Bola.net - Bek kiri Inter Milan, Cristiano Biraghi mengakui bahwa mereka kecewa setelah gagal lolos 16 besar Liga Champions. Kegagalan ini tak lepas dari kekalahan yang mereka derita ketika menjamu Barcelona.
Tampil sebagai tuan rumah di Giuseppe Meazza, Rabu (11/12/2019) dini hari tadi WIB, Inter Milan memang optimistis sejak awal mampu mengalahkan Barcelona. Namun harapan tinggal harapan.
Alih-alih meraih kemenangan dan lolos ke 16 besar Liga Champions, tim asuhan Antonio Conte tersebut justru dipermalukan Barcelona yang memainkan banyak pemain muda dengan skor 2-1.
Pemain muda Barca, Carles Perez membawa tim tamu unggul lebih dahulu pada menit ke-23, sebelum disamakan Romelu Lukaku semenit sebelum babak pertama berakhir. Asa Inter akhirnya berakhir setelah Ansu Fati mencetak gol tiga menit jelang bubaran. Skor 2-1 ini memastikan Barca lolos sebagai juara grup, dan Inter gagal lolos.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kecewa karena Gagal Lolos
Setelah pertandingan tersebut, Biraghi mengungkapkan kekecewaan Inter Milan. Menurutnya, para pemain telah melakukan segalanya untuk membawa Inter lolos, karena itulah mereka merasa sangat kecewa.
"Normal untuk merasa kecewa, kami telah memberikan segalanya dan mengupayakan apapun yang bisa kami lakukan, kami tidak bisa banyak mengeluh," ujarnya di situs resmi klub.
"Kami merasa kecewa pada hari ini, namun mulai besok kami akan memikirkan laga berikutnya. Kami tak boleh terlalu lama merenung atas kekalahan ini," tambahnya.
"Barcelona memiliki banyak kualitas dan mereka mampu keluar dari tekanan kami dan kami harus bertahan. Filosofi bermain kami adalah bahwa ada momen permainan kami berhasil, dan di satu momen lain kami harus mundur dan bertahan karena lawan kami adalah tim kuat," imbuhnya.
Menatap ke Depan
Meskipun kecewa, Biraghi juga menegaskan bahwa penyesalan yang berlarut-larut tak akan ada gunanya. Ia meminta kekalahan ini justru membuat mereka dewasa sebagai tim dan menjadikan pelajaran untuk laga selanjutnya.
Di pertandingan paling dekat, Inter Milan akan tandang ke markas Fiorentina di lanjutan Serie A, Senin (16/12/2019) dini hari.
"Laga pada hari Senin, akan menjadi ujian nyata dalam menuju kedewasaan kami sebagai sebuah tim. Kami akan menganalisis pertandingan ini dan mencari tahu apa yang dapat kami lakukan dengan lebih baik untuk ke depannya," lanjutnya.
"Florence adalah tempat yang sulit, atmosfer di sana ketika ada tim besar selalu terasa intens, dan tuan rumah mengambil keuntungan dari hal itu. Mereka tidak sedang berada dalam performa terbaik, karena itu mereka jelas ingin memberi lebih dari biasanya," tandasnya.
Highlights Inter Milan vs Barcelona
Berikut highlight pertandingan Inter Milan vs Barcelona selengkapnya.
Bagaimana Bolaneters, menurut kalian Inter Milan layak lolos atau memang tidak layak lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah melihat cuplikan pertandingan di atas? Tulis pendapat kalian di kolom komentar yang sudah disediakan di bawah ini ya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Frenkie De Jong Justru Bersedih Usai Bawa Barcelona Kalahkan Inter
Open Play 11 Desember 2019, 22:14
-
Butuh Bek Baru, Manchester City Bajak Bek Barcelona Ini
Liga Inggris 11 Desember 2019, 22:00
-
Barcelona Tebus Klausul Rilis Lautaro Martinez?
Liga Spanyol 11 Desember 2019, 17:20
-
Barcelona Tunda Penjualan Ivan Rakitic, Ada Apa Gerangan?
Liga Inggris 11 Desember 2019, 17:00
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43


























KOMENTAR