- Juara bertahan Real Madrid akan bertandang ke Rusia untuk menghadapi CSKA Moscow pada matchday 2 Grup G Liga Champions 2018/19, Rabu . Madrid menang meyakinkan pada matchday pertama, tapi meraih hasil mengecewakan dalam dua laga terakhirnya.
Madrid mengawali kiprahnya dengan kemenangan 3-0 atas AS Roma di Santiago Bernabeu. Gol-gol Isco, Gareth Bale dan Mariano memberi Madrid start ideal berupa poin penuh.
Madrid kemudian hanya menang tipis 1-0 menjamu Espanyol di La Liga. Dari situ, form Madrid menurun drastis dan tumbang 0-3 di markas Sevilla. Akhir pekan kemarin, pasukan Julen Lopetegui pun cuma imbang 0-0 dalam derby melawan Atletico Madrid dan harus puas berbagi satu angka.
Madrid membawa form yang kurang meyakinkan ke Rusia. Selain itu, Lopetegui juga tak memasukkan Gareth Bale dan kapten Sergio Ramos dalam skuatnya. Bale mengalami cedera saat melawan Atletico, sedangkan Ramos diistirahatkan.
CSKA mengawali langkahnya di Grup G dengan hasil imbang 2-2 melawan tuan rumah Viktoria Plzen meski sempat tertinggal dua gol di babak pertama. Dua gol CSKA dalam laga itu dicetak oleh Fedor Chalov dan Nikola Vlasic di babak kedua. Gol Vlasic tercipta dari titik penalti di menit ke-5 injury time.
CSKA telah bersusah payah mencuri satu poin di Republik Ceko. Kali ini, mereka dihadapkan pada laga yang lebih berat melawan sang raksasa Spanyol.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
CSKA (3-5-2): Akinfeev; Nababkin, Chernov, Becao; Efremov, Vlasic, Oblyakov, Bijol, Fernandes; Dzagoev, Chalov. Pelatih: Viktor Goncharenko.
Madrid (4-3-3): Navas; Nacho, Vallejo, Varane, Carvajal; Kroos, Casemiro, Modric; Asensio, Benzema, Isco. Pelatih: Julen Lopetegui.
CSKA hanya menang dua kali dalam 11 laga kandang terakhirnya di kompetisi UEFA, tak termasuk kualifikasi (M2 S4 K5).
Madrid hanya kalah tiga kali dalam 18 laga tandang terakhirnya di kompetisi UEFA (M11 S5 K3). Ditambah perbedaan kualitas skuat, wajar jika Madrid lebih difavoritkan.
Selalu tercipta tiga gol atau lebih dalam 11 laga terakhir Madrid di Liga Champions. Madrid juga selalu mencetak minimal dua gol dalam sembilan dari sepuluh laga terakhirnya di Liga Champions.
Prediksi skor akhir: CSKA Moscow 1-2 Real Madrid.
Simak juga catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Statistik
HEAD-TO-HEAD
- Pertandingan: 2
- CSKA menang: 0
- Gol CSKA: 2
- Imbang: 1
- Madrid menang: 1
- Gol Madrid: 5.
2 PERTEMUAN TERAKHIR
- 15-03-2012 Madrid 4-1 CSKA (UCL)
- 22-02-2012 CSKA 1-1 Madrid (UCL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CSKA
- 01-09-2018 CSKA 4-0 Ural (Liga Rusia)
- 15-09-2018 Ufa 0-3 CSKA (Liga Rusia)
- 20-09-2018 Plzen 2-2 CSKA (UCL)
- 23-09-2018 CSKA 1-1 Spartak (Liga Rusia)
- 28-09-2018 Orenburg 0-1 CSKA (Liga Rusia).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR MADRID
- 16-09-2018 Bilbao 1-1 Madrid (La Liga)
- 20-09-2018 Madrid 3-0 Roma (UCL)
- 23-09-2018 Madrid 1-0 Espanyol (La Liga)
- 27-09-2018 Sevilla 3-0 Madrid (La Liga)
- 30-09-2018 Madrid 0-0 Atletico (La Liga).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 3 Oktober 2018
Liga Champions 2 Oktober 2018, 16:31 -
Prediksi CSKA Moscow vs Real Madrid 3 Oktober 2018
Liga Champions 2 Oktober 2018, 16:01 -
Prediksi Bayern Munchen vs Ajax Amsterdam 3 Oktober 2018
Liga Champions 2 Oktober 2018, 15:31 -
Prediksi Manchester United vs Valencia 3 Oktober 2018
Liga Champions 2 Oktober 2018, 15:01 -
Prediksi Juventus vs Young Boys 2 Oktober 2018
Liga Champions 2 Oktober 2018, 14:31
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02 -
Bos MU: Sunderland Berpotensi Bikin Prahara di Old Trafford!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 19:28 -
MU vs Sunderland: Ruben Amorim Berharap Tuah 2 Pemain Setan Merah Ini
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 18:32 -
Diikuti 8 Tim, Saksikan Keseruan Final Four Livoli Divisi Utama 2025 Eksklusif di MOJI
Voli 4 Oktober 2025, 17:07 -
Liverpool Harus Perbaiki Performa Tandang untuk Bisa Bersaing di Semua Kompetisi
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 16:52 -
Real Madrid Temukan Duet Emas Baru: Mbappe dan Guler
Liga Spanyol 4 Oktober 2025, 16:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR