
Bola.net - Kekalahan Bayern Munchen dari Real Madrid di Liga Champions sulit diterima oleh Thomas Tuchel. Pelatih Jerman itu mempertanyakan keputusan wasit dalam laga tersebut.
Bayern gagal melaju ke final Liga Champions setelah dikalahkan Real Madrid. Mereka takluk dengan skor 2-1 pada leg kedua semifinal di Santiago Bernabeu, Kamis (9/5/2024) dini hari WIB.
Bayern sempat unggul melalui Alphonso Davies. Namun, pemain pengganti Joselu mampu mencetak dua gol untuk membalikkan keadaan.
Bayern sempat mencetak gol penyeimbang lewat Matthijs de Ligt di masa injury time. Namun, gol tersebut tak disahkan wasit karena dianggap berada di posisi offside.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kecam Wasit

Tuchel sangat kecewa dengan kepemimpinan wasit Szymon Marciniak dalam pertandingan tersebut. Dia merasa sang pengadil lapangan telah melakukan keputusan buruk.
"Ada keputusan buruk dari hakim garis dan wasit. Rasanya seperti pengkhianatan pada akhirnya," kata Tuchel kepada TNT Sports.
"Hakim garis meminta maaf tapi itu tidak membantu. Mengibarkan bendera di saat seperti ini. Wasit melihat kami mendapatkan bola kedua dan kami melakukan tembakan.
"Sulit untuk menerimanya, tapi begitulah adanya."
Sudah Minta Maaf

Tuchel kemudian mengonfirmasi bahwa wasit Szymon Marciniak sudah meminta maaf. Akan tetapi, hal itu tidak membantu karena Real Madrid yang melaju ke final.
“Setiap orang harus mencapai batasnya, semua orang harus menderita, semua orang harus bermain tanpa melakukan kesalahan. Jadi wasit juga harus berada di level itu,” lanjutnya Tuchel.
"Tidak ada gunanya membuat alasan setelah kejadian tersebut. Anda berada di lapangan karena alasan ini, karena Anda adalah yang terbaik yang ada. Dan kami berhak mengharapkan hal itu sampai akhir."
Sumber: BBC
Semifinal Liga Champions 2023/2024

LEG 1
Rabu, 1 Mei 2024
02:00 WIB Bayern Munchen 2-2 Real Madrid
Kamis, 2 Mei 2024
02:00 WIB Borussia Dortmund 1-0 PSG
LEG 2
Rabu, 8 Mei 2024
02:00 WIB PSG 0-1 Borussia Dortmund
Kamis, 9 Mei 2024
02:00 WIB Real Madrid 2-1 Bayern Munchen
Jadwal Final Liga Champions

Pertandingan: Borussia Dortmund vs Real Madrid
Venue: Wembley
Hari: Minggu, 2 Juni 2024
Jam: 02.00 WIB
Siaran Langsung: SCTV
Live streaming: Vidio
Baca Juga:
- Bayern Munchen Dikalahkan Real Madrid, Thomas Tuchel: Menyakitkan!
- Real Madrid Lolos Dramatis ke Final Liga Champions, Ancelotti: Ini Ajaib!
- Thomas Muller Marah Besar Usai Bayern Munchen Tersingkir, Tuding Real Madrid Curang, Bawa-bawa Cristiano Ronaldo
- Yang Tersisa dari Real Madrid vs Bayern Munchen: Sambutlah Sang Raja Liga Champions!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sabda Ancelotti: Sebentar Lagi Vinicius Menang Ballon d'Or
Liga Champions 9 Mei 2024, 18:36
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR