga bagi skuat Madrid, karena Ramos sangat tangguh dalam bertahan dan juga kerap jadi pembeda di momen-momen krusial.
Toni Kroos

Pemain ketiga yang bakal jadi ancaman nyata bagi Chelsea di dini hari nanti adalah Toni Kroos.
Kroos dikenal sebagai otak permainan Madrid. Ia memiliki visi yang bagus dan juga umpan-umpan yang akurat.
Kroos bakal tampil 100% di laga ini, karena ia diistirahatkan Zidane saat melawan Osasuna pada akhir pekan kemarin. Sehingga gelandang Timnas Jerman itu siap mengeluarkan kemampuan terbaiknya sejak awal laga.
Thibaut Courtois

Pemain Madrid berikutnya yang bisa mengubur mimpi Chelsea ke final UCL adalah Thibaut Courtois.
Kiper asal Belgia itu sudah menjadi sosok yang sangat tangguh di bawah mistar gawang Madrid. Alhasil El Real menjadi salah satu tim dengan jumlah kebobolan paling sedikit di La Liga.
Courtois juga semakin bersemangat di laga ini, karena ia akan kembali ke Stamford Bridge setelah meninggalkan Chelsea beberapa tahun yang lalu.
Isco

Pemain terakhir yang kami prediksi bakal jadi ancaman nyata bagi Chelsea adalah Isco.
Sang playmaker memang sempat jadi penghangat bangku cadangan di awal musim ini. Namun beberapa bulan terakhir sang playmaker mulai menemukan performa terbaiknya lagi bersama Madrid.
Di akhir pekan kemarin, ia berhasil membongkar pertahanan rapat Osasuna saat masuk sebagai pemain pengganti. Jadi Isco bisa melakukan hal yang sama saat melawan Chelsea nanti.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Gembira! Dua Laga Terakhir EPL Digelar dengan Penonton
Liga Inggris 5 Mei 2021, 20:40
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR