
Bola.net - - Mantan striker Manchester United, Zlatan Ibrahimovic memberikan prediksinya mengenai laga antara Manchester United melawan Barcelona di tengah pekan nanti. Zlatan menilai partai di Old Trafford itu akan menjadi panggung bagi Paul Pogba dan Lionel Messi untuk saling unjuk kebolehan.
Putaran pertama babak perempat final Liga Champions akan resmi digulirkan pada tengah pekan nanti. Salah satu partai seru yang akan tersaji di tengah pekan ini adalah duel Manchester United melawan Barcelona di Old Trafford.
Pada laga ini Barcelona akan dipimpin oleh Lionel Messi untuk mengamankan kemenangan di Old Trafford. Sementara Manchester United akan mengandalkan sosok Paul Pogba untuk menjadi pembeda mereka di partai ini.
Zlatan yang pernah membela kedua tim ini mengaku tidak sabar menonton laga ini. "Dua tim yang besar, dua klub besar akan saling berduel satu sama lain," buka Zlatan kepada situs resmi Barcelona.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Duel Seru
Di mata Zlatan, duel antara Manchester United melawan Barcelona ini merupakan partai ayng tidak boleh dilewatkan.
Ia menyebut persaingan kedua tim memiliki nilai historis yang tinggi sehingga kedua tim bakal memberikan segalanya pada pertandingan ini.
"Kedua klub ini memiliki sejarah yang besar di antara mereka sehingga pertandingan antara keduanya akan sangat menarik untuk disaksikan."
Pogba vs Messi
Zlatan juga menilai pada pertandingan ini akan ada duel yang seru di atas lapangan antara Paul Pogba dan Manchester United.
"Tentu saja Messi selalu menghadirkan perbedaan di setiap pertandingan yang ia mainkan dan itu sudah menjadi rahasia umum."
"Saya rasa di kubu United, mereka memiliki Pogba yang bisa menghadirkan perbedaan. Saya rasa jalannya pertandingan ini akan ditentukan duel Pogba melawan Messi, meski sepakbola adalah olahraga yang kolektif." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Solskjaer Berharap Rashford Bisa Beraksi Lawan Barcelona
Liga Champions 9 April 2019, 22:49 -
Solskjaer Pastikan Pogba Tak Kemana-mana Musim Depan
Liga Inggris 9 April 2019, 22:20 -
MU vs Barcelona, Panggung Paul Pogba dan Lionel Messi
Liga Champions 9 April 2019, 22:00 -
De Boer Yakin Kepergian De Ligt Tak Dapat Dicegah Lagi
Liga Eropa Lain 9 April 2019, 21:25 -
MU vs Barcelona, Setan Merah Tidak Terobsesi Dendam Masa Lalu
Liga Champions 9 April 2019, 21:20
LATEST UPDATE
-
Hasil Latihan Moto2 Mandalika 2025: Manuel Gonzalez Tercepat, Asapi Daniel Holgado
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:54 -
Manchester United Diminta Mainkan Mbeumo di Depan Demi Kembalikan Performa Bruno
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:42 -
Di-Backing Sir Jim Ratcliffe, Ruben Amorim Belum akan Dipecat MU!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:39 -
Manchester United Boleh Kok Angkut Adam Wharton, Tapi....
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:22 -
Prediksi Real Madrid vs Villarreal 5 Oktober 2025
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 13:14 -
Haram Hukumnya Sunderland Remehkan MU: Mereka Tim yang Berbahaya!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 13:02 -
Hasil Latihan Moto3 Mandalika 2025: Angel Piqueras Ungguli Maximo Quiles
Otomotif 3 Oktober 2025, 13:01 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Seret, Mikel Arteta Woles Aja!
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 12:46
LATEST EDITORIAL
-
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29 -
5 Top Skor Sepanjang Masa Liga Champions, Mbappe Mulai Mendekat
Editorial 2 Oktober 2025, 13:55
KOMENTAR