
Bola.net - - Manchester City akan menjamu Tottenham pada leg kedua babak perempat final Liga Champions 2018/19, Kamis (18/4). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Etihad Stadium ini.
Leg pertama di stadion baru Tottenham, yang merupakan pertemuan perdana mereka di panggung kompetisi Eropa, berkesudahan 1-0 untuk kemenangan tuan rumah. Gol tunggal Tottenham dicetak oleh Son Heung-Min pada menit 78. City punya satu peluang emas di babak pertama, tapi eksekusi penalti Sergio Aguero dimentahkan oleh Hugo Lloris.
City meraih 3 kemenangan beruntun atas Tottenham di semua kompetisi sebelum kalah di leg pertama.
City dan Tottenham kini memiliki head-to-head seimbang. City menang 61 kali, Tottenham juga menang 61 kali, dan 35 laga lainnya dalam 157 pertemuan mereka berakhir imbang.
Pencetak gol terbanyak City di Liga Champions musim ini: Sergio Aguero (5).
Pencetak gol terbanyak Tottenham di Liga Champions musim ini: Harry Kane (5).
Skrosing: Tidak ada.
Absen laga berikutnya jika mendapatkan kartu kuning di laga ini: Aguero, Otamendi (City), Alderweireld, Lamela, Son (Tottenham).
Scroll terus ke bawah.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Manchester City
Dengan hasil leg pertama, berarti City selalu kalah dalam 5 laga sebelumnya melawan sesama tim Inggris di kompetisi Eropa (M0 S0 K5), kebobolan 8 gol dan hanya mencetak 1 gol.
City menang 7 kali dan kalah 6 kali dalam 14 laga terakhirnya di Eropa, kandang dan tandang (M7 S1 K6).
City memenangi 3 dari 4 laga kandang yang sudah mereka mainkan di Liga Champions musim ini: kalah 1-2 vs Lyon, menang 6-0 vs Shakhtar Donetsk, 2-1 vs Hoffenheim, 7-0 vs Schalke.
City telah mencetak 16 gol dalam 4 laga kandangnya di Liga Champion musim ini.
City kandas 5 kali dalam 7 partai dua leg Eropa di mana mereka kalah tandang pada leg pertama. Terakhir adalah melawan Liverpool di babak ini musim lalu (0-3 tandang, 1-2 kandang).
City adalah tim tersubur di Liga Champions 2018/19 sejauh ini dengan torehan 26 golnya.
Akhir pekan kemarin, City mengalahkan tuan rumah Crystal Palace 3-1 di Premier League lewat gol-gol Raheem Sterling (2) dan Gabriel Jesus. Dengan hasil itu, berarti City menang 22 kali dan cuma kalah 2 kali dalam 25 laga terakhirnya di semua kompetisi (M22 S1 K2). City juga mencetak 75 gol dan hanya kebobolan 13 selama periode tersebut.
Raheem Sterling mencetak 6 gol dalam 7 penampilan terakhirnya untuk City di semua kompetisi.
City selalu menang dalam 11 laga kandang terakhirnya di semua kompetisi, mencetak 48 gol dan hanya kebobolan 3 gol, meraih 8 clean sheet.
Rekor kandang City di semua kompetisi musim 2018/19 sejauh ini adalah M23 S0 K2.
City meraih 7 clean sheet dalam 11 laga terakhirnya di semua kompetisi.
Tottenham
Rekor tandang Tottenham di fase knockout Liga Champions adalah M2 S1 K1.
Catatan tandang Tottenham di Liga Champions musim ini: kalah 1-2 vs Inter Milan, seri 2-2 vs PSV, 1-1 vs Barcelona, menang 1-0 vs Borussia Dortmund.
Tottenham hanya menang 5 kali dalam 19 laga tandang terakhirnya di Eropa (M5 S7 K7).
Tottenham lolos 17 kali dalam 19 partai knockout Eropa di mana mereka menang kandang pada leg pertama. Terkini adalah melawan Borussia Dortmund di babak sebelumnya (3-0 kandang, 1-0 tandang).
Totteham selalu menang tanpa kebobolan dalam 3 laga terakhirnya di semua kompetisi: 2-0 vs Palace, 1-0 vs City, 4-0 vs Huddersfield. Namun 3 kemenangan itu semuanya adalah kemenangan kandang.
Tottenham selalu kalah dengan skor identik 1-2 dalam 2 laga tandang terakhirnya, yakni melawan Southampton dan Liverpool di Premier League.
Kemenangan 1-0 di leg kedua kontra Dortmund adalah satu-satunya kemenangan Tottenham dalam 7 laga tandang terakhir mereka di semua kompetisi (M1 S0 K6).
Tottenham hanya 4 kali imbang dalam 49 laga yang sudah mereka mainkan di semua kompetisi musim ini (M31 S4 K14).
Tottenham hanya 6 kali clean sheet dalam 17 laga terakhirnya di semua kompetisi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aubameyang Pede Kalahkan Salah dan Aguero di Perebutan Sepatu Emas EPL
Liga Inggris 16 April 2019, 21:20
-
Duduk Manis di Bangku Cadangan, Alexis Sanchez Dulang 90 Milyar Rupiah di MU
Liga Inggris 16 April 2019, 20:40
-
Musim City Akan tetap Hebat Meski Tanpa Trofi Juara EPL
Liga Inggris 16 April 2019, 19:48
-
Tinggalkan Manchester CIty, Ilkay Gundogan Merapat ke Italia?
Liga Inggris 16 April 2019, 19:40
-
Tanpa Kane, Tottenham Masih Sangat Berbahaya Bagi City
Liga Champions 16 April 2019, 19:21
LATEST UPDATE
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
-
Battle of WAGs Liga Inggris 2025/2026: Arsenal vs Liverpool
Bolatainment 8 Januari 2026, 19:55
-
Live Streaming Milan vs Genoa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 8 Januari 2026, 19:45
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR