Bola.net - - Aji Santoso tak risau dengan beban mental -wajib memenangi pertandingan- yang ditanggung para pemain muda timnya. Pelatih Arema FC ini mengaku yakin dengan kualitas Hanif Sjahbandi dan kawan-kawan dalam menerima tekanan pertandingan.
"Tak ada masalah dengan mental pemain muda kami," ujar Aji.
Menurut Aji, kualitas para penggawa muda Arema musim ini di atas rata-rata. Terbukti, kemampuan tiga pemain muda mereka, Bagas Adi Nugroho, Hanif Sjahbandi dan Nasir, mendapat pengakuan dari Pelatih Timnas U-22, Luis Milla.
"Sebelumnya, pemain seperti Nasir nggak pernah dilirik masuk Timnas, sekarang ia kembali dipanggil," tuturnya.
"Ini bukti perekrutan kami tidak salah dan mental pemain-pemain muda Arema tak perlu diragukan," ia menambahkan.
Arema FC akan menjamu Semen Padang pada laga leg kedua Semifinal Piala Presiden 2017. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Minggu .
Pada leg pertama lalu, Arema FC dipaksa menelan kekalahan 0-1kala bertandang ke kandang Kabau Sirah, julukan Semen Padang. Gol semata wayang pada laga yang dihelat di Stadion Gelora Haji Agus Salim Padang, Kamis (02/03) tersebut dicetak Marcel Sacramento dari titik penalti.
Sementara itu, Aji menyebut pemanggilan tiga pemain muda tersebut ke Timnas U-22 berdampak positif bagi Nasir dan kawan-kawan. Menurut eks pelatih Timnas U-23 ini, hal tersebut bisa jadi motivasi para penggawa belianya tersebut untuk bisa lebih percaya diri.
"Pelatih sekaliber Luis Milla saja mengikutsertakan mereka. Ini hal yang positif bagi ketiga pemain itu dan tim ini," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Kick-off Semifinal Leg 2 Persib vs PBFC Berubah
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 22:29
-
Exco PSSI Bakal Saksikan Langsung Arema vs Semen Padang
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 21:17 -
Aji Santoso Yakin Kualitas Pemain Muda Arema FC
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 20:36
-
Jamu Semen Padang, Arema FC Terancam Tanpa Amunisi Penuh
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 19:27 -
Arema FC Siap Balas Dendam Pada Semen Padang
Bola Indonesia 4 Maret 2017, 18:32
LATEST UPDATE
-
Mengapa Liam Rosenior Tak Langsung Debut Usai Resmi Tukangi Chelsea?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 20:31
-
Manchester United Pilih Pelatih Interim Sampai Akhir Musim?
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:58
-
Live Streaming Sassuolo vs Juventus - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 6 Januari 2026, 19:45
-
Liam Rosenior Boyong 3 Staf dari Strasbourg ke Chelsea, Debut Resmi di Piala FA
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:42
-
Daftar Pemain Voli Putra Surabaya Samator di Proliga 2026
Voli 6 Januari 2026, 19:31
-
IBL Indonesia 2026 Dimulai 10 Januari 2026, Total Gelar 137 Pertandingan
Basket 6 Januari 2026, 19:15
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 6 Januari 2026, 19:03
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52
-
Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenior: Revolusi Taktik Dimulai
Editorial 5 Januari 2026, 15:25
-
7 Pemain yang Pernah Menangis Karena Jose Mourinho, Ada Cristiano Ronaldo
Editorial 5 Januari 2026, 13:58
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40





















KOMENTAR