
Bola.net - Kebersamaan Arthur Melo dan Liverpool nampaknya tidak akan bertahan lama. The Reds dilaporkan sudah mantap untuk tidak mempermanenkannya.
Arthur merupakan salah satu rekrutan baru Liverpool di musim panas kemarin. Ia direkrut dari Juventus dengan status pemain pinjaman.
Arthur bisa pindah permanen ke Anfield. Karena dalam kontraknya di Liverpool, ada klausul bagi The Reds untuk membelinya secara permanen.
Dilansir Fabrizio Romano, Klausul itu tidak akan diaktifkan Liverpool. Sang gelandang akan dipulangkan ke Turin di tahun 2023.
Simak situasi transfer Arthur di bawah ini.
Cuma Opsi Cadangan
Menurut Romano, sejak awal Jurgen Klopp memang tidak berencana untuk mempermanenkan Arthur.
Ia mendatangkan sang gelandang di deadline day karena posisi kepepet. Pada saat itu banyak gelandang Liverpool yang tumbang akibat cedera.
Jadi ia memutuskan merekrut Arthur agar ia memiliki pelapis di lini tengahnya sembari menunggu para gelandang The Reds pulih dari cedera.
Faktor Cedera
Laporan itu juga mengklaim bahwa Liverpool semakin mantap tidak mempermanenkan Arthur karena riwayat cederanya.
Semenjak datang ke Anfield, sang gelandang belum bermain untuk The Reds. Pasalnya sang gelandang malah mengalami cedera.
Alhasil manajemen The Reds habis kesabaran dan memutuskan untuk memulangkannya ketika kontrak peminjamannya berakhir di tahun 2023.
Klausul Mahal
Menurut laporan Romano, Liverpool enggan mempermanenkan Arthur juga disebabkan karena mahar transfernya yang mahal.
Dalam kesepakatan dengan Juventus, Liverpool harus membayar sekitar 40 juta Euro untuk mempermanenkan jasa sang gelandang.
Klasemen Premier League
(Fabrizio Romano)
Baca Juga:
- Erik Ten Hag Panggil 7 Pemain Muda ke Latihan Tim Senior MU, Bakal Main Lawan Omonia?
- Prediksi Rangers vs Liverpool 13 Oktober 2022
- Selain Darwin Nunez, 4 Penyerang yang Masih Melempem di Premier League
- Fakta dan Statistik Pralaga Liga Champions 2022/2023 Pekan Ini
- 5 Pelatih yang Bisa Menggantikan Jurgen Klopp di Liverpool: Hansi Flick Boleh Juga
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Saingi Barcelona, Juventus Juga Kejar Diogo Dalot
Liga Italia 11 Oktober 2022, 20:46
-
Liverpool Putuskan Tidak Aktifkan Klausul Pembelian Arthur Melo
Liga Inggris 11 Oktober 2022, 18:54
-
Juventus Melempem, 3 Klub yang Bisa Mencaplok Dusan Vlahovic
Liga Italia 11 Oktober 2022, 10:24
-
3 Calon Pelatih yang Bisa Menggantikan Massimiliano Allegri di Juventus
Liga Italia 11 Oktober 2022, 10:11
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Malaysia Open 2026, 6-11 Januari 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:11
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Malaysia Open 2026
Bulu Tangkis 5 Januari 2026, 11:03
-
Kabar Baik MU! Bruno Fernandes dan Mason Mount Fix Comeback Lawan Burnley
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:41
-
Telan Dua Hasil Imbang Beruntun, Matheus Cunha Minta MU Lekas Move On
Liga Inggris 5 Januari 2026, 10:24
-
Kritik Manajemen MU, Ruben Amorim Terancam Dipecat?
Liga Inggris 5 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Pemain Voli Putri Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:57
-
Panduan Lengkap Skrining BPJS Kesehatan 2026: Begini Caranya!
News 5 Januari 2026, 09:11
-
Daftar Pemain Voli Putra Jakarta Garuda Jaya di Proliga 2026
Voli 5 Januari 2026, 09:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43

























KOMENTAR