
Bola.net - - Pengurus Pusat (PP) The Jakmania melalui PLT Ketua Umum (Ketum) Donal Aldiyansah, menyesalkan kejadian tewasnya suporter Persija Jakarta. Mereka meminta kepada kepolisian mengusut tuntas kasus tersebut.
Seperti diketahui, telah terjadi bentrokan antara pendukung Persija dengan warga Lungbenda di dekat pintu gerbang tol Palimanan, Jawa Barat, Minggu (6/11) malam WIB. Ada tiga bus rombongan The Jakmania yang berhenti di jalan layang Lungbenda dan terlibat aksi saling lempar dengan warga.
Akibat kejadian tersebut, Harun Al Rasyid Lestaluhu warga Kelurahan Malaka Jaya, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta, tewas. Pria 30 tahun itu meninggal dunia saat akan dilarikan ke rumah sakit.
Selain Harunul, ada tiga korban yang mendapatkan penanganan medis. Sanudin (56) mengalami luka robek pada hidung, Bahrun (37) luka robek pada kepala dan Muzaki (18) luka robek pada bagian kepala.
Nasib naas juga menimpa Gilang (Wakil Koordinator) Jakmania Pekalongan. Dia menjadi korban kecelakaan lalu lintas setelah menyaksikan pertandingan Persija Jakarta melawan Persib Bandung, Sabtu (5/11).
Berdasarkan jatuhnya korban jiwa dari The Jakmania, maka PP The Jakmania membuat sikap pernyataan. Berikut tujuh poin pernyataan sikap PP The Jakmania yang diterima Bola.net, Senin (7/11):
PP The Jakmania mengutuk keras aksi penyerangan terhadap rombongan The Jakmania di TOL Palimanan
PP The Jakmania meminta kepada aparat keamanan untuk mengusut tuntas kejadian penyerangan terhadap rombongan The Jakmania yang mengakibatkan jatuhnya korban jiwa dan korban luka.
PP The Jakmania memperingatkan kepada media untuk memberitakan segala sesuatunya secara adil dan sesuai dengan fakta yang ada, bukan hanya dari satu sumber ataupun sumber yang tidak bisa dibuktikan kredibilitasnya.
PP The Jakmania meminta kepada seluruh anggota maupun simpatisan The Jakmania untuk menahan diri dan tidak terpancing emosi atas kejadian ini dan jadikan ini sebagai pelajaran untuk kita semua.
PP The Jakmania berharap tidak ada lagi korban jiwa maupun luka dalam sepak bola Indonesia.
Yang perlu diingat adalah bahwa kejadian di Tol Palimanan terjadi karena rombongan The Jakmania dilempari lebih dulu oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab.
Pelemparan pada rombongan The Jakmania bukan hanya terjadi di Tol Palimanan, tapi juga terjadi sejak Tol Cipali sampai dengan Cikarang.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Manajemen Persija Ucapkan Belasungkawa Atas Meninggalnya The Jakmania
Bola Indonesia 7 November 2016, 16:42
-
Kronologi Insiden Tol Palimanan Versi The Jakmania
Bola Indonesia 7 November 2016, 15:00
-
Pemerintah Ingin Konflik Antar Suporter Sepakbola Diakhiri
Bola Indonesia 7 November 2016, 14:04
-
7 Poin Pernyataan Sikap The Jakmania Atas Insiden Tol Palimanan
Bola Indonesia 7 November 2016, 12:45
-
Polisi Amankan Kepulangan The Jakmania Hingga Jakarta
Bola Indonesia 5 November 2016, 23:47
LATEST UPDATE
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
-
Kiper Persis Solo Gianluca Pandeynuwu Ukir Sejarah di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 18 November 2025, 23:11
-
Benjamin Sesko Absen Kontra Everton, Kembalinya Diperkirakan Desember
Liga Inggris 18 November 2025, 22:46
-
Blunder Pemain Naturalisasi Malaysia Saat Sidang FIFA: Salah Sebut Asal Nenek
Tim Nasional 18 November 2025, 22:37
-
2 Laga Timnas Indonesia U-22 vs Mali: Kalah di Laga Pertama, Imbang di Laga Kedua
Tim Nasional 18 November 2025, 22:36
-
Bermain Api: Risiko Besar Perlakuan Tuchel pada Bellingham di Timnas Inggris
Piala Dunia 18 November 2025, 21:51
-
Calhanoglu dan Misi 'Anti-Modric': Kunci Taktik Chivu Menghadapi Panasnya Derby Milan
Liga Italia 18 November 2025, 21:02
-
Adrien Rabiot dan Dilema Derby: Analisis Kebugaran, Strategi, dan Alternatif AC Milan
Liga Italia 18 November 2025, 20:08
-
Langkah dan Strategi Luciano Spalletti untuk Mengembalikan Juventus ke Jalur Kejayaan
Liga Italia 18 November 2025, 19:35
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55























KOMENTAR