
Bola.net - Sebuah pujian dilontarkan Marcelo kepada Zinedine Zidane. Ia merasa senang pelatih Real Madrid itu memberikan kepercayaan yang besar kepada para pemain muda Los Blancos.
Dini hari tadi, Juventus melakoni laga tandang di Liga Champions. Mereka terbang ke Turki untuk menantang Galatasaray di Turk Telekom Arena.
Pada laga tersebut, Zidane memutuskan untuk memainkan sejumlah pemain muda. Ia menjadikan Rodrygo dan Federico Valverde sebagai starter, sementara Vinicius Junior masuk sebagai pemain pengganti.
Marcelo girang melihat para pemain muda seperti Rodrygo mendapat kesempatan di skuat Real Madrid. "Rodrygo adalah salah satu dari beberapa pemain muda hebat yang kami miliki," beber Marcelo kepada Goal International.
Baca komentar wakil kapten Real Madrid itu selengkapnya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Beri Kesempatan
Marcelo merasa bahwa sangat penting untuk memberikan pemain muda kesempatan untuk bermain di level tertinggi saat ini.
Untuk itu ia merasa sangat gembira melihat Zidane melibatkan banyak pemain muda di skuat Real Madrid saat ini.
"Kami saat ini memiliki banyak pemain muda yang bagus seperti Vinicius dan Valverde. Jadi sangat menyenangkan melihat mereka bermain untuk tim ini."
Bekerja Keras
Marcelo pada saat ini juga mengomentari performa inkonsisten Real Madrid dalam beberapa pekan terakhir.
Ia menegaskan bahwa skuat Real Madrid harus bekerja lebih keras agar mereka bisa meraih hasil yang lebih baik di sisa musim ini.
"Ketika kami kalah, kami kalah bersama dan ketika kami menang, kami menang bersama. Kami harus terus berkembang dan kami sedang melakukannya saat ini." ia menambahkan.
Jaga Asa
Kemenangan ini menjaga asa Real Madrid untuk lolos ke babak knockout Liga Champions musim ini.
Mereka saat ini berada di peringkat kedua grup A dengan mengoleksi empat poin dari tiga pertandingan fase grup musim ini.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Batal Rekrut Christian Eriksen?
Liga Spanyol 23 Oktober 2019, 22:00
-
Mason Mount Diprediksi Bakal Gabung Madrid atau Barcelona
Liga Inggris 23 Oktober 2019, 21:59
-
Pencetus Penalti Panenka Ngefans Real Madrid Sekaligus Barcelona
Liga Spanyol 23 Oktober 2019, 21:39
-
Catat! Ini Jadwal Baru El Clasico Pertama 2019/2020
Liga Spanyol 23 Oktober 2019, 18:52
-
Marcelo Puji Keputusan Zinedine Zidane Berjudi dengan Pemain Muda
Liga Champions 23 Oktober 2019, 17:40
LATEST UPDATE
-
Pemain Terbaik dan Terburuk dari Laga Parma vs Inter di Ennio Tardini
Liga Italia 8 Januari 2026, 10:11
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 8 Januari 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 8 Januari 2026, 09:31
-
Man City vs Brighton: Rating Pemain The Citizens usai Tertahan di Etihad Stadium
Liga Inggris 8 Januari 2026, 09:21
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 8 Januari 2026, 08:55
-
Rapor Pemain Chelsea Lawan Fulham: Cucurella Mengecewakan, Palmer Kembali Senyap
Liga Inggris 8 Januari 2026, 08:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
























KOMENTAR