Bola.net - - Presiden Real Madrid, Florentino Perez, menilai Cristiano Ronaldo pantas mendapatkan penghargaan Ballon d'Or tahun ini, mengalahkan para pesaing lainnya.
Tahun ini menjadi tahun yang hampir sempurna untuk pemain 32 tahun tersebut. Setelah mengantarkan Real Madrid menjuarai La Liga, Ronaldo menjadi penentu dalam mengantarkan Los Blancos menjuarai Liga Champions.
Bertemu dengan Juventus di partai final yang berlangsung di Cardiff, Minggu (4/6), Real Madrid menang telak dengan skor 4-1. Ronaldo sendiri menjadi pemain terbaik dalam laga tersebut dengan menyumbangkan dua gol.
Pemain yang musim ini mengumpulkan 42 gol dari 46 penampilan tersebut difavoritkan kembali memenangkan Ballon d'Or setelah tahun lalu mengalahkan Lionel Messi dalam merebutkan penghargaan individual tersebut. Dan jika menang, maka gelar tersebut akan menjadi yang kelima kalinya-- menyamai rekor Messi.
Setelah menyabet dua gelar bersama Madrid musim ini, Ronaldo akan tampil di kompetisi Piala Federasi di Rusia bersama Portugal. Gelar juara bersama timnas tentu saja akan kian melengkapi prestasi Ronaldo.
"Tak ada pemain lain yang pantas mendapatkannya [Ballon d'Or] daripada Cristiano," kata Perez pada Atremedia.
"Kami sangat senang. Kami juara, kami bermain sangat baik," komentar Perez soal penampilan pasukan Zinedine Zidane menghadapi Juventus.
Kini Ronaldo telah mengumpulkan 105 gol di Liga Champions, satu-satunya pemain yang mampu mengumpulkan gol sebanyak itu dalam kompetisi ini.
Sementara itu, Real Madrid menjadi klub pertama yang bisa mempertahankan gelar Liga Champions setelah tahun lalu juga keluar sebagai juara mengalahkan Atletico Madrid di final.
👊🏆 #CHAMP12NS
The best player in the world, @Cristiano.#HalaMadrid pic.twitter.com/mbFGlnxxpI
— Real Madrid C.F. (@realmadriden) June 3, 2017
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Modric Percaya Madrid Raih Gelar Lebih Banyak Musim Depan
Liga Champions 4 Juni 2017, 23:36
-
Lima Kunci Sukses Real Madrid Juara Liga Champions 2016/17
Editorial 4 Juni 2017, 22:30
-
Ditanya soal De Gea, Begini Jawaban Presiden Real Madrid
Liga Spanyol 4 Juni 2017, 22:12
-
Ronaldo Pantas Dapatkan Ballon d'Or Lagi Tahun Ini
Liga Champions 4 Juni 2017, 20:45
-
Ronaldo Bangga Hancurkan Kesolidan Lini Belakang Juve
Liga Champions 4 Juni 2017, 20:20
LATEST UPDATE
-
Sah! Erick Thohir Kini Kuasai 100% Saham Oxford United
Liga Inggris 18 November 2025, 07:38
-
Prediksi Spanyol vs Turki 19 November 2025
Piala Dunia 18 November 2025, 06:45
-
Prediksi Brasil vs Tunisia 19 November 2025
Amerika Latin 18 November 2025, 06:30
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR