
Bola.net - Barcelona akan punya pelatih baru pada musim 2024/2025. Manajer Arsenal Mikel Arteta menjadi salah satu nama yang dikaitkan dengan Blaugrana.
Barcelona bakal kehilangan Xavi Hernandez. Setelah musim ini berakhir, Xavi memutuskan untuk tidak lagi menangani klub tersebut.
Keputusan itu memang cukup mengejutkan. Pasalnya, kontrak Xavi di Camp Nou baru akan habis pada 2025 mendatang.
Sejauh ini, sudah banyak nama yang dikaitkan dengan posisi pelatih Barcelona. Salah satu yang santer dikaitkan dengan Blaugrana adalah manajer Arsenal Mikel Arteta.
Jika pindah ke Barcelona, Arteta mungkin ingin membawa anak buahnya di Arsenal hijrah ke Camp Nou. Siapa saja?
Berikut ini tiga pemain Arsenal yang bisa bergabung dengan Mikel Arteta di Barcelona.
1. Oleksandr Zinchenko

Mikel Arteta mengontrak Oleksandr Zinchenko dari mantan klubnya Manchester City. Dia mungkin bisa melakukannya lagi setelah pindah ke Barcelona.
Bek kiri Barcelona Alejandro Balde mengalami cedera hamstring yang membuatnya absen selama sisa musim ini. Ada kemungkinan dia belum bisa tampil maksimal pada musim berikutnya.
Arteta bisa merekrut Zinchenko untuk memperkuat posisi bek kiri. Selain itu, pemain asal Ukraina tersebut juga bisa membantu perkembangan Balde yang baru berusia 20 tahun.
2. Gabriel Martinelli

Joao Felix menunjukkan performa yang cukup bagus selama menjalani masa peminjaman bersama Barcelona. Namun, Blaugrana kabarnya tidak akan mengaktifkan opsi untuk mempermanenkan sang pemain dari Atletico Madrid.
Sementara itu, Ferran Torres dikabarkan tidak bahagia di Barcelona. Winger asal Spanyol itu mungkin ingin meninggalkan klub dan kembali ke Premier League.
Untuk meningkatkan kekuatan lini depan Barcelona, Mikel Arteta mungkin bisa memboyong Gabriel Martinelli. Pemain asal Brasil itu berkembang pesat di bawah Arteta dan mencetak enam gol dari 25 laga.
3. Thomas Partey

Thomas Partey mungkin cocok untuk Mikel Arteta di Spanyol. Gelandang berusia 30 tahun tersebut sudah menjadi target transfer Barcelona untuk memperkuat lini tengahnya.
Kontrak Partey di Arsenal saat ini tersisa 18 lagi. Dia dapat membantu mengisi kekosongan yang ditinggalkan Sergio Busquets di lini tengah Barcelona.
Partey juga memiliki rekam jejak yang bagus di La Liga. Pemain asal Ghana itu menjadi bintang Atletico Madrid sebelum pindah ke London utara.
Sumber: Express
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Pemain Arsenal yang Bisa Diboyong Mikel Arteta ke Barcelona
Editorial 30 Januari 2024, 16:19
-
Performa Kurang Memuaskan, Barcelona Siap Lego Jules Kounde
Liga Spanyol 30 Januari 2024, 06:45
-
Bayern Munchen Bantah Thomas Tuchel Bakal Pindah ke Barcelona
Bundesliga 30 Januari 2024, 00:14
-
Xavi Logout dari Barcelona, Hansi Flick Login?
Liga Spanyol 29 Januari 2024, 22:00
-
Julian Nagelsmann Masuk Daftar Manajer Baru Barcelona?
Liga Spanyol 29 Januari 2024, 19:30
LATEST UPDATE
-
Real Madrid Tunggu Tawaran di Kisaran Rp195 Miliar untuk Beknya
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:27
-
Robert Lewandowski Masih Menunda Keputusan Masa Depannya di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:18
-
Barcelona vs Athletic Club: 3 Topik Penting jelang Semifinal Piala Super Spanyol
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 14:11
-
Calon Nomor Punggung Joao Cancelo di Barcelona
Liga Spanyol 7 Januari 2026, 12:42
-
Dua Pemain Binaan Persija Tampil Gemilang, Siap Tantang Persib
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 12:27
-
Prediksi Everton vs Wolves 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 12:13
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58



















KOMENTAR