
Bola.net - - Liverpool sukses mengalahkan Barcelona 4-0 pada leg kedua semifinal Liga Champions 2018/19, Rabu (8/5) dini hari WIB. Divock Origi dan Georginio masing-masing menyumbangkan dua gol. Hasil akhir laga tersebut mengantarkan The Reds ke partai puncak dengan agregat 4-3.
Kemenangan Liverpool itu membuktikan tidak ada yang tidak mungkin di dunia sepak bola. Mereka takluk 0-3 di Camp Nou pekan lalu dan diprediksi tidak akan mampu membalikkan keadaan, tetapi Liverpool mampu mematahkan semua dugaan tersebut.
Tanpa Mohamed Salah dan Roberto Firmino, skuat The Reds tampil beringas sejak menit awal dan tidak sedikit pun menunjukkan keraguan. Mereka bermain agresif dan sukses mencetak gol penting di awal laga dan dua gol krusial di awal babak kedua. Gol keempat Liverpool juga paling mencuri perhatian.
Sang pelatih, Jurgen Klopp mengaku timnya harus tampil tak terduga untuk mengungguli Barca. Bagaimana maksud Klopp? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Harus Tak Terduga
Gol keempat Liverpool terbilang unik. Berawal dari sepak pojok, Trent Alexander-Arnold tiba-tiba melepaskan umpan mendatar ke tengah kotak penalti Barca yang disambut dengan sepakan Divock Origi. Gol itu mengecoh semua pemain Barca, bahkan sebagian pemain Liverpool juga terkecoh.
"Kami harus bermain serius ketika menguasai bola tetapi kami juga harus cerdik. Barcelona bertahan dari segala hal yang sudah diprediksi dengan baik. Anda harus bermain tidak terduga - itu mudah dikatakan, tetapi tidak untuk dilakukan," tutur Klopp dikutip dari UEFA.com.
"Saya tidak melihat sepak pojok itu - Ben Woodburn melihat saya dan berkata: 'apa yang terjadi?'."
Segalanya Mungkin
Klopp memulai laga itu dengan banyak kesulitan. Sebagai pelatih, dia harus menemukan cara untuk mengatasi kehilangan Mohamed Salah dan Roberto Firmino yang tidak bisa bermain lantaran cedera. Liverpool bermain dengan banyak pemain pelapis, tetapi mereka justru menghajar Barca empat gol tanpa balas.
"Paduan dari potensi dan hati yang luar biasa ini tidak pernah saya lihat sebelumnya. Pada pertandingan seperti ini, anda harus sangat percaya dri. Origi dan Shaqiri tidak banyak bermain, dengan gangguan ritme dan lainnya."
"Memberikan performa seperti ini sangat penting bagi kami dan bagi mereka. Ini benar-benar membuktikan apa yang mungkin terjadi dalam sepak bola - keluar dari situasi yang mustahil, itu sangat bagus," tandas Klopp.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool vs Barcelona, Shaqiri: Ini Gila!
Liga Champions 8 Mei 2019, 22:24
-
Liverpool Menang, Duo Madrid Turut Sumringah
Liga Champions 8 Mei 2019, 22:00
-
Ini Resep Rahasia Liverpool Kalahkan Barcelona
Liga Champions 8 Mei 2019, 21:20
-
Comeback Lawan Barcelona, Bukti Liverpool Bukan Tim Kacangan
Liga Champions 8 Mei 2019, 21:00
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55

























KOMENTAR