
Bola.net - Antonin Panenka memang telah menyudahi karirnya sebagai pesepakbola pada tahun 1989 lalu. Namun nama pemain yang berposisi sebagai gelandang serang ini akan selalu dikenang berkat teknik penalti unik yang dipopulerkannya saat membela Republik Ceko di dekade 70-an.
Kini, pria berusia 65 tahun ini mendapatkan kehormatan dari UEFA untuk memilih skuat Team of The Year 2013 versinya sendiri. Kesebelasan hasil pilihan Panenka tersebut diumumkan UEFA dalam rangka diadakannya polling terbuka mengenai Team of The Year yang bebas diikuti oleh para suporter di seluruh dunia. Anda bisa turut berpartisipasi dalam polling tersebut dengan mengunjungi situs resmi UEFA.
Siapa sajakah pemain yang dianggap Panenka memiliki performa terbaik tahun ini? Simak dalam daftar berikut yang disusun oleh Panenka dengan formasi 4-3-3.[initial]
Baca Juga
Para Outfield Veteran Terbaik di Dunia Sepakbola
5 Hal Yang Harus Dilakukan Arsenal Untuk Bertahan di Puncak
12 Konflik Personal Terpanas di Era Premier League
Plus Minus 7 Kandidat Pengganti Joe Hart
(uefa/mri)
Kiper

Usia: 31 tahun
Klub: Chelsea
Negara: Republik Ceko
"Meskipun kokohnya pertahanan Chelsea membuat tugasnya lebih ringan, namun Cech memiliki standar yang sangat tinggi dan melakukan tugasnya dengan elegan. Ia adalah salah satu dari sedikit pemain Ceko yang menjadi starter reguler di tim besar."
Bek

Usia: 30 tahun
Klub: Bayern Munich
Negara: Jerman
"Pilihan pertama saya di lini pertahanan, ia adalah seorang pekerja keras dan memiliki daya jelajah luas. Ketika bertahan, ia memiliki kontrol bola luar biasa dan tahu bagaimana cara mendukung serangan. Saya selalu senang melihat permainannya."
Bek

Usia: 29 tahun
Klub: PSG
Negara: Brasil
"Bek tengah yang luar biasa, sangat kuat dalam menguasai bola, dan juga punya kualitas umpan yang mumpuni. Selain itu, ia juga sangat berbahaya dalam situasi bola mati."
Bek

Usia: 27 tahun
Klub: Real Madrid
Negara: Spanyol
"Seorang petarung sejati, sangat dominan di duel udara. Sosok fundamental bagi pertahanan Real Madrid."
Bek

Usia: 21 tahun
Klub: Bayern Munich
Negara: Austria
"Saya harus mengakui bahwa Alaba adalah salah satu pesepakbola favorit saya. Dia adalah bek kiri yang hebat, bertanggung jawab, dan tanpa kompromi. Saya senang menyaksikan upayanya melakukan overlap."
Gelandang

Usia: 30 tahun
Klub: Bayern Munich
Negara: Prancis
"Tahun ini kemungkinan adalah periode terbaik dalam karirnya. Performanya sangat menonjol dan ia sulit dihentikan dalam situasi satu lawan satu. Kemampuannya untuk melakukan umpan juga sangat hebat."
Gelandang

Usia: 29 tahun
Klub: Bayern Munich
Negara: Belanda
"Kecepatan kakinya sungguh luar biasa. Ia adalah winger yang berbahaya dan mampu mengiris pertahanan lawan seperti sebuah pisau membelah mentega."
Gelandang

Usia: 25 tahun
Klub: Arsenal
Negara: Jerman
"Gelandang yang kuat, memiliki skill luar biasa, dan selalu tahu apa yang harus ia lakukan. Umpan jauhnya akurat dan gerakan satu-dua sentuhannya memudahkan rekan-rekannya. Dia adalah pesepakbola yang lengkap."
Penyerang

Usia: 28 tahun
Klub: Real Madrid
Negara: Portugal
"Saya memandang Ronaldo sebagai pemain terbaik di dunia saat ini. Performanya ada di level tertinggi dan mencetak gol hampir di setiap laga."
Penyerang

Usia: 26 tahun
Klub: Barcelona
Negara: Argentina
"Messi memiliki penyelesaian akhir yang luar biasa, mampu menciptakan kombinasi umpan dengan rekan-rekannya dan punya pemikiran kreatif yang sangat ajaib dalam waktu sepersekian detik."
Penyerang

Usia: 32 tahun
Klub: PSG
Negara: Swedia
"Dia selalu bisa menemukan posisi yang tepat di waktu yang tepat, menciptakan ruang untuk menembak dengan seluruh anggota tubuhnya, dan sangat kuat dalam menguasai bola. Zlatan juga sangat efisien dalam memanfaatkan peluang."
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Meski Jeblok, Moyes Dibela Ashley Young
Liga Inggris 11 Desember 2013, 23:38
-
'Ajax Datang Ke Milan Dengan Percaya Diri'
Liga Champions 11 Desember 2013, 23:20
-
Liga Champions 11 Desember 2013, 23:09

-
Bayern Kalah, Muller: Kami Hanya Manusia
Liga Champions 11 Desember 2013, 22:42
-
Simeone Sebut Liga Champions Tak Membosankan Seperti La Liga
Liga Champions 11 Desember 2013, 19:37
LATEST UPDATE
-
Marc Marquez Curhat Soal Sulitnya Lawan Alex Marquez, Harus Lupakan Status Saudara
Otomotif 8 Januari 2026, 13:21
-
Meski Cetak Dua Gol, Benjamin Sesko Dinilai Tak Layak Bela Man Utd
Liga Inggris 8 Januari 2026, 12:23
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 8 Januari 2026, 12:03
-
Kesempatan Emas Arsenal Perlebar Jarak Setelah Man City dan Villa Terpeleset
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:49
-
Ini Alasan Liam Rosenior Tak Pimpin Chelsea Saat Lawan Fulham
Liga Inggris 8 Januari 2026, 11:29
-
Tiga Pemain Muda Persija Siap Asah Jam Terbang di Klub Baru
Bola Indonesia 8 Januari 2026, 11:09
LATEST EDITORIAL
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58

























KOMENTAR