Bola.net - - Bek , Leonardo Bonucci mengaku sangat senang dengan kemenangan yang diraih timnya dalam pertandingan melawan AS Monaco. Juventus mengalahkan Monaco dengan skor 2-01 dalam pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions.
Kemenangan itu memastikan Juventus menjadi finalis Liga Champions musim ini. Juve unggul agregat 4-1 atas Monaco setelah sebelumnya meraih kemenangan 2-0 di Stade Louis II pekan lalu.
Bonucci menegaskan bahwa Juventus sudah berkembang banyak sejak dikalahkan Barcelona di final dua tahun silam. Juve dinilai sudah meningkatkan level mereka hingga pantas untuk bisa lolos ke partai puncak Liga Champions.
"Kemenangan atas Monaco ini adalah hasil yang hebat. Inilah yang harus dilakukan oleh klub besar, mengejar tiga trofi. Kami sudah banyak berkembang dalam dua tahun terakhir. Saya rasa kesuksesan Juve sampai ke sini adalah sebuah kepastian, bukan lagi sebuah kejutan," tegas Bonucci kepada Mediaset Premium.
Sebelum laga tadi, sepanjang perjalanan mereka di Liga Champions musim ini, Juventus hanya kebobolan dua gol saja. Namun gawang Buffon jebol oleh gol Monaco yang dicetak oleh Kylian Mbappe. Meski cuma satu gol, Bonucci mengaku sangat kesal dengan kegagalan Juve meraih clean sheet.
"Gol yang kami derita hari ini sangat membuat kesal. Kami tak boleh kebobolan seperti itu lagi, saat perhatian kami teralih. Fokus kami sudah pecah selama sekitar 10 menit, kami biarkan mereka melewati kami. Kami harus meningkatkan diri dan belajar dari kesalahan itu. Di Liga Champions, perhatian anda tak boleh terpecah meski hanya satu detik saja."
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barca Tolak Keinginan Dani Alves untuk Kembali
Liga Spanyol 10 Mei 2017, 18:32
-
Liga Champions 10 Mei 2017, 15:42

-
Marotta Kagumi Kekayaan Taktik Allegri
Liga Champions 10 Mei 2017, 13:15
-
Bonucci: Juventus Sekarang Lebih Matang di Liga Champions
Liga Champions 10 Mei 2017, 12:45
-
Buffon Sempat Berpikir Tak Akan Rasakan Final Liga Champions Lagi
Liga Champions 10 Mei 2017, 12:25
LATEST UPDATE
-
Kabar Baik untuk Interisti! Hasil Tes Denzel Dumfries Jelang Derby Milan Diumumkan
Liga Italia 18 November 2025, 08:37
-
Solusi Panik? AC Milan Pertimbangkan Pulangkan Thiago Silva di Usia 41 Tahun!
Liga Italia 18 November 2025, 08:15
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR