
Bola.net - Arsenal dilaporkan akan terjun pada bursa transfer Januari 2024 mendatang. The Gunners dikabarkan akan mencoba merekrut pemain baru untuk meningkatkan kekuatan skuadnya.
Arsenal tampil cukup bagus di Premier League musim ini. Tim asuhan Mikel Arteta tersebut belum terkalahkan dalam delapan pertandingan.
Kini The Gunners menghuni peringkat kedua di klasemen. Mereka mengoleksi poin yang sama dengan sang pemuncak klasemen, Tottenham.
Melihat kondisi saat ini, Arsenal punya kans untuk bersaing dalam perburuan gelar. Sayangnya, skuad The Gunners saat ini sedikit pincang karena dihantam badai cedera.
Gabriel Martinelli, Jurrien Timber, Leandro Trossard dan Bukayo Saka masuk ruang perawatan karena cedera. Ini mungkin akan memaksa The Gunners untuk belanja pemain di bursa transfer Januari mendatang.
Berikut ini lima pemain yang bisa didatangkan Arsenal pada bursa transfer Januari 2024.
1. Ivan Toney

Arsenal kabarnya ingin mendatangkan penyerang baru di bursa transfer Januari mendatang. Gabriel Jesus dan Eddie Nketiah dianggap kurang cukup untuk membuat The Gunners meraih juara.
Salah satu pemain yang masuk dalam radar Arsenal adalah striker Brentford Ivan Toney. Ketajaman dan kualitas Toney sebagai pencetak gol sudah teruji di Premier League.
Toney sendiri saat ini sedang menjalani hukuman larangan bermain karena terlibat kasus judi. Dia baru bisa kembali merumput pada Januari 2024 mendatang.
2. Ollie Watkins

Ollie Watkins merupakan mesin gol andalan Aston Villa. Dia sedang dalam performa bagus untuk tim asuhan Unai Emery selama dua musim terakhir.
Watkins mencetak 15 gol untuk Villa pada musim lalu. Penyerang berusia 27 tahun tersebut sudah mengemas tujuh gol dari 11 laga di semua kompetisi sepanjang musim ini.
Watkins baru-baru ini menandatangani kontrak baru di Villa Park. Meski begitu, Arsenal kabarnya menginginkan striker tersebut pada Januari 2024 mendatang.
3. Pedro Neto

Arsenal telah lama menjadi pengagum penyerang Wolverhampton Pedro Neto. Mereka bisa kembali mengejar pemain asal Portugal tersebut untuk meningkatkan daya serang timnya.
Neto sanggup tampil dengan apik di lini serang Wolves musim ini. Dia sudah mencetak satu gol dan lima assist dari delapan pertandingan di Premier League.
Saat ini, Neto masih menjadi bagian penting dari tim asuhan Gary O'Neil. Dia masih terikat kontrak di Molineux sampai tahun 2027 mendatang.
4. Victor Osimhen

Victor Osimhen merupakan penyerang andalan Napoli. Dia tampil cukup tajam di Serie A dan berhasil membantu klubnya meraih juara pada musim lalu.
Namun, masa depan Osimhen di Napoli kini sedang tidak pasti setelah muncul video TikTok bernada ejekan yang diposting di akun resmi klub. Arsenal mungkin bisa memanfaatkannya.
Osimhen telah mencetak 26 gol untuk juara bertahan Serie A musim lalu. Kini dia sudah mencetak enam gol dari delapan penampilan di Serie A musim ini.
5. Kalvin Phillips

Masa depan Kalvin Phillips di Manchester City diragukan. Phillips tidak banyak mendapat kesempatan bermain dan bisa meninggalkan Etihad Stadium pada Januari 2024 nanti.
Arsenal butuh tambahan gelandang mengingat Thomas Partey rentan cedera. Mantan pemain Leeds United tersebut bisa menjadi tambahan yang bagus untuk lini tengah The Gunners.
Phillips dan Declan Rice telah menunjukkan duet yang bagus di timnas Inggris saat bertarung di Euro 2020. Mereka bisa bersatu kembali di Emirates Stadium.
Sumber: Football London
Baca Juga:
- Nasib 6 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada Musim Panas 2023: Benzema Masih Gacor!
- 6 Upaya Pembelian Manchester United yang Gagal: Sebelum Sheikh Jassim, Ada Muammar Gaddafi Sang Dikt
- 5 Bintang Bundesliga yang Bisa Didatangkan Liverpool
- 3 Calon Klub Baru Xabi Alonso jika Tinggalkan Bayer Leverkusen, Real Madrid atau Liverpool?
- 6 Pemain yang Dilepas Manchester City pada Musim Panas 2023, Gundogan Jadi Pemain Kunci Barcelona
- 5 Pemain yang Bisa Dibeli Chelsea di Bursa Transfer Januari 2024, Ada Mbappe
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Pede Kontrak Baru Ben White Bisa Lekas Beres
Liga Inggris 17 Oktober 2023, 19:40
-
Gagal di Arsenal, Bek Ini Bakal Bergabung dengan Bayern Munchen?
Bundesliga 17 Oktober 2023, 17:54
-
Tantang Chelsea, Arsenal Dapat Tambahan Tenaga
Liga Inggris 17 Oktober 2023, 17:45
-
3 Pemain Arsenal yang Bisa Buat Liverpool Lebih Kuat
Liga Inggris 17 Oktober 2023, 16:14
-
Arsenal Diyakini Bakal Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Liga Inggris 17 Oktober 2023, 16:03
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bournemouth vs Tottenham 8 Januari 2026
Liga Inggris 7 Januari 2026, 11:23
-
Visi Darren Fletcher untuk Manchester United: Kembalikan DNA Setan Merah!
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:50
-
Dipercaya Jadi Caretaker MU, Darren Fletcher: Ini Beneran Kan?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:27
-
Burnley vs MU: Kobbie Mainoo Bisa Comeback?
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:16
-
Manchester United dan Ole Gunnar Solskjaer Semakin Dekat untuk Balikan
Liga Inggris 7 Januari 2026, 10:02
-
BRI Super League: Ze Valente Mencapai Tonggak Penting 100 Laga
Bola Indonesia 7 Januari 2026, 09:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40




















KOMENTAR