
Bola.net - Memiliki materi skuad yang jauh lebih mentereng membuat Juventus lebih diunggulkan meraih kemenangan ketimbang FC Porto. Namun, bukan berarti mereka boleh meremehkan perwakilan Portugal tersebut.
Juventus dipertemukan dengan Porto dalam babak 16 besar Liga Champions musim ini. Duel perdana dari seri dua leg ini akan diselenggarakan pada Kamis (18/2/2021) mendatang di Estadio do Dragao.
Publik jelas lebih condong mendukung Juventus ketimbang Porto. Pasalnya, klub besutan Andrea Pirlo tersebut diperkuat oleh sejumlah pemain hebat seperti Matthijs De Ligt, Adrien Rabiot, hingga Cristiano Ronaldo.
Namun, dua musim terakhir telah memberikan pelajaran yang sangat berharga untuk Bianconeri. Ya, perjalanannya di Liga Champions selalu terhenti di tangan klub kuda hitam seperti Ajax Amsterdam dan Olympique Lyon.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Liga Champions Seperti Lotre
Liga Champions memang selalu menyajikan banyak kejutan buat para penikmatnya. Tim-tim kuat tidak selalu bisa meraih kemenangan saat bertemu kuda hitam. Ada banyak aspek yang mempengaruhi keberuntungan tim.
Legenda Juventus, Alessio Tacchinardi, menggambarkan Liga Champions seperti sebuah adu lotre. Baginya, fase gugur ini merupakan bagian tersulit dari keseluruhan kompetisi.
"Menjuarai kompetisi ini ibarat memenangkan lotre. Lebih baik memiliki fase grup yang buruk dan berada dalam kondisi terbaik sekarang," ungkapnya dalam wawancara eksklusif bersama Football Italia.
"Adalah hal yang krusial untuk berada dalam kondisi terbaik sekarang, sebab ini adalah kompetisi yang sangat rumit. Setiap pertandingan akan terasa berat dimulai dari sekarang," lanjut pria berumur 45 tahun tersebut.
Punya Segalanya untuk Kalah
Meski berstatus sebagai legenda klub, Tacchinardi tidak serta merta menjagokan Juventus untuk mengalahkan Porto. Buat dirinya, Bianconeri memiliki segala alasan untuk tumbang di tangan Pepe dkk.
"Pertandingan seperti ini dimainkan selama lebih dari 180 menit dan Juventus punya segalanya untuk kalah, mereka harus sangat berhati-hati," tambahnya.
"Akan penting buat mereka untuk mencetak gol tandang dan absennya [Juan] Cuadrado menjadi pukulan buat mereka, dia menjadi pemain kunci tim sejauh ini," pungkasnya.
Selain Cuadrado, Juventus juga takkan diperkuat oleh sang gelandang yang direkrut dari Barcelona pada musim panas lalu, Arthur Melo. Keduanya absen lantaran mengalami cedera.
(Football Italia)
Baca Juga:
- 5 Alasan FC Porto Akan Hajar Juventus: Cristiano Ronaldo Bakal Tak Berkutik?
- Testimoni Barzagli: Ronaldo Finisher Terbaik Sepanjang Masa
- Peringatan untuk Juventus: Estadio do Dragao Tidak Ramah untuk Pendatang!
- Danilo: Porto Bukan Lawan yang Enteng, Juventus!
- Data dan Fakta Liga Champions: Porto vs Juventus
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ini Kiat Porto untuk Bisa Kalahkan Juventus
Liga Champions 17 Februari 2021, 18:20
-
Bos Porto Ingin Ulangi Kenangan Manis saat Jumpa Juventus
Liga Champions 17 Februari 2021, 17:11
-
Kabar Buruk Juventus, Leonardo Bonucci akan Absen Cukup Lama
Liga Italia 17 Februari 2021, 16:57
-
Starting XI Juventus Terakhir Kali Juara Liga Champions, Ada yang Masih Ingat?
Editorial 17 Februari 2021, 16:42
-
5 Pencetak Gol Terbanyak Juventus di Liga Champions, Nomor 1 Bukan Ronaldo
Editorial 17 Februari 2021, 14:54
LATEST UPDATE
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
-
West Ham vs Nottingham Forest: Keterpurukan West Ham di Premier League 2025/26
Liga Inggris 7 Januari 2026, 08:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR