
Bola.net - - Santiago Solari terus membuktikan kualitasnya sebagai pelatih interim Madrid. Sejak menggantikan Julen Lopetegui, dia sukses membawa Madrid meraih tiga kemenangan beruntun. Mulai dari Melilla, Real Valadollid hingga terakhir mengalahkan Viktoria Plzen.
Kamis (8/11) dini hari WIB tadi, Madrid berpesta lima gol tanpa balas ke gawang Plzen pada matchday 4 Grup G Liga Champions 2018/19. Kemenangan tersebut akan mempermudah langkah Madrid ke fase gugur.
Laju positif tersebut tentu membuat nama Solari kian dikenal. Sesuai peraturan La Liga, pelatih sementara hanya boleh bertahan 15 hari, setelah itu klub harus menunjuk pelatih resmi. Entah mengangkat pelatih sementara tersebut atau memilih pelatih lain.
Laju positif ini pun membuat nama Solari kian dijagokan. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini:
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Laga Penting
Gelandang Madrid, Casemiro merasa permainan Madrid saat mengalahkan Plzen sudah sangat baik. Madrid mencetak lima gol dan berhasil menjaga clean sheet. Casemiro percaya kemenangan itu penting bagi kepercayaan diri skuat Madrid.
"Ini adalah malam yang penting, khususnya karena kami mencetak lima gol dan menjaga clean sheet. Hasil malam ini membantu untuk membangun kepercayaan diri kami," tegas Casemiro di laman resmi realmadrid.
"Dalam beberapa laga kami sebelumnya, bola tak mau masuk ke gawang dan hari ini kami mendapat peluang untuk mencetak lebih banyak gol."
Kenapa Tidak?

Lebih lanjut, Casemiro ternyata termasuk salah satu pemain yang tak segan mendukung Santiago Solari. Menurutnya, Madrid memang klub yang sangat menuntut, oleh sebab itu pelatih mana pun harus siap menghadapi tekanan yang menyertai jabatan tersebut.
"Kami tahu bahwa Real Madrid adalah klub yang paling menuntut di dunia dan kami memiliki fan yang mendukung kami sampai akhir, tetapi kami harus selalu memberikan yang terbaik dan menang."
"Kami memperlakukan Solari seperti pelatih Real Madrid dan dengan respek yang tinggi. Dan jika semua hal berjalan baik, kenapa tidak memberi dia kesempatan?" tutupnya.
Timnas Indonesia akan memulai petualangan di Piala AFF 2018 dalam hitungan hari. Indonesia harus mengawali turnamen dua tahunan itu dengan bertandang ke kandang kawan. Berikut berita video jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2018:
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Sikut Milan Havel Sampai Berdarah, Sergio Ramos Minta Maaf
Liga Champions 8 November 2018, 21:40
-
Bonucci: Varane Bagus, Tetapi Ronaldo Lebih Layak Dapat Ballon d'Or
Liga Inggris 8 November 2018, 21:00
-
Vinicius Junior Diminta Bersabar Dengan Karirnya di Real Madrid
Liga Spanyol 8 November 2018, 20:40
-
Gagasan Solari Jadi Pelatih Tetap, Casemiro: Kenapa Tidak?
Liga Champions 8 November 2018, 12:30
-
Selain Ronaldo, 5 Pemain Real Madrid Ini Juga Pernah Raih Ballon d'Or
Editorial 8 November 2018, 11:07
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR