Bola.net - Bola.net - Kyle Walker akhirnya mengakhiri kebersamaannya dengan Tottenham pada musim panas ini. Pemain berusia 27 tahun itu memutuskan bergabung dengan Manchester City setelah ditebus dengan biaya 50 juta pounds.
Walker meninggalkan Spurs dengan sejumlah kenangan manis mengingat ia memperkuat klub London itu sejak tahun 2009. Selain itu Walker juga selalu menjadi pemain andalan manajer Mauro Pochettino selama bekerja di White Hart Lane.
Kini Spurs harus segera melupakan Walker dan mencari pemain lain untuk menggantikannya. Siapa saja kandidatnya? Berikut ini daftarnya seperti dilansir Sportskeeda.
Djibril Sidibe

Saat itu Sidibe bersama dengan Bernardo Silva meneror pertahanan Spurs dari sisi kanan dan mengakhiri harapan klub Premier League untuk lolos ke babak 16 besar.
Bisa bermain sebagai sayap, Sidibe membuat 29 penampilan untuk tim asuhan Leonardo Jardim dan mencetak lima gol di liga. Penampilan pemain berusia 24 tahun itu cukup bagus sehingga membuatnya mendapat panggilan timnas Prancis.
Joao Cancelo

Cancelo sempat dikaitkan dengan Barcelona sebelum tim Catalan akhirnya merekrut Nelson Semedo dari Benfica. Namun Juventus dikabarkan juga mengejar sang pemain untuk menggantikan Daniel Alves.
Pemain berusia 23 tahun itu cukup fleksibel bermain sebagai bek sayap dan juga sering diturunkan sebagai gelandang kanan. Cancelo merupakan salah satu pemain Valencia yang tampil cukup gemilang pada musim lalu meski klub sedang kesulitan sepanjang musim.
Thomas Meunier

Meunier tampil reguler untuk timnas Belgia dan membuat 22 penampilan untuk klub asal Prancis tersebut pada musim lalu. Dari sekian kesempatan itu, Meunier mampu mencetak satu assist dan satu gol.
Diberkati dengan sepasang kaki yang sangat bagus, Meunier suka menyerang dan punya kemampuan untuk menutup daerah pertahanan. Tidak akan semewah Sidibe, tapi Meunier mungkin bisa jadi jawaban untuk Spurs.
Cedric Soares

Cedric merupakan salah satu bek kanan yang cukup konsisten selama dua musim terakhir. Pemain berusia 25 tahun itu juga menjuarai Euro 2016 dan baru saja memperkuat Portugal dalam Piala Konfederasi 2017.
Cedric datang ke Premier League pada 2015 dari Sporting Lisbon dan membuat 30 penampilan untuk The Saints pada musim kemarin.
Elseid Hysaj

Pemain Albania ini punya karaktek yang tangguh dan tidak segan untuk membantu serangan. Gaya permainannya dianggap cocok dengan kompetisi Premier League.
Meski cuma mampu mengemas satu assist pada musim kemarin, kualitas Hysaj sudah tidak perlu dipertanyakan dan permainannya bisa semakin mengkilap di bawah arahan Mauricio Pochettino.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Calon Pengganti Kyle Walker di Tottenham
Editorial 18 Juli 2017, 12:47
-
Suso dan Locatelli 'Untouchable' di Milan
Liga Italia 18 Juli 2017, 12:32
-
Liga Inggris 18 Juli 2017, 10:30

-
Barkley Kembali Absen dari Skuat Everton
Liga Inggris 18 Juli 2017, 07:20
-
MU Akan Lepas Penawaran Final Untuk Dier
Liga Inggris 18 Juli 2017, 02:19
LATEST UPDATE
-
Beda Arah Harga Emas 19 November 2025: Antam Stabil, Pegadaian Terkoreksi
News 19 November 2025, 12:01
-
Debut Sempurna Kiper Manchester United di Timnas Belgia
Liga Inggris 19 November 2025, 11:59
-
Bukan Diusir AC Milan, Malick Thiaw Bongkar Alasan Sebenarnya Cabut ke Newcastle
Liga Italia 19 November 2025, 11:46
-
Cinta Mati! Antony Tolak Raksasa Eropa Ini demi Gabung Real Betis
Liga Inggris 19 November 2025, 11:45
-
Manchester United Siap Jegal Liverpool untuk Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 19 November 2025, 11:30
-
OJK Rilis Aturan Baru: Rekening Tanpa Transaksi 1.800 Hari Otomatis Dormant
News 19 November 2025, 11:21
-
Berubah Pikiran, Joshua Zirkzee Bakal Bertahan di Manchester United?
Liga Inggris 19 November 2025, 10:51
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


























KOMENTAR