Belum apa-apa, wasit Belanda, Bjorn Kuipers menunjuk titik putih atas pelanggaran Maicon pada Sergio Aguero. Striker Argentina itu sendiri yang menjalankan eksekusi dan gol pun tercipta di menit keempat.
Maicon berusaha menebus kesalahannya, namun tendangannya hanya sebatas mengenai mistar gawang Joe Hart. Sekali lagi ancaman pada pertahanan tuan rumah dihadirkan Gervinho, mengecoh pemain belakang City, Hart bergerak lebih cepat untuk mengklaim bola.
Dengan banyaknya talenta di lini depan, kedua tim menunjukkan sepak bola terbuka, meski para pemain bertahan juga tak mau kalah mempertontonkan kemampuannya. Masuk menit 23, Francesco Totti yang baru merayakan ulang tahun ke-38 sukses menyamakan skor. Dengan tenang ia menempatkan bola melewati Hart setelah menerima umpan terobosan Radja Nainggolan. Gol tersebut menempatkan Totti sebagai pencetak gol tertua di Liga Champions, melewati Ryan Giggs.
Permainan Roma makin berkembang, kombinasi demi kombinasi terjadi untuk menambah keunggulan. Gerviho-Totti, Pjanic-Florenzi belum ada yang membuahkan gol.
City merasa harus mendapat penalti kedua setelah crossing rendah Jesus Navas mengenai tangan Manolas, namun Kuipers tak bergeming. Dua menit sebelum babak pertama berakhir, mantan pemain Arsenal, Gervinho kembali gagal menaklukkan Hart.
Lima menit babak kedua berjalan, Totti kembali menunjukkan kebolehannya, kali ini tendangan lengkungnya melebar. Datang lagi serangan dari Pjanic yang belum mengubah skor.
Masuknya Frank Lampard yang menggantikan Edin Dzeko sedikit memberi tambahan energi pada lini tengah tim asuhan Manuel Pellegrini. Satu peluang dari legenda Chelsea itu masih mampu diamankan Skorupski.
Konsentrasi pertahanan Giallorossi sedikit menurun saat babak kedua memasuki injury time, David Silva mendapat umpan Zabaleta dari sisi kanan, tetapi sontekan Silva melebar. Lalu tendangan Jovetic di depan kotak penalti juga belum menemui sasaran.
Hasil ini membuat Roma meraup total empat poin, sementara bagi City hasil imbang ini memberi poin pertama.
Susunan pemain
Manchester City : Hart, Zabaleta, Kompany, Demichelis, Clichy, Navas (Milner 46'), Fernandinho, Toure, Silva, Aguero (Jovetic 84'), Dzeko (Lampard 57')
AS Roma : Skorupski, Maicon (Torosidis 89'), Manolas, Yanga-Mbiwa, Cole, Pjanic, Keita, Nainggolan, Florenzi (Holebas 83'), Totti (Iturbe 72'), Gervinho
Statistik pertandingan
Attempts (on target) : 15 (2) - 9 (4)
Tendangan sudut : 7 - 2
Pelanggaran : 13 - 16
Ball poss : 59 - 41. (bola/dct)
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cerita Manis Western Sydney di Liga Champions Asia Berlanjut
Asia 1 Oktober 2014, 21:23
-
Review: Totti Gagalkan Keunggulan Man City
Liga Champions 1 Oktober 2014, 03:44
-
Review: Matic Beri Kemenangan Perdana Chelsea
Liga Champions 1 Oktober 2014, 03:42
-
Kalah, Al Hilal ke Final Liga Champions Asia
Asia 1 Oktober 2014, 02:45
-
Review: Lagi-lagi Bayern Menang Tipis
Liga Champions 1 Oktober 2014, 00:58
LATEST UPDATE
-
Hasil Al-Nassr vs Al-Qadisiyah: Ronaldo Cetak Gol, tapi Tim Tuan Rumah Tetap Kalah
Asia 9 Januari 2026, 03:29
-
Tempat Menonton Arsenal vs Liverpool: Jadwal Live Streaming dan Tayang di Mana?
Liga Inggris 9 Januari 2026, 00:30
-
Kekuatan Pemain Lokal Bicara: Bhayangkara Presisi Awali Proliga 2026 dengan Kemenangan
Voli 8 Januari 2026, 23:17
-
Bandung BJB Tandamata Mengawali Proliga 2026 dengan Tekad Juara yang Kembali Menyala
Voli 8 Januari 2026, 22:08
-
Pelita Jaya Launching Tim untuk IBL 2026, Bidik Juara demi Wujudkan Bintang Lima
Basket 8 Januari 2026, 22:02
-
Proliga 2026: Popsivo Polwan Tetap Lakukan Evaluasi Meski Sukses Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 21:43
-
Hasil Proliga 2026: Juara Bertahan Bhayangkara Presisi Kalahkan Medan Falcons
Voli 8 Januari 2026, 20:47
-
Antoine Semenyo Mendarat di Manchester, Segera Resmi Jadi Pemain Anyar Man City
Liga Inggris 8 Januari 2026, 20:32
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR