
Bola.net - Kapten Manchester United, Harry Maguire tidak bisa menyembunyikan kegembiraan dirinya menyusul kemenangan 5-0 yang diraih atas RB Leipzig, Kamis (29/10/2020) dini hari WIB.
United sejatinya mengawali musim ini dengan kurang meyakinkan. Bahkan, Setan Merah sempat dibantai Tottenham dengan skor 1-6 di Old Trafford pada awal Oktober kemarin.
Usai jeda internasional, United pun menunjukkan kebangkitan. Maguire cs tak terkalahkan dalam empat laga terakhir, tiga di antaranya sukses mereka menangkan.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Pengakuan Maguire
Maguire mengakui bahwa kekalahan telak dari Spurs membuat dirinya sempat berpikir bahwa timnya mengalami krisis parah yang menjadi puncak awal musim yang kurang meyakinkan.
"Setelah Spurs, kami semua hancur dan setelah musim hanya berjalan tiga pertandingan rasanya seperti krisis besar," ujar Maguire kepada MUTV.
"Perasaan yang cukup aneh, tapi kami tidak berharap mengalami kekalahan di Old Trafford dan kami pasti tidak berharap untuk kalah seperti yang kami alami," imbuhnya.
“Tiga pertandingan pertama kami kebobolan terlalu banyak. Jadi sebagai barisan pertahanan, setelah mencatat clean sheet terbanyak di Eropa musim lalu, kami tahu kami harus meningkatkan diri agar lebih solid," tukasnya.
Kegembiraan Maguire
Lebih lanjut, Maguire pun mengaku puas dengan peningkatan yang dilakukan timnya, terutama di lini belakang, dan akhirnya kini berbuah manis dengan rentetan kemenangan yang didapat.
“Kami telah bekerja keras di tempat latihan dan sejak jeda internasional kami kembali tidak kebobolan seperti tahun lalu, ketika kami adalah unit yang solid dengan basis yang kokoh, tutur Maguire.
“Sangat penting, bagi saya sebagai seorang bek, untuk memberikan para penyerang setiap kesempatan untuk mencetak gol dan memenangkan pertandingan. Satu, dua, tiga gol harus berakhir dengan kemenangan. Saat ini kami sedang melakukan itu. Ini adalah permulaan, tetapi ini masih merupakan kemenangan awal musim ini," lanjutnya.
“Ini akan menjadi perjalanan yang panjang, tapi kami harus meningkatkannya. Kami tahu itu dan kami sedang melakukannya saat ini, tetapi jalan panjang yang harus ditempuh.” tandasnya.
Sumber: MUTV
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Harry Maguire Tekankan Pentingnya Kedalaman Skuad di MU Musim Ini
Liga Inggris 29 Oktober 2020, 22:33
-
Enam Pelajaran dari Laga Manchester United vs RB Leipzig: Rashford Gak Ada Lawan!
Liga Champions 29 Oktober 2020, 22:31
-
Harry Maguire Ungkap Kunci Kebangkitan Manchester United Selepas Jeda Internasional
Liga Inggris 29 Oktober 2020, 19:50
LATEST UPDATE
-
Saingi Napoli, Klub Italia Ini Juga Berminat pada Jasa Kobbie Mainoo
Liga Italia 18 November 2025, 10:35
-
Syukurlah! Cedera Tidak Terlalu Serius, Benjamin Sesko Tidak Lama Lagi Comeback di MU!
Liga Inggris 18 November 2025, 10:26
-
Rahasia Ketangguhan Defensif Arsenal: Gawang Kami adalah Rumah Kami
Liga Inggris 18 November 2025, 10:24
-
Ini Daftar Tarif Listrik PLN Triwulan IV 2025 untuk Rumah Tangga: Cek Rinciannya!
News 18 November 2025, 09:56
-
Bila Benar Vlahovic Absen, Juventus Siapkan Kenan Yildiz jadi False 9 Lawan Fiorentina?
Liga Italia 18 November 2025, 09:45
-
Drama Final Liga Padel 2025: Tertinggal 0-3, ACDP Comeback Epik 4-3!
Olahraga Lain-Lain 18 November 2025, 09:42
-
Jerman vs Slovakia: Kenapa Aleksandar Pavlovic Ditarik Keluar, Cedera?
Piala Dunia 18 November 2025, 09:24
-
Declan Rice Ingin Kontrak Baru, tapi Arsenal Minta Sabar, Kenapa?
Liga Inggris 18 November 2025, 09:21
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR