Bola.net - - Penyerang PSG Kylian Mbappe memuji Neymar dengan menyebutnya tetap berbahaya di atas lapangan meski ia tak berlatih 100 persen.
Belum lama ini superstar asal Brasil itu sempat mendapatkan cedera otot paha. Alhasil ia pun sempat absen di dua pertandingan di pentas Ligue 1.
Ia tak dimainkan saat PSG berduel lawan Toulouse dan Strasbourg. Di antaranya dua laga itu, ia sempat dimainkan melawan Bordeaux.
Saat itu eks pemain Santos ini cuma bermain selama 57 menit saja. Namun demikian ia bisa menyumbangkan satu gol dan membantu timnya meraih hasil imbang 2-2.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Tak Masalah
Neymar sendiri diharapkan akan bisa tampil lagi di laga penting lawan Red Star Belgrade di matchday 6 Liga Champions. Setelah mengalami cedera itu Neymar tentu belum berada dalam kondisi terbaiknya.
Akan tetapi Mbappe mengatakan hal itu tak akan jadi masalah. Ia menyebut rekannya itu akan tetapi tampil trengginas dan menebar ancaman meski kurang latihan.
“Kami bergaul dengan lebih baik, kami saling mengenal satu sama lain. Saya dalam posisi yang baik untuk berbicara tentang betapa pentingnya Neymar, kami beruntung memiliki diriny di tim kami," ujarnya seperti dilansir Goal International.
“Besok kita akan melihat semua kualitas yang ia miliki untuk membantu kita menang, meskipun ia belum banyak berlatih. Tapi untuk pemain seperti dirinya, itu bukan masalah,” klaimnya.
Berita Video
Berita video momen ribuan Bobotoh menyambut skuat Persib U-16 yang menjadi juara Elite Pro Academy Liga 1 U-16.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Klopp Tak Terkejut Perebutan Tiket Babak 16 Besar UCL Berlangsung Sengit
Liga Champions 11 Desember 2018, 20:59
-
Meski Kurang Latihan, Neymar Tetap Berbahaya
Liga Champions 11 Desember 2018, 18:48
-
Setelah Ronaldo, Juventus Pertimbangkan Kylian Mbappe
Liga Eropa Lain 10 Desember 2018, 14:50
-
Jadon Sacho Mengaku Idolakan Neymar
Liga Eropa Lain 10 Desember 2018, 11:40
-
AC Milan Bukanlah Satu-satunya Tujuan Kaka di Karir Barunya
Liga Italia 10 Desember 2018, 05:15
LATEST UPDATE
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 18 November 2025, 18:01
-
Link Live Streaming La Liga 2025/26: Barcelona vs Athletic Bilbao, Tayang di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:51
-
Simak Jadwal La Liga 2025/26 Pekan ke-13, Tayang Eksklusif di Vidio
Liga Spanyol 18 November 2025, 17:41
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR