
Bola.net - Barcelona mendapat kabar gembira jelang laga melawan Inter Milan tengah pekan ini dengan kembalinya sang kapten, Lionel Messi ke sesi latihan.
Sebelumnya, Messi mengalami cedera dalam laga melawan Villarreal pekan lalu. Padahal pemain 32 tahun itu belum lama kembali dari cedera yang ia derita sejak pramusim.
Messi pun absen kala Barcelona berhadapan dengan Getafe akhir pekan kemarin. Tanpa La Pulga, Barca tetap bisa meraih kemenangan dengan skor 2-0.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kembalinya Messi
Rupanya, pemulihan cedera aduktor Messi kali ini berjalan cepat. Pemain asal Argentina itu terlihat sudah ikut berlatih dengan tim utama pada Senin (30/9/2019).
Meski tak ikut berlatih sampai sesi usai, akan tetapi Messi tampaknya bakal segera mendapat lampu hijau untuk turun menghadapi Inter di Camp Nou.
Terlepas dari kembalinya Messi, entrenador Ernesto Valverde bisa jadi bakal memilih untuk memainkan sang kapten dari bangku cadangan guna mencegah cederanya kambuh.
📍 Ciutat Esportiva
— FC Barcelona (@FCBarcelona) September 30, 2019
⚽ Leo #Messi y @Dembouz train for part of the session with the group 💪👏
🔵🔴 #ForçaBarça pic.twitter.com/2MD1bITXnX
Dembele Juga Kembali
Bukan hanya Messi yang kembali ikut berlatih bersama skuat utama. Penyerang sayap Ousmane Dembele juga terlihat mengikuti sesi latihan kali ini.
Sebelumnya Dembele memang sempat sudah pulih dari cedera. Namun jelang laga kontra Getafe, Valverde mengumumkan bahwa pemain asal Prancis itu belum siap dimainkan.
Dengan kembalinya Messi dan Dembele, maka daftar pemain absen di kubu Barca kini menjadi Ansu Fati, Jordi Alba, dan Semuel Umtiti.
Sumber: FC Barcelona
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Clement Lenglet Dukung Antoine Griezmann Jadi Pemain Kunci Barcelona
Liga Spanyol 1 Oktober 2019, 21:40
-
Son Heung-Min yang Tidak Lapar Perhatian Seperti Messi dan Ronaldo
Liga Champions 1 Oktober 2019, 19:51
-
Januari, Mesut Ozil Gabung Barcelona?
Liga Spanyol 1 Oktober 2019, 19:00
-
Data dan Fakta Liga Champions: Barcelona vs Inter Milan
Liga Champions 1 Oktober 2019, 17:32
-
Prediksi Barcelona vs Inter Milan 3 Oktober 2019
Liga Champions 1 Oktober 2019, 17:31
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Man City vs Brighton: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 01:09
-
Prediksi PSG vs Marseille 9 Januari 2026
Liga Eropa Lain 8 Januari 2026, 01:00
-
Tempat Menonton Fulham vs Chelsea: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 8 Januari 2026, 00:35
-
BRI Super League: Persebaya Menggebrak dengan Pelatih dan 2 Pemain Asing Baru
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 21:57
-
Rodrygo Naik Level: Dari Cadangan Jadi Andalan Baru Real Madrid
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 21:34
-
AC Milan Pilih Jadi Penonton Persaingan Scudetto Serie A 2025/2026
Liga Italia 7 Januari 2026, 20:48
-
Tiket Early Bird KLBB 2026 Ludes Secepat Kilat, Habis Tak Sampai Satu Jam
Lain Lain 7 Januari 2026, 20:38
-
Live Streaming Parma vs Inter - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 7 Januari 2026, 19:45
-
Ole Gunnar Solskjaer Muncul di Cheshire, Segera Kembali ke Manchester United?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 19:42
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR