
Bola.net - Winger PSG, Ousmane Dembele mengaku tidak sakit hati dirinya dicemooh fans Barcelona pada dini hari tadi. Ia menyebut bahwa yang terpenting adalah ia sukses membawa Les Parisien lolos ke semifinal Liga Champions.
Dini hari tadi, skuat PSG bertamu ke markas Barcelona untuk leg kedua perempat final Liga Champions 2023/2024. Laga ini jadi laga yang spesial bagi Ousmane Dembele karena untuk pertama kalinya ia kembali ke Catalunya setelah pindah ke Paris di musim panas tahun lalu.
Di laga ini, Dembele mendapatkan cemoohan dari fans Barcelona sepanjang laga. Namun sang winger tidak terpengaruh akan tekanan fans tuan rumah.
Ia tampil dengan apik sejak awal laga. Ia sukses mencetak satu gol dan membawa PSG menang 4-1 atas Barcelona di laga ini.
Simak komentar Dembele di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Situasi yang Biasa

Diwawancarai seusai laga, Dembele mengaku tidak masalah mendapatkan cemoohan fans Barcelona.
Ia menyebut bahwa itu situasi yang normal terjadi, sehingga ia sama sekali tidak ambil hati dengan kelakuan para fans Barcelona.
"Cemoohan fans Barcelona? Saya rasa hal seperti itu normal di setiap stadion sepak bola," buka Dembele.
Yang Penting Lolos

Lebih lanjut, Dembele menyebut bahwa ia tidak terlalu ambil pusing dengan apa yang dilakukan fans Barcelona pada dirinya.
Ia menyebut bahwa tugas utamanya adalah membawa PSG lolos ke Semifinal, dan ia senang bisa menuntaskan tugasnya.
"Barcelona adalah klub yang luar biasa dan saya sangat menyukai klub ini. Namun sekarang saya bahagia di Paris dan kami berhasil lolos ke semifinal," pungkasnya.
Lawan Berikutnya

Lawan PSG di Semifinal Liga Champions 2023/2024 sudah ditentukan.
Les Parisien akan berhadapan dengan Borussia Dortmund, setelah Die Borussien sukses mengalahkan Atletico Madrid di semifinal.
Klasemen La Liga
(Fabrizio Romano)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Kekalahan dari PSG, Barcelona Sudah Ditunggu El Clasico
Liga Champions 17 April 2024, 13:30
-
Mimpi Buruk Barcelona: Harus Melawan Kylian Mbappe dengan Jersey Putih!
Liga Champions 17 April 2024, 13:10
-
Penyesalan Frenkie De Jong Usai Barcelona Tersingkir dari Liga Champions
Liga Champions 17 April 2024, 13:06
-
Lamine Yamal Dikorbankan Usai Ronald Araujo Dikartu Merah, Kenapa?
Liga Champions 17 April 2024, 12:39
LATEST UPDATE
-
Manchester City vs Chelsea: Siapa Unggul di Catatan Head to Head?
Liga Inggris 3 Januari 2026, 16:05
-
Nonton Live Streaming Borneo FC vs PSM Makassar Hari Ini di BRI Super League
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 16:01
-
John Herdman Unggul dari Shin Tae-yong dan Kluivert dalam Rataan Kemenangan
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:57
-
Mengapa Chelsea Pertimbangkan Liam Rosenior sebagai Pelatih Baru
Liga Inggris 3 Januari 2026, 15:35
-
Breaking News! John Herdman Resmi Menjadi Pelatih Timnas Indonesia
Tim Nasional 3 Januari 2026, 15:24
-
Daftar Pemain Voli Putra Medan Falcons Tirta Bhagasasi di Proliga 2026
Voli 3 Januari 2026, 14:58
-
Reaksi Manajer Premier League atas Kepergian Mendadak Enzo Maresca dari Chelsea
Liga Inggris 3 Januari 2026, 14:17
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR