Bola.net - - Direktur Olahraga Marseille, Andoni Zubizarreta, meminta untuk sama sekali tidak meremehkan kekuatan ketika mereka bermain di Camp Nou pada 7 Maret mendatang.
PSG membuat kejutan kemarin lusa, ketika mereka menggelontor empat gol ke gawang Barca dan tidak kebobolan sama sekali, saat menjamu tim juara Spanyol di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Peluang tim asuhan Unai Emery untuk lolos ke babak perempat final amat besar, karena Barca kini wajib menang 5-0 untuk bisa membalikkan keadaan.
Namun Zubizarreta mengingatkan bahwa jika memang ada tim yang bisa membuat keajaiban seperti itu, Barca yang mampu melakukannya.
Andoni Zubizarreta
"Jika ada tim yang mampu berbuat seperti itu, maka itu mungkin Barcelona. Mereka memiliki serangan yang luar biasa dan bukan sesuatu yang gila, membayangkan Suarez mencetak satu gol, Neymar satu, dan Messi dua," tutur eks direktur olahraga Barca itu di RMC.
"PSG memang hampir lolos ke babak berikutnya, karena satu gol tandang di leg kedua akan membuat semuanya hampir mustahil. Namun saya ulangi, tidak mustahil bagi Barca, karena mereka punya trio serangan yang luar biasa."
"Ingat, ini baru 16 besar, masih ada leg kedua, dan setelah itu perempat final, masih ada jalan yang begitu panjang di Liga Champions."
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Statistik di Balik Hattrick Zlatan Ibrahimovic
Liga Eropa UEFA 17 Februari 2017, 15:42
-
Iniesta Percaya Barcelona Bisa Bangkit
Liga Champions 17 Februari 2017, 13:10
-
Xabi Alonso Kaget Barca Kalah Telak
Liga Champions 17 Februari 2017, 12:30
-
Allegri: Bantai Barcelona, Bukti PSG Tim Top
Liga Champions 17 Februari 2017, 12:23
-
Zubizarreta Ingatkan PSG Tak Remehkan Barca di Camp Nou
Liga Champions 17 Februari 2017, 12:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Roma vs Sassuolo 11 Januari 2026
Liga Italia 10 Januari 2026, 00:00
-
Prediksi Man City vs Exeter City 10 Januari 2026
Liga Inggris 9 Januari 2026, 22:00
-
Transformasi Sisi Kanan Real Madrid: Valverde dan Rodrygo Menggila!
Liga Spanyol 9 Januari 2026, 21:56
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52





















KOMENTAR