
Bola.net - Wayne Rooney melontarkan kritik pedas kepada Virgil van Dijk. Mantan striker Manchester United ini menilai bahwa performa Van Dijk di laga Liverpool vs PSG, Rabu (12/3/2025) dini hari sangat mengecewakan.
Rooney menyebut saat Liverpool kebobolan gol pertama oleh Ousmane Dembele, Van Dijk 'malas' karena tidak berusaha maksimal dalam menjaga pertahanan.
Dalam laga ini, Liverpool yang sebelumnya menang 1-0 di leg pertama harus berjuang keras untuk mempertahankan posisi mereka.
Hanya dalam waktu 12 menit, PSG berhasil mencetak gol pembuka melalui Dembele, yang memanfaatkan celah besar di lini belakang Liverpool.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Kritik Tajam Rooney Terhadap Virgil van Dijk

Rooney, yang menjadi analis di Amazon Prime, menyatakan bahwa Van Dijk seharusnya lebih waspada dan berusaha menutup ruang bagi Dembele. Menurutnya, jika Van Dijk menunjukkan tekad yang lebih kuat, gol tersebut seharusnya bisa dihindari.
Rooney menilai bahwa Van Dijk tidak menunjukkan performa yang diharapkan dari seorang kapten tim.
"Gol ini dari sudut pandang Liverpool salah dalam banyak hal. Van Dijk menjadi malas. Dia hanya berjalan dan meninggalkan celah besar untuk Dembele." ujar Rooney.
Ibrahima Konate Juga Disorot

Rooney menekankan bahwa Van Dijk seharusnya lebih proaktif dalam menjaga pertahanan. Ia juga menyoroti penampilan partnet Van Dijk di lini belakang, Ibrahima Konate.
"Semua yang perlu dia lakukan adalah bergerak dan menutupi ruang. Dembele memiliki banyak ruang dan menerima bola di sisi luar," kata Rooney.
"Konate juga tidak siap, dan akhirnya Dembele mencetak gol dengan mudah," tukasnya.
Hasil dan Jadwal Liga Champions Pekan Ini

Rabu, 12 Maret 2025
00:45 WIB - Barcelona 3-1 Benfica (Agg. 4-1)
03:00 WIB - Bayer Leverkusen 0-2 Bayern Munchen (Agg. 0-5)
03:00 WIB - Inter Milan 2-1 Feyenoord (Agg. 4-1)
03:00 WIB - Liverpool 0-1 PSG (Agg. 1-1; Pen. 1-4)
Kamis, 13 Maret 2025
00:45 WIB - Lille vs Borussia Dortmund - beIN Sports 1, Vidio
03:00 WIB - Arsenal vs PSV Eindhoven - beIN Sports 3, Vidio
03:00 WIB - Aston Villa vs Club Brugge - Vidio
03:00 WIB - Atletico Madrid vs Real Madrid - MOJI, beIN Sports 1, Vidio
Sumber: Amazon Prime
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool vs PSG: Penebusan Sempurna Gianluigi Donnarumma
Liga Champions 12 Maret 2025, 19:35
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Parma vs Inter: Federico Dimarco
Liga Italia 8 Januari 2026, 07:30
-
Man of the Match Man City vs Brighton: Erling Haaland
Liga Inggris 8 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Barcelona vs Athletic Club: Raphinha
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 07:04
-
Hasil Parma vs Inter: Chivu Taklukkan Mantan Klub, Nerazzurri Melesat di Puncak
Liga Italia 8 Januari 2026, 06:32
-
Man of the Match Burnley vs Manchester United: Benjamin Sesko
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:12
-
Hasil Man City vs Brighton: Gol Bersejarah Haaland Terasa Hambar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:08
-
Man of the Match Fulham vs Chelsea: Harry Wilson
Liga Inggris 8 Januari 2026, 06:01
-
Hasil Barcelona vs Athletic Club: Pesta Gol, Blaugrana ke Final
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 05:38
-
Hasil Burnley vs Man United: Dua Gol Benjamin Sesko Warnai Debut Darren Fletcher
Liga Inggris 8 Januari 2026, 05:31
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


















KOMENTAR