
Bola.net - Bek Juventus, Alex Sandro memberikan peringatan kepada timnya jelang lawatan ke Estadio do Dragao. Ia menyebut bahwa markas FC Porto itu tidak ramah untuk tim tamu, terutama mereka yang berstatus tim besar Eropa.
Setelah menunggu sekitar dua bulan, Liga Champions akan dilanjutkan pada tengah pekan ini. Kompetisi antar klub elit Eropa itu sudah memasuki fase gugur, tepatnya babak 16 besar.
Juventus yang lolos ke babak 16 besar UCL ini akan melakoni laga tandang di leg pertama. Mereka akan menghadapi FC Porto di Estadio do Dragao.
Sandro mengakui bahwa laga di Estadio do Dragao itu tidak akan berjalan mudah. "Porto memiliki kecenderungan untuk bermain dengan bagus di kandang saat berhadapan dengan tim besar," buka Sandro kepada laman resmi UEFA.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Berikan yang Terbaik
Alex Sandro menegaskan bahwa timnya tidak akan patah arang saat bertamu ke markas Porto di tengah pekan ini.
Sang bek menyebut bahwa timnya akan memberikan yang terbaik untuk memenangkan duel tersebut.
"Juventus mengenal Porto dengan baik. Saya yakin pertandingan ini tidak akan mudah, namun kami siap untuk pergi ke sana dan memainkan pertandingan."
Bisa Juara
Pada kesempatan ini, Sandro juga bicara mengenai kans Juventus menjadi juara UCL musim ini. Ia cukup optimistis bahwa Si Nyonya Tua bisa merengkuh trofi itu di akhir musim nanti.
"Kami bisa menjadi juara di semua kompetisi yang kami ikuti. Kami berhasil memenangkan fase grup, finish di atas Barcelona dan saya rasa itu adalah capaian yang besar."
"Kami menang 3-0 di laga tandang [vs Barcelona] dan kami menunjukkan performa yang luar biasa." ujarnya.
Mencoba Bangkit
Juventus mengusung misi kebangkitan saat bertandang ke markas Porto.
Pasalnya si Nyonya Tua tumbang saat berhadapan dengan Napoli di akhir pekan kemarin.
(UEFA)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jelang Duel Kontra Porto, Ini Pesan Penting Chiellini Untuk Juventus
Liga Champions 16 Februari 2021, 23:49
-
Tenang, Kekalahan Dari Napoli tak Akan Pengaruhi Juventus Saat Jumpa Porto
Liga Italia 16 Februari 2021, 23:24
-
5 Alasan FC Porto Akan Hajar Juventus: Cristiano Ronaldo Bakal Tak Berkutik?
Liga Champions 16 Februari 2021, 21:07
-
Testimoni Barzagli: Ronaldo Finisher Terbaik Sepanjang Masa
Liga Italia 16 Februari 2021, 20:58
-
Peringatan untuk Juventus: Estadio do Dragao Tidak Ramah untuk Pendatang!
Liga Champions 16 Februari 2021, 19:00
LATEST UPDATE
-
Persik vs Persib: Bojan Hodak Pede Bisa Menang, Beckham Putra Tak Gentar
Bola Indonesia 5 Januari 2026, 13:15
-
6 Rekor Valentino Rossi yang Berpotensi Dipatahkan Marc Marquez di MotoGP 2026
Otomotif 5 Januari 2026, 13:10
-
Gonzalo Garcia dan Seni Kesederhanaan
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 13:05
-
Rapor Pemain Real Madrid saat Habisi Real Betis: No Mbappe, No Problem!
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 12:00
-
Legenda Liverpool Kompori Manajemen MU untuk Pecat Ruben Amorim
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:57
-
Perlahan Tapi Pasti, Joshua Zirkzee Mulai Buktikan Dirinya Layak Main di MU!
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:42
-
Calum McFarlane Bungkam Keraguan di Etihad, Chelsea Curi Poin dari Man City
Liga Inggris 5 Januari 2026, 11:35
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR