
Bola.net - Amad Diallo telah menuntaskan transfernya ke Manchester United. Setan Merah memboyong Diallo dari klub Serie A Atalanta.
United kabarnya mengeluarkan biaya sebesar 40 juta euro untuk memboyong Diallo ke Old Trafford. Remaja 18 tahun itu telah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun.
Kesepakatan transfer Diallo sejatinya sudah diumumkan Setan Merah pada 5 Oktober 2020. Namun, pemain yang bersangkutan baru bisa datang pada Januari 2021.
Proses administrasi Diallo kini sudah diselesaikan. Diallo sudah terbang ke Manchester dan bergabung dengan rekan-rekan barunya di Inggris.
Dengan terwujudnya transfer Diallo ke Old Trafford, maka semakin memperpanjang daftar pemain asal Pantai Gading yang bermain untuk Manchester United.
Sejauh ini, sudah ada tiga pemain asal Pantai Gading yang membela Manchester United. Siapa saja mereka?
1. Amad Diallo
Amad Diallo merupakan pemain didikan akademi Atalanta. Pemain berkewarganegaraan Pantai Gading itu mencatatkan debut di Serie A pada 27 Oktober 2019.
Winger berusia 18 tahun itu sebenarnya baru mencatatkan lima penampilan untuk La Dea. Meski begitu, Manchester United tidak ragu untuk memboyong sang pemain ke Old Trafford.
Setan Merah kabarnya harus mengeluarkan biaya sebesar 40 juta euro untuk mendapatkan tanda tangan Diallo. Kedatangan Diallo diharapkan dapat menambah ketajaman di lini depan Setan Merah.
2. Eric Bailly
Eric Bailly bergabung dengan Manchester United pada tahun 2016. Pemain berusia 26 tahun tersebut didatangkan dari Vilarreal dengan biaya transfer sebesar 38 juta euro.
Bailly merupakan bek yang cukup tangguh. Namun, mantan pemain Espanyol itu kerap mengalami cedera selama bermain untuk Setan Merah.
Sejauh ini Bailly sudah mencatatkan 93 penampilan untuk Manchester United dan menceta satu gol. Bailly juga berhasil memenangkan Piala Liga, Community Shield dan Liga Europa.
3. Wilfried Zaha
Wilfried Zaha merupakan pemain Pantai Gading pertama di Manchester United. Ia datang ke klub pada tahun 2013 setelah ditransfer dari Crystal Palace.
Zaha tidak banyak mendapat kesempatan bermain di Old Trafford. Pemain berusia 28 tahun hanya mencatatkan empat penampilan bersama Setan Merah.
Setelah gagal bersinar bersama United, Zaha akhirnya kembali ke Selhurst Park. Ia sekarang menjadi pemain kunci Palace.
Sumber: Transfermarkt
Baca Juga:
- Melihat Kiprah Pemain Baru Liverpool: Siapa yang Paling Sukses?
- 4 Pemain yang Dikaitkan dengan Manchester United di Bursa Transfer Januari 2021
- 4 Pemain Top yang Bisa Hijrah ke La Liga, Nomor 1 Calon Pengganti Luis Suarez
- Merana, Ini 4 Pemain yang Tengah Dibekukan Klubnya
- 5 Transfer Termahal Liverpool di Bursa Transfer Januari, Cuma 1 Pemain yang Flop
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kieran Trippier Masuk Daftar Prioritas Transfer Manchester United
Liga Inggris 8 Januari 2021, 21:00 -
Borongan! Newcastle Bakal Rekrut Tiga Pemain Manchester United Ini
Liga Inggris 8 Januari 2021, 20:40 -
AC Milan Inginkan Diogo Dalot, Manchester United Siap Melepas
Liga Inggris 8 Januari 2021, 20:20 -
Manchester United Bodoh Jika Tidak Mengejar Sergio Ramos
Liga Inggris 8 Januari 2021, 20:00 -
Manchester United vs Watford: Solskjaer Unggul Pengalaman
Liga Inggris 8 Januari 2021, 19:58
LATEST UPDATE
-
Amorim Tegaskan Formasi Tiga Bek Bukan Biang Kerok Hasil Buruk Manchester United
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 06:30 -
Diterpa Kritik Tajam, Amorim Pilih Bertahan dan Pasrahkan Nasibnya ke Dewan MU
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:59 -
Usai Rabiot, AC Milan Incar Eks Juventus Lainnya untuk Reuni dengan Allegri
Liga Italia 4 Oktober 2025, 05:32 -
Bayern Coba Goda Jurrien Timber, Begini Respon Arsenal
Liga Inggris 4 Oktober 2025, 05:06 -
Prediksi BRI Super League: Persita Tangerang vs Semen Padang 4 Oktober 2025
Bola Indonesia 3 Oktober 2025, 23:57 -
Cerita Unik Eks Pemain Akademi MU Gunakan ChatGPT untuk Nego Kontrak
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 23:21 -
Apa Alasan Jude Bellingham Tak Masuk Skuad Timnas Inggris Terbaru?
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 22:58 -
Lamine Yamal Lagi-Lagi Cedera Tulang Kemaluan, Barcelona Dibuat Kelimpungan
Liga Spanyol 3 Oktober 2025, 22:35 -
Daftar Skuad Timnas Inggris Terbaru: Tanpa Bellingham, Foden, dan Grealish
Piala Dunia 3 Oktober 2025, 21:46 -
Blak-Blakan! Ini Pengakuan Antony Soal Perlakuan Tidak Menyenangkan di MU
Liga Inggris 3 Oktober 2025, 20:55
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04 -
7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selamat Jika Pindah Januari
Editorial 2 Oktober 2025, 14:29
KOMENTAR