
Bola.net - Manchester United ingin merombak skuadnya pada bursa transfer musim panas 2023. Untuk itu, ada beberapa pemain yang bisa dilepas.
Manchester United mampu meraih prestasi yang bagus di bawah asuhan Erik Ten Hag. Setan Merah berhasil meraih trofi Carabao Cup.
Namun, Manchester United ingin bersaing dalam perebutan gelar Premier League pada musim depan. Untuk itu, mereka membutuhkan tambahan amunisi yang berkualitas.
Saat ini, masih belum jelas berapa banyak uang yang akan dihabiskan Erik ten Hag. Namun, Setan Merah bisa menggunakan salah satu pemainnya untuk mendapatkan target mereka.
Berikut ini empat pemain yang bisa digunakan Manchester United untuk memuluskan transfer pada musim panas mendatang.
Aaron Wan-Bissaka

Manchester United diyakini ingin melepas Aaron Wan-Bissaka di bursa transfer Januari kemarin. Namun, bek kanan itu akhirnya bertahan dan mampu bersinar di Old Trafford.
Meskipun begitu, Manchester United masih ingin memperkuat posisi bek kanan mereka. Jeremie Frimpong menjadi salah satu pemain yang dipertimbangkan Setan Merah.
Kedatangan bek kanan lainnya akan menjadi ancaman bagi Wan-Bissaka. Pemain berusia 25 tahun itu sedang naik daun dan dia kemungkinan besar tidak akan kekurangan peminat.
Harry Maguire

Harry Maguire gagal memenuhi ekspektasi di Manchester United. Dia sekarang tersingkir ke bangku cadangan dan masuk dalam daftar jual.
Manchester United tidak akan mendapatkan banyak uang dari hasil penjualan Maguire. Oleh karena itu, Setan Merah bisa menggunakan sang pemain untuk mendapatkan pemain lainnya.
Inter Milan telah dikaitkan Maguire dan Manchester United tampaknya memiliki minat pada Lautaro Martinez. Setan Merah bisa memasukkan Maguire sebagai bagian dari transfer Lautaro.
Scott McTominay

Scott McTominay kerap menunjukkan performa yang solid. Namun, Manchester United menginginkan gelandang yang lebih baik seperti Declan Rice pada musim panas ini.
McTominay kesulitan mendapat kesempatan bermain reguler di bawah asuhan Erik Ten Hag. Karena itu, dia sepertinya bakal meninggalkan klub dalam waktu dekat.
West Ham menginginkan biaya sekitar 120 juta pounds untuk melepaskan Rice. Manchester United mungkin bisa memasukkan McTominay untuk menurunkan harga pemain internasional Inggris itu.
Anthony Martial

Anthony Martial bisa tampil brilian. Namun, pemain asal Prancis tersebut rentan cedera sehingga tidak bisa diandalkan selama satu musim penuh.
Martial mencetak sembilan gol dan tiga assist untuk Manchester United pada musim ini. Kendati demikian, Setan Merah ingin melepas sang pemain di musim panas ini.
Manchester United ingin mendaratkan pemain depan seperti Lautaro Martinez, Harry Kane dan Victor Osimhen. Martial mungkin bisa dilibatkan dalam operasi tersebut.
Sumber: Express
Baca Juga:
- 5 Pembelian Termahal Mauricio Pochettino, Bagaimana Nasibnya?
- 4 Gelandang yang Bisa Menggantikan Fred di MU, Ada Target Liverpool
- 5 Striker yang Bisa Diboyong Mauricio Pochettino ke Chelsea
- 5 Pelatih Terakhir yang Sukses Membawa Chelsea Juara, Pochettino Berikutnya?
- 5 Pemain yang Paling Sering Bermain Bersama Jordi Alba di Barcelona, Ada Messi!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ironis! Harry Maguire Ingin Pergi, Erik Ten Hag Tak Halangi?
Liga Inggris 30 Mei 2023, 22:57
-
Newcastle Tantang Man United Dalam Perburuan Kim Min-jae
Liga Inggris 30 Mei 2023, 22:51
-
4 Pemain Paling 'Kotor' di Premier League 2022/2023
Liga Inggris 30 Mei 2023, 21:27
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR