Bola.net - - Kiprah AS Roma di Liga Champions kandas pada babak semifinal dan tersingkir di tangan wakil Inggris, Liverpool. Bagi sang pemain, Cengiz Under, kegagalan Giallorossi mencapai final diakibatkan oleh keputusan-keputusan sang wasit di leg kedua.
Di leg pertama, skuat asuhan Eusebio Di Francesco tersebut tumbang dengan skor telak 2-5. Namun, Roma berhasil kembali membuat kejutan dan nyaris lolos jika saja mereka bisa menang dengan margin skor yang lebih besar di leg kedua.
Laga leg kedua sendiri menuai banyak kontroversi, di mana Roma diklaim bisa mendapatkan dua penalti. Sayangnya, wasit hanya menghadiahkan satu penalti di menit-menit akhir dan sukses dieksekusi oleh Radja Nainggolan.
Usai laga, James Pallotta selaku presiden Roma melayangkan kritikan pedas terkait insiden tersebut. Pada kesempatan kali ini, Cengiz Under pun menyatakan bahwa kegagalan klubnya mencapai final karena keputusan wasit.
"Di Roma, ada dua penalti yang seharusnya diberikan kepada kami. Saya tidak ingin mengkritik wasit, saya masih berumur 20 tahun, tapi itulah kebenarannya," ujar Under kepada beIN Sports Turki.
"Saya bisa saja berada di Kiev hari ini. Mereka mengambil semuanya dari kami. Itu opini saya," pungkas sang pemain.
Pada Liga Champions kali ini, Roma berhasil menyita perhatian publik karena mampu menyingkirkan Barcelona dengan dramatis. Walau kalah 1-4 di leg pertama, mereka mampu membalasnya dengan skor 3-0 pada pertemuan kedua.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Final, Sergio Ramos Beri Sindiran ke Barca
Liga Spanyol 23 Mei 2018, 23:33
-
Karius Tak Setuju Bila Salah Disebut Selevel Ronaldo
Liga Champions 23 Mei 2018, 22:24
-
Kiper Real Madrid Tak Merasa Jadi Favorit di Final
Liga Champions 23 Mei 2018, 21:06
-
Liverpool vs Real Madrid, Klopp Diyakini Tak Akan Ubah Taktiknya
Liga Champions 23 Mei 2018, 17:44
-
Sudah Tidak Terlalu Jago, Liverpool Tak Perlu Takut Ronaldo
Liga Champions 23 Mei 2018, 16:00
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Persib Bandung Kehilangan Adam Alis karena Cedera Kaki
Bola Indonesia 18 November 2025, 04:37
-
Derby della Madonnina: Mentalitas dan Kualitas Modric, Faktor Pembeda bagi AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 00:02
-
Juventus cuma Punya 1 Gelandang Top: Analisis, Masalah Struktural, Agenda Transfer
Liga Italia 17 November 2025, 23:14
-
Juventus Butuh Regista: Tuntutan Spalletti yang Tak Bisa Ditawar
Liga Italia 17 November 2025, 23:03
-
Mesin Gol Belum Berkarat: Lewandowski Bukan Cadangan, Barcelona Masih Membutuhkannya!
Liga Spanyol 17 November 2025, 22:46
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR