
Bola.net - AC Milan diklaim sedang sibuk mencari pelatih baru. Pasalnya, Rossoneri dikabarkan bakal berpisah dengan Stefano Pioli di akhir musim 2023/2024 nanti.
Kontrak Pioli di Milan sebenarnya masih berlaku sampai 2025. Namun manajemen Rossoneri disebut kurang puas dengan kinerjanya.
Milan gagal meraih gelar pada musim ini. Mereka harus merelakan scudetto jatuh ke tangan sang rival sekota, Inter Milan.
Perjalanan Milan di Liga Europa hanya sampai babak perempat final. Rafael Leao dan kolega juga tersingkir di ajang Coppa Italia.
Milan disebut bakal mengakhiri kerja sama dengan Pioli pada akhir musim ini. Dikutip dari Football Italia, Rossoneri dilaporkan telah menyusun daftar calon pengganti Pioli.
Berikut ini lima pelatih yang menjadi kandidat calon pelatih baru AC Milan.
1. Francesco Farioli

Francesco Farioli saat ini berstatus sebagai pelatih Nice. Farioli bergabung dengan tim Ligue 1 itu pada musim panas lalu
Farioli langsung tampil mengesankan di musim debutnya. Dia berhasil membawa timnya bersaing untuk memperebutkan kualifikasi zona Eropa.
Nice saat ini berhada di posisi kelima di Ligue 1. Farioli rata-rata mencatatkan 1,6 poin per pertandingan dalam 30 pertandingan liga.
2. Julen Lopetegui

Julen Lopetegui saat ini berstatus tanpa klub. Pelatih asal Spanyol tersebut terakhir kali tercatat membesut Wolverhampton Wanderers.
Namun, Lopetegui pergi pada awal musim ini karena masalah finansial yang dialami klub Premier League tersebut. Posisinya digantikan Gary O'Neil.
Sebelumnya, Lopetegui pernah menangani Sevilla, Real Madrid dan Porto. Dia juga pernah mendapat kesempatan untuk menjadi pelatih timnas Spanyol.
3. Paulo Fonseca

Paulo Fonseca saat ini melatih klub Prancis Lille. Juru taktik asal Portugal tersebut telah berada di kursi pelatih Stade Pierre-Mauroy sejak tahun 2022.
Lille saat ini bertengger di peringkat empat klasemen Ligue 1. Mereka juga mampu menembus perempat final UEFA Europa Conference League sebelum disingkirkan Aston Villa.
Fonseca sudah punya pengalaman melatih di Italia. Pria berusia 51 tahun tersebut pernah menjadi pelatih AS Roma pada periode 2019–2021 lalu.
4. Mark van Bommel

Mark van Bommel sebelumnya pernah bermain untuk AC Milan. Saat ini pelatih asal Belanda tersebut saat ini membesut tim Liga Belgia, Royal Antwerp.
Van Bommel berstatus sebagai pelatih Antwerp sejak tahun 2022. Dia berhasil memenangkan Liga Belgia dan Piala Belgia pada musim pertamanya di Bosuilstadion.
Saat ini, Antwerp menempati peringkat ketiga di Liga Belgia. The Great Old juga bertanding di fase grup Liga Champions musim ini.
5. Domenico Tedesco

Dominico Tedesco kini adalah juru taktik Timnas Belgia. Dia dipercaya menangani Romelu Lukaku dan kolega sejak Februari 2023.
Belgia menunjukkan performa yang cukup bagus di bawah asuhan Tedesco. Mereka belum pernah kalah dari 12 laga dan meraih delapan kemenangan.
Tedesco belum pernah menangani klub Italia. Dia sebelumnya tercatat pernah melatih di Erzgebirge Aue, Schalke 04, Spartak Moscow, dan RB Leipzig.
Sumber: Football Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
5 Pelatih yang Bisa Menggantikan Stefano Pioli di AC Milan
Editorial 26 April 2024, 16:53
-
Tinggalkan AC Milan untuk MLS, Olivier Giroud Gabung LAFC
Liga Italia 24 April 2024, 02:32
-
Ini Biang Kekalahan Milan dari Inter Menurut Yacine Adli
Liga Italia 24 April 2024, 00:00
-
Ciao! Milan Dipastikan Bakal Depak Stefano Pioli Akhir Musim Nanti
Liga Italia 23 April 2024, 19:00
-
Video: Pesta Fans Inter Milan di Kota Milan
Open Play 23 April 2024, 15:00
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55




















KOMENTAR