Bola.net - Bola.net - Barcelona meraih kesuksesan besar pada era kepelatihan Luis Enrique. Mereka mampu memenangkan sembilan dari kemungkinan 13 trofi selama tiga musim termasuk treble pada musim 2014-15.
Meski gagal memenangkan La Liga dan Liga Champions pada musim terakhirnya, Enrique akan selalu diingat oleh penggemar setia Barcelona. Selain itu, kesuksesan Enrique tersebut juga tidak terlepas dari para pemain yang direkrutnya selama menjadi juru taktik di Camp Nou.
Berikut ini lima pembelian terbaik Luis Enrique selama di Barcelona seperti dilansir Sportskeeda.
Claudio Bravo

Claudio Bravo
Didatangkan atas permintaan Luis Enrique, Claudio Bravo berasal dari Real Sociedad dengan reputasi sebagai penjaga gawang yang merasa nyaman dengan bola di kakinya tetapi tidak mampu mendominasi area penalti. Tetapi dengan bantian staf pelatih Barcelona, pemain Chile menjadi pemain yang tangguh di bawah mistar gawang.Bravo memenangkan La Liga selama dua tahun berturut-turut sebagai kiper pilihan utama sebelum dijual ke Manchester City asuhan Josep Guardiola. Hal itu kemudian memberi jalan kepada Marc-Andre ter Stegen untuk menjadi kiper nomor satu Barcelona.
Bravo rata-rata membuat 2,27 penyelamatan tiap pertandingan selama di Barcelona dan mengemas 43 clean sheet dalam 75 pertandingan.
Ivan Rakitic

Ivan Rakitic
Rakitic adalah pemain yang paling sering dimainkan Luis Enrique selama musim terakhirnya di klub. Selama tiga tahun, Rakitic bermain untuk Barcelona sebagai gelandang kanan.Dia tampil di level tertinggi sehingga Barcelona tidak terlalu merasa kehilangan Xavi karena Rakitic menjadi anggota penting dari skuat. Pemain Kroasia itu bahkan mencetak gol pembuka di final Liga Champions 2015 saat melawan Juventus.
Rakitic telah mencetak 29 gol dengan akurasi di atas 90% dan sekaligus menciptakan banyak peluang bagi rekan-rekan setimnya.
Samuel Umtiti

Samuel Umtiti
Pembelian terbaik Barcelona di bursa transfer musim panas 2016-17, Umtiti adalah bek tengah yang dicari Barcelona setelah Carles Puyol memutuskan pensiun pada 2014. Kuat dan cepat, posisinya di kotak penalti dan tekniknya dengan bola berada di level yang sama sekali berbeda.Penggemar setia Blaugrana hanya bisa berharap bahwa mantan pemain Lyon itu bisa terus bertahan dan menjadi rekan duet Gerard Pique untuk beberapa tahun yang akan datang.
Bek Prancis ini telah memainkan total 32 pertandingan musim ini dan berhasil mencatatkan 61 tekel dan 57 intersep.
Luis Suarez

Luis Suarez
Luis Suarez direkrut dari Liverpool dengan biaya besar setelah tampil sangat produktif bersama The Reds. Dia diberi hukuman larangan bermain setelah menggigit bek Italia, Giorgio Chiellini di Piala Dunia ketika dia bermain untuk Uruguay.Petinggi Barcelona tidak meragukan kemampuannya dan kemudian merekrutnya. Suarez harus menunggu hampir tiga bulan sebelum memulai debutnya bersama Barcelona. Debut Suarez terjadi saat melawan Real Madrid di Santiago Bernabeu. Dia membuat assist untuk gol Neymar tapi sayangnya timnya harus kalah.
Suarez sempat kesulitan mencetak gol di beberapa pertandingan pertamanya tetapi ketika ia digeser ke posisi sentral pada Januari 2015, segalanya mulai berjalan sesuai dengan keinginannya. Suarez kemudian membentuk trio bersama Lionel Messi dan Neymar, dan MSN kemudian menjadi trio penyerang paling berbahaya di dunia.
Suarez sudah mencetak 148 gol untuk klubnya saat ini dan membuat 82 assist serta memenangkan trofi Pichichi pada musim keduanya.
Marc-Andre ter Stegen

Marc-Andre ter Stegen
Ter Stegen awalnya hanya bermain di kompetisi piala saat Claudio Bravo menjadi kiper utama Barcelona. Kiper Jerman itu sudah memenangkan tiga Copa del Rey dan treble pada musim pertamanya di Camp Nou.Ter Stegen kini sudah menjadi kiper utama Barcelona. Dia mampu menunjukkan performa yang gemilang dengan melakukan sejumlah penyelamatan penting.
Dia berpeluang besar menjadi kiper utama Jerman di Piala Dunia 2018 apabila Manuel Neuer masih belum pulih. Ter Stegen sudah mengemas 59 clean sheet dalam 137 penampilan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tolak MU, Umtiti Segera Teken Kontrak Baru di Barca?
Liga Inggris 20 April 2018, 14:59
-
5 Pembelian Terbaik Luis Enrique di Barcelona
Editorial 20 April 2018, 14:51
-
Bukan Vieira, Ini Manajer Arsenal Berikutnya Pilihan Direksi
Liga Inggris 20 April 2018, 14:44
-
Demi Griezmann, Atletico Harus Kalahkan Arsenal
Liga Spanyol 20 April 2018, 14:25
-
Prediksi Sevilla vs Barcelona 22 April 2018
Liga Spanyol 20 April 2018, 12:29
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55





















KOMENTAR