
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan pembelaan terhadap Cristiano Ronaldo. Ia menilai Ronaldo telah memberikan kontribusi yang besar bagi MU kendati ia dituding malas melakukan pressing.
Ronaldo yang baru saja pulang ke Manchester United di musim panas kemarin mendapatkan banyak kritikan belakangan ini. Karena ia dinilai terlalu pemalas untuk membantu pertahanan United.
Ini terlihat saat pertandingan melawan Leicester City, di mana Ronaldo terlihat enggan membantu melakukan pressing. Sehingga Setan Merah kalah dengan skor 4-2 di laga itu.
Ketika dimintai tanggapan mengenai tudingan itu, begini jawaban Solskjaer. "Kami memiliki 11 pemain di atas lapangan dan setiap dari mereka punya peran yang berbeda-beda," ujar Solskjaer yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Selalu Membantu Tim
Solskjaer tidak menampik anggapan bahwa Ronaldo memang enggan terlalu membantu United untuk bertahan dan melakukan pressing.
Namun ia menyebut sang penyerang selalu bekerja keras untuk membantu Setan Merah meraih hasil yang bagus di atas lapangan.
"Dia [Ronaldo] selalu melakukan segala yang ia bisa untuk membantu tim ini,"
Terlalu Berlebihan
Lebih lanjut, Solskjaer menilai bahwa kritikan-kritikan yang diberikan ke Ronaldo itu terlalu berlebihan.
Ia menilai bahwa orang-orang terlalu menyudutkan Ronaldo karena United menelan kekalahan.
"Kami selalu menurunkan tim yang kami rasa mampu membawa kami memenangkan pertandingan. Jika kami tidak memenangkan pertandingan, maka kritikan-kritikan itu akan selalu ada," ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan kembali beraksi di ajang Liga Champions pada tengah pekan nanti.
Setan Merah dijadwalkan akan berjumpa dengan Atalanta di pertandingan ketiga grup F Liga Champions.
Klasemen Grup F
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal dan Link Live Streaming Liga Champions di Vidio: Porto vs AC Milan
Liga Champions 19 Oktober 2021, 23:56
-
Jadwal dan Link Live Streaming Liga Champions di Vidio: Ajax vs Borussia Dortmund
Liga Champions 19 Oktober 2021, 23:54
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR