Bola.net - - Gelandang serang Bayern Munchen, James Rodriguez, cukup optimis menatap peluang timnya pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions. James menilai Bayern mampu menyingkirkan Liverpool dari kompetisi paling bergengsi di Eropa tersebut.
Bayern akan memainkan laga leg kedua melawan Liverpool pada Kamis (14/3) dini hari WIB di Allianz Arena. Bayern dalam posisi yang cukup bagus karena pada leg pertama di Anfield mampu menahan imbang Liverpool dengan skor 2-0.
Jika ingin lolos ke perempat final, maka Bayern harus menang dengan skor berapa pun atas Liverpool. Bayern tidak boleh bermain imbang di mana mereka kebobolan. Misalnya dengan skor 1-1 atau 2-2. Sebab, Bayern akan kalah agregat gol tandang.
Menurut James, peluang Bayern untuk lolos sekaligus menyingkirkan finalis musim 2017/18 itu terbuka lebar. Tapi, pemain asal Kolombia juga ingin timnya waspada dengan potensi sang lawan. Sebab, James melihat Liverpool punya serangan baik yang berbahaya.
"Saya pikir kami harus sangat hati-hati. Serangan balik mereka sangat cepat. Tapi, saya kira kami punya setiap peluang untuk melaju ke babak selanjutnya," ucap James dikutip dari situs resmi Bayern.
"Kami harus menunjukkan permainan yang sempurna di kandang untuk lolos. Liverpool punya pemain yang sangat cepat, mereka akan merasa nyaman jika mendapat ruang. Itulah mengapa kami harus sangat fokus, punya motivasi tinggi dan memberikan yang terbaik," imbuh James.
Satu hal yang membuat James merasa optimis dengan peluang Bayern untuk lolos adalah laga leg kedua akan digelar di kandang, di Allianz Arena. Sebab, pemain berusia 27 tahun menilai suporter Bayern akan memberikan motivasi lebih bagi pemain. Sebaliknya, akan jadi teror bagi pihak Liverpool.
"Kami akan merasa lebih nyaman [bermain di depan fans] dan memberikan segalanya. Saya selalu punya keyakinan dan saya selalu ingin menang. Saya selalu ingin bermain di Liga Champions dan itulah mengapa saya berharap kami bisa bermain dengan baik," tutup eks pemain AS Monaco tersebut.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Berita Video
Berita video Carles Puyol menyapa para fans Indonesia dalam acara UEFA Champions League Trophy Tour presented by Heineken.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Optimis Liverpool Bisa Lolos dari Hadangan Bayern
Liga Champions 12 Maret 2019, 22:49
-
Jelang Duel Lawan Liverpool, Rasa Takut Menyelimuti Bayern
Liga Champions 12 Maret 2019, 22:06
-
Aubameyang: Arsenal Rindu Liga Champions
Liga Champions 12 Maret 2019, 21:00
-
Carles Puyol Memprediksi Barcelona Tidak Mudah untuk Menyingkirkan Lyon
Liga Champions 12 Maret 2019, 20:25
-
Gelar Domestik Sudah, De Bruyne Kini Idamkan Liga Champions
Liga Champions 12 Maret 2019, 19:48
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58




















KOMENTAR