
Bola.net - Chelsea sepertinya harus melupakan impian mereka untuk mendapatkan Victor Osimhen. Sebab, sang striker kabarnya akan segera meneken kontrak baru dengan Napoli.
Osimhen bergabung dengan Napoli pada 2020 silam. Dia menjadi salah satu sosok dibalik keberhasilan Napoli meraih gelar Serie A pada musim lalu.
Pada musim ini, Osimhen masih tampil gemilang. Striker asal Nigeria tersebut sudah menyumbang enam gol dan dua assist dari semua ajang yang dilakoni Partenopei.
Karena itu, Osimhen diminati sejumlah klub papan atas Eropa. Salah satu klub yang berminat untuk mendapatkan jasanya adalah Chelsea.
Namun, Chelsea sepertinya harus gigit jari dalam perburuan Osimhen. Pasalnya, Osimhen dikabarkan akan segera menandatangani kontrak baru bersama Napoli.
Chelsea ingin mendatangkan striker baru untuk memperkuat lini depan. Setelah melihat situasi Osimhen, The Blues sepertinya perlu beralih ke pemain lainnya.
Berikut ini empat opsi striker yang bisa direkrut Chelsea.
1. Ivan Toney

Ivan Toney kabarnya tengah diperebutkan sejumlah klub Premier League, termasuk Chelsea. Dia mampu mencetak 20 gol di Premier League bersama Brentford pada musim lalu.
Sudah bukan rahasia lagi kalau Toney ingin menguji bakatnya di klub yang lebih tinggi daripada Brentford. The Bees diperkirakan meminta 80 juta pounds untuk berpisah dengan sang pemain di bursa transfer Januari.
Namun, merekrut Toney bukannya tanpa risiko. Pasalnya, dia mendapat hukuman larangan bermain karena kasus judi dan tidak akan kembali ke lapangan sampai setelah Tahun Baru.
2. Dusan Vlahovic

Dusan Vlahovic telah lama dikaitkan dengan kepindahan ke Premier League. Selain Arsenal, Chelsea kabarnya juga menaruh minat kepada striker asal Serbia tersebut.
Bersama Juventus, Vlahovic telah mencetak lima gol dan satu assis pada ajang Serie A sejauh musim ini. Dia masih terikat kontrak dengan klubnya sampai tahun 2026 mendatang.
Namun, servis Vlahovic tidak murah. Ada laporan yang menyebutkan harga yang diminta Juventus untuk pemain berusia 23 tahun itu adalah 86 juta pounds.
3. Evan Ferguson

Evan Ferguson adalah salah satu talenta muda paling menarik di Premier League. Berusia 19 tahun, Ferguson berkembang pesat di bawah asuhan Roberto de Zerbi.
Ferguson sudah mendapat kesempatan bermain cukup banyak pada musim ini. Pemain muda asal Irlandia tersebut berhasil mencetak enam gol dari 13 pertandingan Premier League.
Setelah tampil menjanjikan bersama Brighton, Ferguson tidak kekurangan peminat. Dia punya masa depan cerah dan bisa pindah dari Amex Stadium dalam waktu dekat.
4. Serhou Guirassy

Serhou Guirassy menunjukkan performa yang sangat tajam bersama Stuttgart pada musim 2023/2024 sejauh ini. Bomber asal Guinea tersebut sudah mencetak 16 gol pada ajang Bundesliga.
Ketajaman Guirassy membawa Stuttgart bertengger di peringkat ketiga klasemen Bundesliga. Tidak mengherankan jika klub-klub top Eropa mulai mengincar pemain berusia 27 tahun tersebut.
?
Guirassy mungkin bisa pindah ke klub yang lebih besar dalam waktu dekat ini. Stamford Bridge bisa menjadi salah satu tujuannya.
Sumber: Express
Baca Juga:
- 5 Striker yang Bisa Digaet Arsenal pada Januari 2024 Demi Juara Premier League
- 5 Pemain Tertua di Skuad Juventus pada 2023/2024
- 5 Pemain Manchester United yang Bisa Hengkang pada Januari 2024
- 7 Pemain Muda yang Dilepas Liverpool pada Musim Panas 2023, Bagaimana Nasibnya?
- 5 Calon Pengganti Mykhaylo Mudryk di Chelsea
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester United vs Chelsea 7 Desember 2023
Liga Inggris 5 Desember 2023, 15:03
-
Head to Head dan Statistik: Manchester United vs Chelsea
Liga Inggris 5 Desember 2023, 13:33
-
Nasib Erik Ten Hag dalam Bahaya, 3 Laga Ini Bisa Tentukan Masa Depannya di MU
Liga Inggris 5 Desember 2023, 11:15
-
Liga Italia 5 Desember 2023, 10:10

LATEST UPDATE
-
Real Madrid Siap Ambil Risiko? Xabi Alonso Pertimbangkan Transfer Striker West Ham
Liga Spanyol 17 November 2025, 21:07
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55

























KOMENTAR