
Bola.net - Graham Potter disebut-sebut bakal menggantikan posisi Erik Ten Hag di Manchester United. Potter berpeluang membawa mantan anak buahnya apabila bekerja di Old Trafford.
Manchester United memang menelan serangkaian hasil buruk di musim ini. Terbaru, Setan Merah gagal lolos ke babak 16 besar Liga Champions setelah dikalahkan Bayern Munchen.
Manchester United juga tidak tampil mengesankan di ajang Premier League. Bruno Fernandes dan kolega tercecer di peringkat keenam.
Situasi ini disebut-sebut membuat posisi Erik Ten Hag terancam. Sejumlah rumor menyebut bahwa pria asal Belanda itu berpotensi dipecat dalam waktu dekat ini.
Saat ini sudah beredar sejumlah nama calon pengganti Erik Ten Hag. Salah satunya adalah mantan manajer Chelsea, Graham Potter.
Potter sepertinya akan memperkuat skuadnya jika jadi membesut Manchester United. Setidaknya ada sejumlah mantan anak buahnya yang bisa diboyong ke Old Trafford.
Berikut ini lima mantan anak buah Graham Potter yang bisa dibawa ke Manchester United.
1. Noni Madueke

Noni Madueke merupakan rekrutan Graham Potter semasa masih menangangi Chelsea. Sayang, hingga kini Madueke belum juga mendapat menit bermain reguler di Stamdord Bridge.
Pada musim ini, Madueke baru tampil delapan kali dengan menyumbang satu gol. Karena minimnya kesempatan bermain, Madueke disebut bisa hengkang pada bursa transfer Januari 2024.
Manchester United kabarnya akan melepas Jadon Sancho dan performa Antony tidak cukup baik. Karena itu, Setan Merah butuh jasa sayap kanan seperti Madueke.
2. Pervis Estupinan

Sektor bek kiri Manchester United menjadi sorotan. Tyrell Malacia masih belum pulih dan Luke Shaw sekarang semakin sering mengalami cedera.
Graham Potter bisa membawa Pervis Estupinan untuk mengatasi masalah tersebut. Pemain Ekuador itu sampai saat ini masih menjadi andalan di sektor bek kiri The Seagulls.
Estupinan membela Brighton sejak tahun 2022 lalu. Pemain berusia 25 tahun tersebut sudah memainkan lebih dari 40 pertandingan bersama klubnya saat ini.
3. Julio Enciso

Julio Enciso adalah rising star di Premier League saat ini. Pemain asal Paraguay tersebut menampilkan perform yang menjanjikan bersama Brighton.
Encisco didatangkan oleh Brighton dari Libertad pada musim panas tahun 2022. Meski belum menjadi pilihan utama, penampilan Encisco berhasil mencuri perhatian.
Sampai sejauh ini, Encisco sudah memainkan 28 pertandingan di semua kompetisi. Bintang muda berusia 19 tahun itu sudah mengemas empat gol dan lima assist.
4. Marc Cucurella

Manchester United ingin mendatangkan Marc Cucurella pada musim panas 2023 lalu. Namun, Setan Merah gagal memboyong pemain asal Spanyol itu ke Old Trafford.
Manchester United butuh tambahan pemain di sektor bek kiri. Graham Potter mungkin bisa bereuni kembali dengan Cucurella di Old Trafford.
Cucurella menjadi salah satu pemain andalan Potter semasa menangani Brighton dan Chelsea. Dia sudah memainkan 12 pertandingan bersama The Blues pada musim ini.
5. Kaoru Mitoma

Kaoru Mitoma berhasil mencuri perhatian bersama Brighton. Pemain asal Jepang sudah menunjukkan performa yang luar biasa sejak debutnya di musim 2021/2022.
Mitoma sudah mencatatkan 62 penampilan di seluruh kompetisi bersama Brighton. Winger berusia 26 tahun tersebut mampu mencetak 13 gol dan 14 assist untuk timnya.
Manchester United membutuhkan pemain sayap baru untuk menunjang kinerja lini depannya. Mitoma bisa menjadi tambahan yang bagus untuk Setan Merah.
Baca Juga:
- 3 Pemain yang Gabung Arsenal Bareng Santi Cazorla, Bagaimana Nasibnya?
- 5 Pemain Sayap yang Bisa Bantu Rasmus Hojlund Cetak Banyak Gol di MU
- 6 Mantan Pemain Chelsea yang Sekarang Masih Nganggur
- 6 Klub yang Tidak Terkalahkan di Fase Grup Liga Champions 2023/2024, Ada Jagoanmu Gak?
- 5 Pemain yang Bakal Ditendang Manchester United pada Januari 2024
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Disarankan Tidak Angkut Serhou Guirassy, Kenapa Tuh?
Liga Inggris 15 Desember 2023, 20:00
-
Steven Gerrard Ajak Anthony Martial Pindah ke Arab Saudi
Liga Inggris 15 Desember 2023, 19:40
-
Kabar PSG Minati Casemiro itu Hoax Doang
Liga Inggris 15 Desember 2023, 19:25
-
Inter Milan Hidupkan Minat Kepada Anthony Martial?
Liga Italia 15 Desember 2023, 18:06
-
Roy Keane Restui Graham Potter Jadi Manajer Baru MU?
Liga Inggris 15 Desember 2023, 17:58
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
-
Menyala Bersama Kanada, John Herdman Dinilai Cocok Nahkodai Timnas Indonesia
Tim Nasional 6 Januari 2026, 18:07
-
Resmi! Chelsea Perkenalkan Liam Rosenior Sebagai Manajer Baru
Liga Inggris 6 Januari 2026, 17:42
-
Live Streaming Lecce vs Roma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 17:00
-
AC Milan Cari Bek Baru, Nathan Ake Jadi Peluang atau Sekadar Mimpi?
Liga Italia 6 Januari 2026, 15:28
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
























KOMENTAR