
Bola.net - Berikut jadwal pertandingan klub Premier League Arsenal melawan Porto pada hari Rabu, 13 Maret 2024.
Laga Arsenal vs Porto ini merupakan laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2023/2024. Pertandingan ini akan digelar di Emirates Stadium pada pukul 03.00 WIB.
Arsenal sedang dalam posisi yang kurang bagus sekarang ini. Sebab di leg pertama di Portugal pekan lalu, mereka dikalahkan oleh Porto dengan skor 1-0.
Arsenal tentu harus mengejar ketertinggalannya itu. Mereka tak boleh lengah dan membiarkan Porto bisa mencuri gol di Emirates.
Arsenal sendiri punya modal bagus untuk mengatasi Porto. Sejak tumbang di Do Dragao, The Gunners selalu menang di tiga laga berikutnya, termasuk kemenangan 6-0 ketika melumat Sheffield.
Arsenal juga punya catatan bagus ketika menjamu Porto di London. Dalam tiga perjamuan terakhir, mereka selalu menang. Masing-masing dengan skor 2-0, 4-0, dan 5-0.
Untuk pertandingan ini, Arsenal tak akan diperkuat Gabriel Martinelli dan Jurrien Timber yang cedera. Sementara kondisi Takehiro Tomiyasu meragukan.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Prediksi Susunan Pemain

Arsenal (4-3-3): Raya; White, Saliba, Gabriel, Kiwior; Odegaard, Rice, Jorginho; Saka, Havertz, Trossard.
Pelatih: Mikel Arteta.
Info skuad: Timber (cedera), Tomiyasu (meragukan), Partey (meragukan), Martinelli (meragukan).
Porto (4-3-3): Diogo Costa; Joao Mario, Pepe, Otavio, Wendell; Varela, Nico Gonzalez, Pepe; Francisco Conceicao, Evanilson, Galeno.
Pelatih: Sergio Conceicao.
Info skuad: Marcano (cedera), Zaidu (cedera).
Head to head

Catatan Pertemuan di European Cup/Liga Champions
Arsenal menang: 3
Seri: 1
Porto menang: 3.
7 Pertemuan Sejauh Ini
22-02-2024 Porto 1-0 Arsenal (Liga Champions)
10-03-2010 Arsenal 5-0 Porto (Liga Champions)
18-02-2010 Porto 2-1 Arsenal (Liga Champions)
11-12-2008 Porto 2-0 Arsenal (Liga Champions)
01-10-2008 Arsenal 4-0 Porto (Liga Champions)
07-12-2006 Porto 0-0 Arsenal (Liga Champions)
27-09-2006 Arsenal 2-0 Porto (Liga Champions).
5 Pertandingan Terakhir Arsenal (M-K-M-M-M)
17-02-24 Burnley 0-5 Arsenal (Premier League)
22-02-24 Porto 1-0 Arsenal (Liga Champions)
25-02-24 Arsenal 4-1 Newcastle (Premier League)
05-03-24 Sheffield 0-6 Arsenal (Premier League)
10-03-24 Arsenal 2-1 Brentford (Premier League).
5 Pertandingan Terakhir Porto (M-S-M-M-M)
22-02-24 Porto 1-0 Arsenal (Liga Champions)
26-02-24 Gil Vicente 1-1 Porto (Liga Portugal)
29-02-24 Santa Clara 1-2 Porto (Piala Domestik)
04-03-24 Porto 5-0 Benfica (Liga Portugal)
09-03-24 Portimonense 0-3 Porto (Liga Portugal).
Jadwal Arsenal

Kompetisi: Liga Champions
Pertandingan: Arsenal vs Porto
Stadion: Emirates Stadium
Hari: Rabu, 13 Maret 2024
Kickoff: 03.00 WIB
Siaran langsung: Champions TV 2
Live streaming: Vidio - KLIK DI SINI
Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Arsenal terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Arsenal di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.
Klasemen Premier League
Baca Juga:
- Arsenal di Emirates Stadium: 4 Laga, 14 Gol, 4 Kemenangan
- Arsenal vs Porto di Kandang: Selalu Menang!
- Arsenal Resmi Punya Ruang Salat di Stadion Emirates
- 10 Laga Terakhir Arsenal, Liverpool dan Manchester City di EPL, Perebutan Juara Makin Panas!
- Usung Misi Bangkit Lawan Porto, Mikel Arteta Minta Arsenal Tampil Lebih Berani
- Prediksi Arsenal vs Porto 13 Maret 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Liga Champions Arsenal vs Porto 13 Maret 2024 di Vidio
Liga Champions 12 Maret 2024, 23:58
-
Jadwal Barcelona Hari Ini, Rabu 13 Maret 2024: Vs Napoli, Wajib Menang!
Liga Champions 12 Maret 2024, 19:59
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
-
Ini PR Disiplin Chelsea yang Harus Dilihat Oleh Pelatih Baru Liam Rosenior
Liga Inggris 8 Januari 2026, 19:57
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR