
Bola.net - Joao Felix kembali tampil impresif untuk Barcelona. Pemain pinjaman dari Atletico Madrid itu baru saja membantu Blaugrana menang besar atas Royal Antwerp di Liga Champions.
Felix menjadi bintang kemenangan Barcelona saat melawan Royal Antwerp di matchday 1 Liga Champions 2023/2024. Dia mencetak dua gol untuk membantu Barcelona menang 5-0, Rabu (20/9/2023) WIB.
Dua gol yang dicetak Felix lahir di menit ke-11 dan menit ke-66. Selain menjebol gawang lawan, Felix juga membuat assist untuk gol yang dicetak Robert Lewandowski.
Dengan gol tersebut, Felix kini sudah mengoleksi tiga gol bersama Barcelona. Di pertandingan sebelumnya, Felix juga mencetak satu gol saat Blaugrana menang 5-0 atas Real Betis.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Felix Gacor
Felix kini seolah terlahir kembali bersama Barcelona setelah mengalami masa-masa sulit di Atletico Madrid. Felix mengaku sangat menikmati kehidupannya di Barcelona saat ini.
"Kami menunjukkan pertandingan yang bagus, kami semua. Saya senang bisa menang,” ujar Felix dilansir Barca Blaugranes.
“Saya senang sekali, itu karena saya menikmati diri saya sendiri."
Bantuan Rekan Setim
Felix juga mengungkapkan kalau rekan-rekan setimnya telah banyak membantunya. Dia juga mengaku sangat senang bermain bersama Robert Lewandowski.
“Rekan satu tim banyak membantu saya. Saya senang bisa bermain bersama Lewandowski," lanjutnya.
"Saya banyak memperhatikannya sebelum saya pindah ke sini dan saya mengatakan bahwa saya akan bermain dekat dengannya dan saya tahu pergerakannya.”
Ingin Bantu Barcelona
Felix juga mengungkapkan harapannya. Dia berharap bisa terus membantu Barcelona meraih hasil yang bagus di lapangan.
“Saya di sini untuk membantu pekerjaan yang kita semua terlibat di dalamnya – membuat para penggemar senang dan puas," tambahnya.
"Suatu kebetulan yang membahagiakan bahwa Joao Cancelo tiba di sini pada waktu yang sama dan orang-orang membicarakan tentang ‘duo Joao.’”
Jadwal Pertandingan Barcelona Berikutnya
Pertandingan: Barcelona vs Celta Vigo
Kompetisi: La Liga
Venue: Estadi Olímpic Lluís Companys
Hari: Sabtu, 23 September 2023
Jam: 22.30 WIB
Klasemen Liga Champions
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bye Chelsea dan City! Alejandro Balde Resmi Bertahan di Barcelona
Liga Spanyol 20 September 2023, 22:39
-
Matchday 1 Liga Champions Bukan cuma tentang Alvarez dan Felix, tapi juga Galeno
Liga Champions 20 September 2023, 15:37
-
Setengah Musim Joao Felix di Chelsea Setara dengan Tiga Pertandingan di Barcelona
Liga Spanyol 20 September 2023, 14:05
-
5 Debutan Termuda dalam Sejarah Liga Champions, Lamine Yamal Masuk!
Editorial 20 September 2023, 11:49
-
Rahasia di Balik Gacornya Joao Felix di Barcelona
Liga Champions 20 September 2023, 10:43
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR