Bola.net - Bola.net - Seperti biasanya, klub-klub Premier League sangat aktif di bursa transfer musim panas kemarin. Hampir semua klub berhasil mendatangkan pemain baru untuk meningkatkan kekuatan skuatnya.
Setiap klub tentu berharap pemain barunya itu akan bisa langsung nyetel dengan tim pada musim pertamanya bergabung. Meski tidak mudah, nyatanya sudah ada beberapa pemain yang berhasil melakukannya sejauh ini.
Penampilan mereka di klub barunya itu bisa dibilang cukup mengesankan. Karenanya, pihak klub sepertinya sudah melakukan pembelian yang jitu di bursa transfer.
Berikut ini 5 pemain Premier League yang langsung bersinar dengan klub barunya pada musim ini seperti dilansir Sportskeeda.
Rui Patricio

Patricio merupakan kiper yang sangat berpengalaman setelah tampil mengesankan bersama Sporting CP selama bertahun-tahun. Kiper utama timnas Portugal itu memutuskan bergabung dengan Wolverhampton pada musim panas.
Setelah menjadi kiper utama Sporting selama lebih dari 10 tahun, Patricio ingin menguji dirinya di Premier League. Dengan segudang pengalaman yang dimilikinya, sangat wajar jika banyak yang berharap dari pemain berusia 30 tahun tersebut.
Patricio menjadi starter dalam lima pertandingan untuk tim barunya di Premier League. Meski menjalani start yang buruk pada musim ini dan kemasukan 5 gol dalam 3 pertandingan pertamanya, Patricio berhasil mengemas clean sheet setelah itu. Dengan 2 clean sheet dan 15 penyelamatan dalam 5 pertandingan pertamanya, Patricio punya statistik yang cukup bagus di liga.
James Maddison

James Maddison merupakan pemain yang paling cemerlang di Leicester City sepanjang musim ini.
Mantan pemain Norwich City itu terlbat dalam setiap pertandingan sejauh ini. Dengan absennya Jamie Vardy, dia bisa meningkatkan permainannya. Dia sangat pantas memakai jersey No.10 karena menunjukkan performa yang berkualitas setiap pekan.
Dalam 5 pertandingan sejauh ini, Maddison sudah mencetak 2 gol dan membuat satu assist. Dia terlibat langsung pada gol lebih banyak daripada pemain The Foxes lainnya. Dia sudah memantapkan dirinya sebagai salah satu pemain paling penting untuk timnya hanya dalam 5 pertandingan.
Danny Ings

Danny Ings memutuskan bergabung dengan Southampton pada musim panas ini. Ia meninggalkan Liverpool karena tidak punya kesempatan bermain reguler di Anfield.
Striker Inggris itu selalu diganggu cedera dalam beberapa musim terakhir tetapi sepertinya dia kembali bugar sepenuhnya sekarang. Dia tampil tajam musim ini. Setelah mencetak 3 dari 6 gol The Saints dalam 5 pertandingan pertamanya, Ings sepertinya akan memainkan peran besar di musim ini.
Setelah lepas dari cedera, Ings diharapkan bisa terus tampil cemerlang bersama timnya barunya.
Jorginho

Jorginho sudah beradaptasi dengan baik di Chelsea. Pemain yang ditebus dengan biaya 57 juta pounds dari Napoli itu menjadi salah satu pemain paling penting Maurizio Sarri di The Blues
Jorginho memainkan peran yang sangat penting di tim sebagai deep-lying midfielder. Mengingat perannya itu, pemain Italia itu tidak terlalu mengancam di depan gawang lawan tapi sudah berhasil mencetak satu gol.
Jorginho menjadi sorotan pada musim ini berkat kemampuan passingnya. Dia sudah mencatatkan passing sukses lebih banyak dari pemain lainnya di Premier League sampai sejauh ini.
Alisson Becker

Alisson menjalani start yang sempurna di Premier League setelah mengemas 3 clean sheet dalam 3 penampilan pertamanya untuk Liverpool. Dia adalah salah satu alasan utama Liverpool tidak terkalahkan sejauh ini.
Alisson mencatatkan clean sheet lebih banyak dari kiper lainnya pada musim ini. Dengan hanya kebobolan dua gol sejauh ini, itu juga statistik terbaik di liga. Meski kebobolan saat melawan Leicester City karena kesalahannya sendiri, penampilan Alisson semakin meningkat.
Setelah tiba di Premier League pada musim panas ini, Alisson tidak hanya membuktikan dirinya sebagai pemain terbaik Liverpool tetapi juga sebagai salah satu pemain terbaik di liga dalam beberapa pertandingan pertamanya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gianfranco Zola: Eden Hazard Belum 100 Persen
Liga Inggris 21 September 2018, 23:00
-
Milner Dinilai Lebih Baik Ketimbang Pogba
Liga Inggris 21 September 2018, 22:29
-
Mourinho Sebut Nuno Memang Layak Berkarir di EPL
Liga Inggris 21 September 2018, 21:57
-
Musim Ini, Liverpool Ingin Hajar Semua Lawannya Dengan Margin Besar
Liga Inggris 21 September 2018, 21:17
-
Gomez Masih Jaga Tali Silaturahmi Dengan Ings
Liga Inggris 21 September 2018, 20:52
LATEST UPDATE
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Mali di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 18 November 2025, 17:01
-
Disebut Sudah Habis, Bintang MU Ini Justru Jadi Pemain yang Krusial untuk Timnas Brasil
Liga Inggris 18 November 2025, 16:08
-
Hubungannya Dengan Cristiano Ronaldo Merenggang? Ini Pengakuan Dari Karim Benzema
Asia 18 November 2025, 15:55
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Wow! Seriusan? Manchester United Tertarik Angkut Neymar di Januari 2026?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:36
-
Diincar MU, Conor Gallagher Akui Tidak Bahagia di Atletico Madrid?
Liga Inggris 18 November 2025, 15:25
-
Liverpool Sudah Tahu Harga Semenyo: Ternyata Nggak Mahal-mahal Amat
Liga Inggris 18 November 2025, 15:18
-
Bagaimana Kabar Cedera Franco Mastantuono?
Liga Spanyol 18 November 2025, 15:16
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55


























KOMENTAR