
Bola.net - PSG akan menghadapi Manchester United pada matchday I Liga Champions musim ini. Kedua tim akan bertemu di Parc des Princes, Rabu (21/10/2020) pukul 2.00 WIB.
PSG sedikit diunggulkan di laga ini. Klub asal Prancis itu penampilannya jauh lebih konsisten dari Setan Merah.
Namun, itu bukan berarti PSG akan mudah meraih kemenangan. Setan Merah yang berstatus tim tamu juga tetap berbahaya.
Selain itu, laga ini juga disebut sebagai panggung bagi Kylian Mbappe dan Marcus Rashford. Maklum, kedua pemain tersebut merupakan mesin gol di klubnya masing-masing.
Menariknya ada sejumlah pemain yang pernah bermain untuk PSG dan Manchester United dalam sepanjang kariernya. Berikut ini tujuh pemain tersebut.
Ray Wilkins
Ray WILKINS from PSG (1987) pic.twitter.com/y5hQ16bnLq
— Old School Panini (@OldSchoolPanini) May 16, 2016
Ray Wilkins adalah salah satu gelandang terbaik di generasinya. Dia bergabung dengan Manchester United pada 1979 dari Chelsea.
Wilkins menghabiskan lima musim di Old Trafford sebelum bergabung dengan AC Milan. Setelah memperkuat Rossoneri selama tiga musim, ia kemudian melanjutkan kariernya di PSG pada 1987.
Namun, Wilkins kesulitan menembus tim utama di Paris. Ia akhirnya meninggalkan klub setelah membuat 13 penampilan.
David Beckham
David Beckham muncul dari akademi Manchester United. Winger asal Inggris itu melakukan debut di tim utama pada 2 April 1995.
Sejak hari itu, Beckham membuat 394 penampilan untuk klub. Ia sempat bermain untuk Real Madrid, LA Galaxy dan AC Milan sebelum hengkang ke PSG pada 2010.
Di waktunya yang singkat bersama PSG, Beckham turut mengantar Les Parisiens menjjadi juara Ligue 1. Setelah itu, Beckham kemudian memutuskan pensiun dari lapangan hijau.
Gabriel Heinze
@Ligue1_ENG @premierleague @PSG_English @PSG_inside @ManUtd :what about #gabrielheinze? he is both #mufc #psg 2!! pic.twitter.com/TMyuTi67wX
— TRUsTTRUThFACTsFACTory (@dejiplus) July 28, 2015
Gabriel Heinze mempunyai karier yang sukses bersama PSG dan Manchester United. Bek serbabisa ini pindah ke PSG dari Valladolid pada 2001 dan membuat 105 penampilan selama tiga musim.
Heinze kemudian pindah ke Manchester United pada 2004 dengan biaya 6,9 juta pounds. Ia langsung membuktikan dirinya sebagai bek kiri pilihan utama di Old Trafford.
Namun, kehadiran Patrice Evra membuat Heinze terpinggirkan. Pemain asal Argentina itu akhirnya meninggalkan Setan Merah pada 2007 dengan bergabung Real Madrid.
Angel Di Maria
Angel Di Maria bergabung dengan Mancheser United pada tahun 2014. Pemain Argentina itu ditebus dengan biaya yang mencapai 59,7 juta pounds dari Real Madrid.
Di awal kariernya di Old Trafford, Di Maria mampu bermain apik dengan mencetak gol. Namun, performanya kemudian menurun drastis seiring berjalannya waktu.
Pada 6 Agustus 2015, Di Maria meninggalkan MU dan hengkang ke PSG dengan harga 44 juta pounds. Mantan winger Benfica itu sekarang menjadi pemain kunci di Parc des Princes.
Ander Herrera
Ander Herrera datang di Manchester United setelah diboyong dari Athletic Bilbao pada tahun 2014. United mengaktifkan klausul rilis pemain asal Spanyol itu sebesar €36 juta.
Herrera mencatatkan 189 penampilan di semua kompetisi selama bermain di Old Trafford. Ia juga pernah terpilih sebagai Player of the Year di musim 2016/17.
Namun, Herrera dilepas MU dengan gratis pada akhir musim 2018–19. Akhirnya, Herrera dikontrak PSG dengan kontrak lima tahun.
Zlatan Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic pindah PSG pada 2012 dari AC Milan. Ia menghabiskan 4 musim di sana dan memenangkan Ligue 1 empat kali.
Pemain asal Swedia itu mencetak 156 gol dalam 180 pertandingan untuk Les Parisiens. Pada musim panas 2016, Ibrahimovic pindah ke Manchester United dengan status bebas transfer.
Ibrahimovic mencetak 29 gol dari 53 penampilan di Old Trafford. Mantan pemain Barcelona itu kemudian melanjutkan kariernya di LA Galaxy sebelum kembali ke AC Milan.
Edinson Cavani
PSG merekrut Edinson Cavani dari Napoli pada tahun 2013. Pemain Uruguay itu ditebus dengan biaya yang diperkirakan mencapai 64,5 juta euro.
Cavani kemudian menjadi pencetak gol terbanyak dalam sepanjang sejarah klub. Ia mengemas 200 gol dari 301 penampilan di semua kompetisi untuk klub Paris.
Bomber asal Uruguay itu dilepas secara cuma-cuma oleh PSG pada musim panas ini setelah kontraknya berakhir. Cavani kemudian merapat ke Manchester United dengan kontrak satu musim dan opsi perpanjangan satu tahun.
Sumber: Berbagai Sumber
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manchester United Butuh Keajaiban untuk Kalahkan PSG
Liga Champions 20 Oktober 2020, 22:22 -
Ketika Madrid Harus Memilih di Antara Mbappe Atau Haaland
Liga Spanyol 20 Oktober 2020, 22:15 -
Bruno Fernandes Jadi Kapten Permanen MU? Sepertinya Oke Juga
Liga Inggris 20 Oktober 2020, 22:00 -
PSG vs Manchester United, Jual Beli Serangan Dimulai Sejak Menit Pertama
Liga Champions 20 Oktober 2020, 21:53 -
Usai Newcastle, Manchester United Pede Tumbangkan PSG
Liga Champions 20 Oktober 2020, 20:47
LATEST UPDATE
-
Breaking News! Ruben Amorim Mainkan Senne Lammens Jadi Starter Lawan Sunderland!
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:05 -
Link Live Streaming Arsenal vs West Ham - Nonton Premier League di Vidio
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 20:02
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR