
Bola.net - - Kiper PSG Gianluigi Buffon menjagokan Barcelona juara Liga Champions karena mereka diperkuat oleh pemain terbaik dunia saat ini, Lionel Messi.
Musim ini banyak tim yang masuk tim kandidat juara Liga Champions. Di antaranya adalah PSG sendiri yang punya banyak pemain top macam Neymar dan Kylian Mbappe.
Kemudian ada juga Juventus, yang diperkuat oleh Cristiano Ronaldo. Mantan tim CR7, Real Madrid, juga layak dimasukkan daftar ini karena mereka juga berstatus sebagai juara bertahan.
Lalu masih ada raksasa Bundesliga Bayern Munchen. Tentunya ada juga tim-tim dari Inggris seperti Manchester City dan Liverpool.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Favorit Buffon
Buffon kemudian ditanya tim mana yang ia favoritkan untuk jadi juara Liga Champions musim ini. Kiper berusia 40 tahun tersebut mengaku ia menjagokan Barca karena tim tersebut masih diperkuat oleh Messi.
Ia juga punya satu jagoan lagi di kompetisi paling elit di benua biru tersebut. Menurutnya mantan timnya yakni Juventus juga layak disebut sebagai kandidat juara berkat kehadiran salah satu pemain terbaik dunia saat ini, Ronaldo.
"Favorit Liga Champions? Anda harus mengatakan Barcelona karena mereka memiliki pemain terbaik di dunia. Kemudian Juventus yang merekrut pemain lain yang dianggap terbaik," tutur Buffon pada Sky Sports.
Masa Depan
Saat ini Buffon dikontrak selama semusim saja di PSG. Ia kemudian ditanya terkait masa depannya, apalagi sekarang ini usianya sudah mencapai kepala empat.
Buffon mengaku bahwa yang ada di pikirannya sekarang ini adalah untuk bisa terus bermain dan menunjukkan performa semaksimal mungkin.
"Masa depan? Saya ingin bermain sampai saya kompetitif," tegasnya.
"Saya beruntung menerima tawaran dari banyak klub besar dan saya ingin lanjut bermain. Saya punya waktu untuk menyerah," pungkasnya.
Berita Video
Berita video salah satu peran Rizky Pora di Timnas Indonesia adalah memberi gol kejutan seperti yang dicetaknya pada leg I Final Piala AFF 2016.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Messi, Buffon Favoritkan Barca Juara UCL 2018-19
Liga Champions 2 November 2018, 18:10
-
Buffon Akui Napoli Lawan yang Levelnya Tinggi
Liga Champions 2 November 2018, 17:32
-
Angel Di Maria Nyaris Gabung Monaco Sebelum ke MU Tahun 2014
Liga Eropa Lain 2 November 2018, 15:04
-
Sudah Banyak Klub Kaya, Madrid Dinilai Tak Lagi Bisa Belanja Jorjoran
Liga Spanyol 2 November 2018, 13:30
-
Di Maria Akui Liverpool Lebih Superior dari PSG
Liga Champions 2 November 2018, 03:06
LATEST UPDATE
-
Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:15
-
Terungkap, Ini Ketegangan di Balik Layar Sebelum Man Utd Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 18:01
-
Usai Pecat Ruben Amorim, MU Tidak Buru-buru Cari Manajer Baru?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:55
-
Rekam Jejak Ruben Amorim Dipecat Man United: Hanya 24 Kemenangan dari 63 Laga
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:45
-
Pernyataan Lengkap Manchester United Soal Pemecatan Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:39
-
Ruben Amorim Dipecat, Siapa Pelatih Man United Sekarang?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:33
-
Perubahan Gaya Main Liverpool di Era Arne Slot Jadi Bumerang di Anfield
Liga Inggris 5 Januari 2026, 17:27
-
Daftar Pemain Voli Putri Jakarta Electric PLN Mobile di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 17:14
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40



















KOMENTAR