Bola.net - Permainan sepakbola memerlukan satu elemen penting yakni sebuah bola sepak. Dengan semakin berkembangnya teknologi, maka beberapa produsen alat olahraga pun berlomba-lomba membuat bola yang semakin baik.
Raksasa apparel olahraga asal Amerika Serikat, Nike dikenal sebagai salah satu produsen bola terbaik di dunia. Saat ini bola buatan mereka dipakai sebagai bola resmi di tiga liga top Eropa yakni Premier League Inggris, La Liga Spanyol, dan Serie A Italia.
Berikut kami sajikan evolusi bola buatan Nike yang dipakai di Premier League Inggris, yang menjadi pionir liga yang memiliki sebuah bola resmi, sebelum akhirnya diikuti liga-liga top lain. (sb/bola/pra)
Nike Geo Merlin

2000-2001: 992 gol
2001-2002: 1000 gol
Nike mengambil alih pemasok bola resmi Liga Premier Inggris dari Mitre dengan bola debutnya yang diberi nama Geo Merlin. Pemain Charlton Athletic Andy Hunt menjadi pemain pertama yang mencetak gol dengan bola tersebut di laga resmi. Nike mengklaim jika bola tersebut merupakan yang tercepat dan paling akurat.
Nike Geo Merlin II

2002-2003: 1000 gol
2003-2004: 1012 gol
Nike memperkenalkan generasi terbaru dari bola seri Geo Merlin. Perubahan hanya dilakukan pada desain grafis bola tersebut, namun dari sisi teknologi bola ini sama seperti edisi sebelumnya.
Nike Total 90 Aerow 04/05

2004-2005: 974 gol
Pada tahun 2004, Nike memperkenalkan bola terbarunnya yang diberi nama T90. Bola ini menjadi cikal bakal bola resmi Premier League dalam bertahun-tahun berikutnya. Seri pertama dari T90 diberi nama T90 Aerow yang disebut memiliki enam lapisan unik yang membuat bola ini memiliki standar baru dalam hal kecepatan, akurasi, dan stabil saat dilesakkan dengan keras. Sebuah lapisan dengan bahan busa digabung dengan dua lapisan karet lateks yang divulkanisasi membuat bola ini memilki efek trampolin saat ditendang.
Nike Total 90 Aerow 05/06

2005-2006: 944 gol
Nike memperbarui bola seri T90 Aerow untuk EPL musim berikutnya dengan mengubah warna grafis menjadi lebih klasik. Perubahan ini membuat pemain bisa lebih jelas mengamati bola saat melayang di udara, dan membuat pemain memilki respon yang lebih cepat.
Dua musim menggunakan seri T90 Aerow, Premier League juga menghadirkan dua juara yang sama yakni Chelsea. Selain itu, peraih gelar top skor pun direbut satu nama yakni legenda Arsenal, Thierry Henry.
Nike Total 90 Aerow II 06/07

2006-2007: 931 gol
Generasi kedua seri Aerow ini memiliki 32 panel yang membuat bola ini meluncur dengan lebih akurat. Nike sendiri membuat alternatif warna grafis bola ini menjadi dua warna yakni biru dan merah. Sayangnya bola seri ini juga menjadi bola dengan jumlah gol tersedikit selama EPL menggunakan Nike sebagai bola resminya.
Nike Total 90 Aerow II 07/08

2007-2008: 1002 gol
Warna biru kembali hadir di seri T90 setelah sebelumnya sempat beralih ke warna merah. Bola ini pernah menjadi bagian dari rekor skor terbesar Premier League ketika laga Portsmouth mengalahkan Reading dengan skor 7-4.
Nike Total 90 Omni

2008-2009: 942 gol
Setelah cukup sukses dengan seri T90 Aerow, Nike memperkenalkan seri terbaru bola resmi EPL yang diberi nama Omni. Desain grafis dari seri ini mengalami perubahan signifikan dari seri sebelumnya. Grafik baru ini memudahkan pemain menggiring bola karena grafis asimetris ini memberikan sinyal visual yang lebih kuat. Omni juga menawarkan presisi geometrik yang lebih baik dari pendahulunya.
Nike Total 90 Ascente

2009-2010: 1019 gol
Nike kembali memperkenalkan teknologi bola terbarunya untuk musim 2009/10 lewat T90 Ascente. Teknologi baru dari bola ini adalah memiliki tingkat kecepatan 2.4 persen lebih tinggi dibanding bola lain.
Nike Total 90 Tracer

2010-2011: 1063 gol
Seri terbaru bola buatan Nike yang diberi nama T90 Tracer menggunkan teknologi yang hampir sama dengan teknologi yang diaplikasi pada bola golf. Bola ini menuai pujian para pemain yang di saat yang sama mengkritik bola buatan Adidas untuk Piala Dunia 2010, Jabulani.
Nike Seitiro

2011-2012: 1042 gol
Setelah sekian lama menggunakan merek T90, Nike menghilangkan kata tersebut untuk bola seri terbarunya bernama Seitiro. Bola ini memakai teknologi yang diberi nama RaDaR yang merupakan kepanjangan dari Rapid Decisive and Response. Grafis bola ini tak hanya sedap dipandang mata, namun juga memberikan sinyal visual yg kuat.
Nike Maxim

2012-2013: 1063 gol
Nike mengenalkan seri terbaru bola mereka yang diberi nama Maxim. Teknologi yang digunakan hampir sama dengan pendahalunya, seperti RaDaR dan sweet spot 360 derajat.
Nike Incyte

2013-2014
Meskipun belum dirilis secara resmi, namun sudah beredar bocoran bola yang akan digunakan di Premier League musim 2013/14 mendatang. Bola ini diberi nama Nike Incyte. Seri ini disebut akan menyajikan beberapa teknologi di antaranya Quicker Reactions, Pure Control, East of the foot dan Supernatural Command.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
City Larang Pekerja Proyek Pakai Kostum United
Bolatainment 25 Juni 2013, 16:48
-
Liverpool Resmi Gandeng SCTV Sebagai Mitra Penyiaran
Bolatainment 25 Juni 2013, 15:55
-
AVB: Moyes Tak Punya Aura Kehebatan Fergie
Liga Inggris 25 Juni 2013, 15:51
-
Tolak Kontrak Baru, Micah Richards Buka Peluang ke Serie A
Liga Inggris 25 Juni 2013, 15:45
-
United Bisa Dapatkan Thiago Sekaligus Rafinha
Liga Inggris 25 Juni 2013, 15:24
LATEST UPDATE
-
Rodrygo Bangkit di Real Madrid: Dari Terpinggirkan Jadi Andalan Xabi Alonso
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 17:59
-
Arsenal vs Liverpool: Ibarat Misi Mustahil untuk The Reds
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:28
-
Satu Sentuhan Darren Fletcher, Kesalahan Fatal Amorim di MU Langsung Terbongkar
Liga Inggris 8 Januari 2026, 17:16
-
Prediksi Susunan Pemain Milan vs Genoa: Allegri Turunkan Kekuatan Terbaik?
Liga Italia 8 Januari 2026, 17:12
-
Raphinha Lempar Peringatan ke Real Madrid dan Atletico: Barcelona Siap!
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:59
-
Arsenal vs Liverpool: Saka Kembali Starter, Ini Prediksi Line-up The Gunners
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:57
-
Jadwal Lengkap Piala Super Spanyol 2026, 8-12 Januari 2026
Liga Spanyol 8 Januari 2026, 16:40
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:37
-
Pemain yang Bikin Chelsea Kelabakan, Harry Wilson Punya Sentuhan Magis!
Liga Inggris 8 Januari 2026, 16:27
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58


























KOMENTAR