Bola.net - OLeh: Fajar RahmanSeperti beberapa tahun sebelumnya, perebutan juara di liga Spanyol musim ini hanya tertuju pada dua klub saja, Barcelona dan Real Madrid. Tercatat, klub terakhir selain mereka yang merebut juara di La Liga hanyalah Valencia di musim 2003/2004.Seperti sudah menjadi tradisi di La Liga, klub-klub lain seakan-akan tidak mampu menggoyang kedigdayaan kedua klub tersebut. Jangankan bersaing dalam perebutan gelar, bersaing dalam hal dana pun sulit bagi klub-klub lain untuk menyamai kedua klub tersebut. Sebenarnya hal ini berbahaya bagi kelangsungan La Liga sendiri, sebab, penikmat bola dunia akan cenderung bosan jika perebutan gelar juara hanya dikejar dua klub saja. Bagi penikmat bola yang mengatasnamakan kompetisi dan persaingan, mereka akan merasakan jenuh dengan situasi tersebut.Meski Real dan Barca bergelimang bintang, kami tetap mencoba memilih 4 klub lain yang kami anggap mampu untuk membuntuti mereka. Berikut ulasan ke enam klub yang kami prediksikan bakalan bersaing di papan atas La Liga musim 2010/2011 ini.: Pep Guardiola
Prestasi Terakhir:
Juara La Liga 2009/2010, Semi Final Liga Champions Eropa, 16 besar Piala Raja, Piala Super Spanyol 2010
Pemain Masuk:
David Villa (Valencia), Adriano (Sevilla), Alexander Hleb (VfB Stuttgart)
Pemain Keluar:
Yaya Toure (Manchester City), Dimitri Chigrinsky (Shakhtar Donetsk), Rafael Marquez (New York Red Bulls), Thierry Henry (New York Red Bulls), Keirrison (FC Santos)
Ulasan Singkat:
Meski gagal memboyong kembali Cesc Fabregas untuk pulang dan kehilangan beberapa pemain pilarnya di bursa transfer musim panas ini, Barca tetaplah dipandang lebih kuat daripada musim lalu. Hal itu berkat kedatangan Adriano dan bintang Spanyol di Piala Dunia lalu, David Villa. Duet Villa-Messi akan tetap membuat tim ini difavoritkan untuk dapat mempertahankan gelar mereka musim ini.REAL MADRID
: Jose Mourinho
Prestasi Terakhir:
Runner-up La Liga 2009/2010, 16 besar Liga Champions Eropa, 32 besar Piala Raja
Pemain Masuk:
Mesut Ozil (Werder Bremen), Sami Khedira (VfB Stuttgart), Angel di Maria (Benfica), Pedro Leon (Getafe), Sergio Canales (Racing Santander), Ricardo Carvalho (Chelsea).
Pemain Keluar:
Raul (Schalke 04), Guti (Besiktas), Rodrigo (Benfica), Christoph Metzelder (Schalke 04), Marcos Alonso (Bolton)
Ulasan Singkat:
Dengan datangnya The Special One ke Santiago Bernabeu, para petinggi dan pendukung Madrid sangat berharap ia akan mampu mengakhiri paceklik gelar Madrid selama 2 tahun ini. Selain bersaing dengan Barca, persaingan juga terjadi di tim Los Blancos untuk mendapatkan tempat di lini tengah Madrid. Ozil, Kaka dan Van der Vaart harus bersaing ketat memperebutkan posisi tersebut.: Unai Emery
Prestasi Terakhir:
Posisi Ke-3 La Liga 2009/2010, Perempat final Liga Eropa UEFA, 16 besar Piala Raja
Pemain Masuk:
Roberto Soldado (Getafe), Aritz Aduriz (Real Mallorca), Tino Costa (Montpeiller), Mehmet Topal (Galatasaray), Ricardo Costa (Lille).
Pemain Keluar:
David Villa (Barcelona), David Silva (Manchester City), Carlos Marchena (Villarreal), Nikola Zigic (Birimingham).
Ulasan Singkat:
Finish di tempat ketiga musim lalu secara otomatis mengantarkan mereka ke Liga Champions Eropa. Langkah mereka agak berat untuk menatap la Liga musim ini, selain konsentrasi terpecah, mereka juga harus kehilangan duo David yang selama ini menjadi pemain pilar mereka. : Antonio Alvarez
Prestasi Terakhir:
Posisi Ke-4 La Liga 2009/2010, 16 besar Liga Champions UEFA, Juara Piala Raja
Pemain Masuk:
Luca Cigarini (Napoli), Tiberio Guarente (Atalanta), Mouhamadou Dabo (Saint Etienne), Alejandro Alfaro (Tenerife), Kone (Hannover).
Pemain Keluar:
Adriano (Barcelona), David Prieto (Tenerife).
Ulasan Singkat:
Meski Antonio Alvarez hanya menjadi pelatih caretaker di pertengahan musim La Liga edisi lalu, namun prestasinya patut diacungi jempol. Bertahannya Luis Fabiano merupakan senjata tersendiri bagi mereka musim ini. Tersingkirnya mereka di Liga Europa UEFA baru-baru ini akan menyebabkan mereka lebih fokus terhadap La Liga.ATLETICO MADRID
: Quique Sanchez Flores
Prestasi Terakhir:
Posisi Ke-9 La Liga 2009/2010, Juara Liga Eropa UEFA, Finalis Piala Raja, Juara Piala Super Eropa
Pemain Masuk:
Filipe Luis (Deportivo La Coruna), Diego Godin (Villarreal), Fran Merida (Arsenal), Diego Costa (Valladolid), Mario Suarez (Real Mallorca), Tiago (Juventus).
Pemain Keluar:
Pablo Ibanez (West Bromwich Albion), Salvio (Benfica).
Ulasan Singkat:
Meski musim lalu hanya finish di posisi ke 9, Atletico tetap memiliki kans untuk ikut bersaing di papan atas La Liga musim ini. Juara Liga Eropa musim lalu serta gelar yang baru mereka dapatkan, Juara Piala Super Eropa, menjadi modal berharga Diego Forlan cs menatap musim ini.: Juan Carlos Garrido
Prestasi Terakhir:
Posisi Ke-7 La Liga 2009/2010, 32 besar Liga Eropa UEFA, 16 besar Piala Raja
Pemain Masuk:
Carlos Marchena (Valencia), Borja Valero (West Brom), Dorian Dervite (Tottenham Hotspur), Jozy Altidore (Hull City).
Pemain Keluar:
Diego Godin (Atletico Madrid), Joseba Llorente (Real Sociedad), Robert Pires (Olympiakos), Ariel Ibagaza (Olympiakos), Javi Venta (Levante).
Ulasan Singkat:
Meski mendapat pukulan keras dengan hengkangnya Diego Godin ke Atletico, masuknya Carlos Marchena dan Valero akan memberi sedikit angin segar bagi tim ini. (afp/bola)
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Rencana B Juventus Bikin Kaget, Nama Anak Legenda Milan Masuk Daftar Belanja
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:39
-
Lewati 3 Bulan Berat, Vinicius Akhiri Puasa Gol di Final Supercopa de Espana!
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 07:00
-
Inter Milan Siap Bajak Dusan Vlahovic dari Juventus, AC Milan Terancam Kena Tikung!
Liga Italia 12 Januari 2026, 07:00
-
Vinicius Ditarik Keluar di Final Supercopa, Xabi Alonso Beri Penjelasan
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 06:53
-
Bukan Hanya Masalah Mental, Ini Peringatan Fletcher untuk Calon Pelatih Baru MU
Liga Inggris 12 Januari 2026, 06:15
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 12 Januari 2026, 05:36
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
















KOMENTAR