Bola.net - - Zinedine Zidane memberikan pujian kepada Cristiano Ronaldo. Wajar saja, Ronaldo memang baru saja menjadi pahlawan Real Madrid dalam pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions melawan Atletico Madrid.
Dalam El Derby Madrileno itu, Ronaldo mencetak gol pertama lewat sundulan pada menit ke-10. Ia lalu memanfaatkan kesalahan Filipe Luis dalam melakukan tekel dan melepas tembakan keras dengan kaki kanannya pada menit ke-73. Gol ketiga Ronaldo diciptakan pada menit ke-86 setelah mendapatkan umpan tarik dari Lucas Vazquez.
Zidane juga memberikan pujian kepada Isco, Lucas Vazquez, dan Marco Asensio. Zidane mengaku sangat puas dengan kinerja mereka semua.
"Cristiano adalah pencetak gol sejati. Dia sangat unik. Semua pemain saya bermain brilian, datu pemain pergi dan penggantinya terus bermain hebat. Hari ini Isco bermain sebagai nomor 10 dan tampil fantastis. Kami lalu memainkan Lucas Vazquez dan Asensio. Secara defensif kami juga brilian. Saya puas dengan performa semua pemain," terang Zidane kepada UEFA.com.
Zidane menambahkan bahwa Madrid tidak dilanda euforia dengan kemenangan kali ini. Madrid juga belum membayangkan diri mereka berada di final Liga Champions karena masih harus menjalani leg kedua di kandang Atleti.
"Saya pastikan kami tidak dilanda euforia dan tak pernah menganggap diri kami telah mencapai final. Saya hanya puas dengan kinerja yang ditunjukkan pemain saya. Kami belum memenangkan apa pun dan masih harus melanjutkan kerja yang sudah kami lakukan selama ini."
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
400 Gol di Madrid, Ronaldo: Kerja Tim dan Dukungan Fans
Liga Spanyol 3 Mei 2017, 23:08
-
McManaman: Pakai Sandal Sekalipun Kroos Tetap Hebat
Liga Champions 3 Mei 2017, 22:28
-
Lirola: Juve Bisa Lumpuhkan Real Madrid di Final UCL
Liga Champions 3 Mei 2017, 21:44
-
Sergio Ramos Puji Rotasi Pemain Zidane
Liga Champions 3 Mei 2017, 20:32
LATEST UPDATE
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR