Berada di peringkat dua klasemen Grup C, Atletico Madrid berada dalam bayang-bayang Galatasaray di peringkat tiga. Keduanya hanya berselisih tiga poin, sehingga jika Atletico Madrid kalah dalam laga ini maka perolehan poin keduanya akan sama. Untuk itu demi keluar dari bayang-bayang tersebut, Atletico wajib hukumnya mengalahkan Galatasaray pada Kamis dini hari nanti.
Tugas untuk mengalahkan Galatasaray sebenarnya bukan tugas yang sulit. Tim besutan Claudio Taffarel tersebut tengah berada dalam periode sulit, di mana mereka baru memenangkan satu pertandingan dari enam pertandingan terakhir mereka.
Pada pertemuan pertama keduanya di musim ini, Atletico Madrid sukses mengalahkan Galatasaray di kandang mereka dengan skor 2-0. Untuk itu di partai kandang kali ini tidak ada alasan bagi pasukan Los Rojiblancos untuk tidak meraih poin penuh.
Anak asuh Diego Simeone ini berada dalam mode siap tempur pada tengah pekan nanti. Hanya Jackson Martinez yang diragukan bisa tampil karena masih mengalami cedera pada pergelangan kakinya. Selain itu Diego Simeone bisa menurunkan kekuatan penuh timnya dalam laga ini.
Dalam laga nanti Diego Simeone akan kembali menggunakan skema 4-3-3 dimana Fernando Torres akan diplot sebagai Striker tengah diapit oleh duo Carrasco dan Antoine Griezmann di sisi kiri dan kanan penyerangan Los Rojiblancos.
Jose Gimenez yang pada pertandingan kontra Real Betis akhir pekan lalu diperkirakan akan mengambil tempatnya kembali yang pada akhir pekan lalu diisi oleh Stefan Savic. Bek Kanan mereka, Juanfran juga dikabarkan sudah pulih, namun besar kemungkinan tidak akan dimainkan sebagai starter pada tengah pekan nanti.
Galatasaray terbang ke Ibukota Spanyol juga tidak membawa masalah cedera yang berarti. Hanya dua pilarnya yang tidak bisa diturunkan pada laga ini, yaitu Hamit Altintop dan Lionel Carole yang dipastikan masih mendapat perawatan intensif atas cederanya.
Menggunakan skema 4-2-3-1, Pelatih Claudio Taffarel akan tetap memainkan Burak Yilmaz sebagai striker tunggal Galatasaray, dimana Lukas Podolski dimainkan melebar ke sayap kanan. Selain itu Taffarel juga masih bergantung kepada performa sang gelandang veteran, Wesley Sneijder untuk mengatur alur serangan Galatasaray.
Untuk melihat perkiraan susunan pemain, statistik kedua tim serta prediksi skor, silahkan tekan tombol di bawah ini.[initial]
Baca Juga:
- Koke Enggan Saingi Barca di La Liga
- Filipe Luis: Barca Sekarang Amat Kuat
- Pedro Diamati Valencia dan Atletico di Chelsea
- Data dan Fakta La Liga: Real Betis vs Atletico Madrid
- Bayern Akan Jadikan Griezmann Pengganti Robben
- Jackson Martinez Bantah Akan ke Arsenal
- Mourinho Akan Tukar Costa dengan Griezmann
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraan Susunan Pemain

Galatasaray (4-2-3-1) : Muslera; Adin, Balta, Kaya, Denayer; Rodriguez, Inan; Oztekin, Sneijder, Podolski; Yilmaz
Statistik Kedua Tim

15-09-2015 Galatasaray 0 - 2 Atletico Madrid (Liga Champions)
06-08-2014 Galatasaray 0 - 0 Atletico Madrid (Uji Coba)
25-02-2010 Galatasaray 1 - 2 Atletico Madrid (Europa League)
18-02-2010 Atletico Madrid 1 - 1 Galatasaray (Europa League)
Lima Laga Terakhir Atletico Madrid (M-S-S-M-M)
25-10-2015 Atletico Madrid 2 - 1 Valencia (La Liga)
30-10-2015 Deportivo La Coruna 1 - 1 Atletico Madrid (La Liga)
03-11-2015 FC Astana 0 - 0 Atletico Madrid (Liga Champions)
08-11-2015 Atletico Madrid 1 - 0 Sporting Gijon (La Liga)
22-11-2015 Real Betis 0 - 1 Atletico Madrid (La Liga)
Lima Laga Terakhir Galatasaray
29-10-2015 Galatasaray 4 - 0 Eskisehirspor (Superlig)
03-11-2015 Benfica 2 - 1 Galatasaray (Liga Champions)
07-11-2015 Rizespor 4 - 3 Galatasaray (Superlig)
14-11-2015 FK Sarajevo 3 - 3 Galatasaray (Uji Coba)
21-11-2015 Galatasaray 3 - 3 MP Antalyaspor (Superlig)
Prediksi Skor

Atletico Madrid sendiri tengah berada dalam kondisi yang optimal untuk meraih poin. Runtutan kemenangan serta minimnya pemain yang cedera membuat pasukan Diego Simeone ini lebih diunggulkan dalam laga ini, apalagi mereka bermain di kandang mereka sendiri.
Bolanet memprediksi laga ini akan berakhir dengan kemenangan Atletico Madrid dengan skor 2-0. Bagaimana dengan prediksi anda Bolaneters? Sampaikan Prediksi anda pada kolom komentar.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester United vs PSV Eindhoven 26 November 2015
Liga Champions 24 November 2015, 16:52
-
Prediksi Atletico Madrid vs Galatasaray 26 November 2015
Liga Champions 24 November 2015, 15:30
-
Prediksi Shakhtar Donetsk vs Real Madrid 26 November 2015
Liga Champions 24 November 2015, 12:54
-
Prediksi Malmo FF vs PSG 26 November 2015
Liga Champions 24 November 2015, 10:38
-
Prediksi Juventus vs Manchester City 26 November 2015
Liga Champions 24 November 2015, 10:14
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR