
Bola.net - Manajer Dynamo Kiev, Mircea Lucescu angkat bicara mengenai duel timnya melawan Juventus nanti malam. Ia menegaskan bahwa timnya akan memberikan perlawanan sengit kepada Juventus meski mereka bukan tim unggulan.
Tergabung di grup G, Juventus dan Dynamo Kiev akan saling bertemu di pertandingan pertama fase grup UCL musim ini. Juventus akan bertamu ke Ukraina untuk menantang Kiev.
Laga ini merupakan sebuah laga reuni. Lucescu yang saat ini menangani Kiev merupakan mantan manajer Pirlo saat keduanya masih membela Brescia.
Lucescu menyebut bahwa ia tidak mau pertandingan ini terlalu fokus pada reuninya dengan Pirlo. "Saya dan Pirlo tidak akan bermain di pertandingan ini, melainkan para pemain kami yang akan turun di atas lapangan," buka Lucescu yang dikutip Football Italia.
Baca komentar lengkap manajer Kiev itu di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Persiapan Tidak Ideal
Lucescu mengakui bahwa kondisi timnya tidak begitu ideal jelang menjamu Juventus.
Ia menyebut waktu persiapan timnya cukup mepet karena adanya jeda internasional dua pekan ini.
"Kami mengalami kesulitan untuk menghadapi jeda internasional kali ini. Situasinya menjadi rumit karena kami harus mempersiapkan pertandingan ini dalam waktu yang singkat."
Beri Perlawanan
Lucescu juga mengakui bahwa Juventus adalah tim yang diunggulkan untuk memenangkan laga ini. Namun ia menegaskan timnya tidak akan menyerah tanpa bertanding.
"Para pemain kami akan memberikan segenap kemampuan dan juga menerapkan apa yang mereka pelajari di beberapa hari terakhir."
"Kami berharap pertandingan ini bisa menjadi pertandingan yang bagus dan kami akan berjuang." ujarnya.
Hasil Kurang Baik
Juventus datang ke Ukraina dengan memetik hasil yang kurang baik.
Mereka ditahan imbang Crotone di akhir pekan kemarin dengan skor 1-1.
(Football Italia)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Live Streaming Dynamo Kiev vs Juventus di Vidio
Liga Champions 20 Oktober 2020, 23:08
-
Ancaman Juventus untuk Paulo Dybala: Teken Kontrak atau Pergi!
Liga Italia 20 Oktober 2020, 23:00
-
Bos Shakhtar Donetsk: Ronaldo Memiliki Cerita di Belakangnya yang Patut Dicontoh
Liga Spanyol 20 Oktober 2020, 19:29
-
Mulai Pulih, Matthijs De Ligt Segera Comeback di Juventus
Liga Italia 20 Oktober 2020, 19:00
-
Dynamo Kiev Janji Berikan Perlawanan Sengit Saat Menjamu Juventus
Liga Champions 20 Oktober 2020, 18:20
LATEST UPDATE
-
Robert Lewandowski Ogah Jadi Pemain Cadangan di Barcelona
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:11
-
Joan Garcia Samai Rekor Ter Stegen Lewat Penampilan Heroik di Derby Catalan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:03
-
Link Nonton Streaming Persik vs Persib Hari Ini - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 15:51
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 5 Januari 2026, 15:44
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 5 Januari 2026, 15:40
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 15:32
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR