
Bola.net - Liverpool tengah dibuat pusing tujuh keliling terkait Arthur Melo. Gelandang anyar The Reds tersebut terancam absen cukup lama karena cedera.
Arthur datang ke Liverpool menjelang penutupan bursa transfer musim panas 2022 kemarin. Dia direkrut dari Juventus dengan status pinjaman selama semusim.
Sampai sejauh ini, kontribusi Arthur untuk Liverpool sangat minim. Gelandang asal Brasil tersebut baru bermain selama 13 menit dengan seragam The Reds.
Belum lama ini, Arthur menderita cedera otot dan harus segera naik meja operasi. Dengan demikian, Arthur berpotensi absen selama tiga hingga empat bulan.
Cedera yang dialami Arthur tersebut jelas mengurangi stok gelandang Liverpool. Kondisi tersebut bisa memaksa The Reds menggaet gelandang anyar dalam waktu dekat.
Berikut ini lima gelandang yang bisa direkrut Liverpool dalam bursa transfer Januari 2023 mendatang.
Youri Tielemans

Youri Tielemans sudah lama dikaitkan dengan Liverpool. Sekarang kans The Reds untuk merekrutnya terbuka karena pemain 25 tahun tersebut kabarnya ingin meninggalkan Leicester City.
Kontrak Tielemans di King Power Stadium akan berakhir pada akhir musim nanti. Namun, gelandang asal Belgia tersebut sudah tidak bersedia menandatangani kontrak baru di klub.
Pada musim ini, Tielemans sudah memainkan 10 pertandingan di semua kompetisi untuk Leicester. Mantan pemain AS Monaco tersebut sudah menyumbang satu gol dan satu assist.
Douglas Luiz

Douglas Luiz merupakan gelandang andalan Aston Villa. Pemain asal Brasil tersebut bergabung dengan Villa dari Manchester City pada 2019.
Douglas Luiz kini telah menjelma pemain kunci bagi lini tengah Aston Villa. Kontraknya bersama Aston Villa akan berakhir pada Juni 2023 dan bisa pergi dalam waktu dekat ini.
Sampai sejauh ini, Douglas Luiz telah membuat 113 penampilan di semua kompetisi untuk Aston Villa. Dia mencetak tujuh gol dan delapan assist dari penampilannya tersebut.
Sander Berge

Sander Berge bermain untuk Sheffield United sejak tahun 2019. Gelandang asal Norwegia tersebut saat ini menjadi pemain penting di lini tengah timnya.
Meski sempat mendapat cedera panjang, Berge tampil cukup bagus pada musim lalu. Pemain berusia 24 tahun tersebut mencetak enam gol dan empat assist dari 34 laga di semua kompetisi.
Pada musim ini, Berge sudah memainkan 13 pertandingan di semua kompetisi dengan menyumbang tiga gol dan tiga assist. Dia masih memiliki kontrak di Bramall Lane hingga 2024.
Konrad Laimer

Konrad Laimer saat ini bermain untuk RB Leipzig. Gelandang berusia 25 tahun ini datang ke klub Jerman tersebut pada 2017 setelah bermain untuk RB Salzburg.
Laimer biasa beroperasi sebagai gelandang tengah. Namun, pemain asal Austria tersebut juga bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan, gelandang kanan dan kiri, serta bek kanan.
Sampai sejauh ini, Laimer sudah mencatatkan 167 pertandingan dengan menyumbang 11 gol dan 18 assist untuk Leipzig. Kontraknya di Red Bull Arena akan habis pada Juni 2023 mendatang.
Marcelo Brozovic

Marcelo Brozovic merupakan salah satu pemain inti Inter Milan. Gelandang asal Kroasia tersebut selalu menjadi sosok yang bisa diandalkan di lini tengah Nerazzurri.
Musim ini, Brozovic memberikan kontribusi yang besar bagi Inter Milan. Pemain berusia 29 tahun tersebut tercatat sudah mengemas dua gol dari sembilan penampilan bagi tim asuhan Simone Inzaghi.
Brozovic masih terikat kontrak dengan Inter sampai tahun 2026. Liverpool kabarnya tertarik merekrut Brozovid dan telah menyiapkan kontrak dua tahun untuk sang pemain.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jude Bellingham, Antara Manchester United atau Liverpool
Liga Inggris 11 Oktober 2022, 20:56
-
Liverpool Putuskan Tidak Aktifkan Klausul Pembelian Arthur Melo
Liga Inggris 11 Oktober 2022, 18:54
-
Prediksi Rangers vs Liverpool 13 Oktober 2022
Liga Champions 11 Oktober 2022, 15:02
-
Selain Darwin Nunez, 4 Penyerang yang Masih Melempem di Premier League
Liga Inggris 11 Oktober 2022, 13:23
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43
























KOMENTAR