
Bola.net - Manajer Persebaya Surabaya, Candra Wahyudi mengaku sudah menerima surat pengunduran diri Makan Konate. Pihaknya, juga menyetujui permohonan gelandang asal Mali itu.
Menurut Candra, manajemen Persebaya tidak bisa menahan kepergian Konate karena kondisinya tidak memungkinkan. Pihaknya tidak bisa menggaransi kapan liga bergulir.
"Jujur kami tidak berdaya sama sekali. Walau hanya untuk menahan sejenak. Meminta pemain bersabar," katanya seperti dilansir laman resmi klub, Jumat (11/12/2020).
"Soalnya, siapapun tidak ada yang bisa menjamin kepastian kompetisi. PSSI dan LIB sekalipun," tegas manajer asal Bojonegoro itu.
Seperti diketahui, Konate memilih mundur dari Persebaya. Pemain yang didatangkan dengan label mega transfer itu tidak bisa menunggu terlalu lama ketidakpastian liga.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Kepastian Liga Selalu Jadi Pertanyaan
Lebih lanjut Candra menambahkan, sejak awal pemain asing terutama David maupun Konate selalu mempertanyakan kelanjutan kompetisi. Tapi, pihaknya tidak bisa menjawab itu.
"Bagaimana kami bisa memberi kepastian, kalau otoritas sepak bola yang paling berwenang juga tidak bisa memberi kepastian?," Jelas Candra.
"Padahal itu yang ditanyakan pemain. Seperti David dan juga Konate," tandas pria yang juga menjabat sebagai Direktur PT. Persebaya Indonesia itu.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Ini Juga:
- Makan Konate Ikuti Jejak David da Silva Mundur dari Persebaya
- Andhika Ramadhani Tak Sabar Jalani Musim Pertamanya Bersama Persebaya
- 2 Bintang Persija Kejar Ilmu Kepelatihan
- Kesibukan Kiper Muda Persebaya, Bantu Orang Tua hingga Latihan bersama Mantan Klub
- Ini Alasan Arema FC Belum Pinang Penyerang Anyar Bidikan Mereka
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aji Santoso Hormati Keputusan Makan Konate Hengkang dari Persebaya
Bola Indonesia 11 Desember 2020, 14:07
-
Kiper Persebaya Bicara Plus dan Minus Berlatih dengan Mantan Klub
Bola Indonesia 11 Desember 2020, 14:02
-
Alasan Manajemen Persebaya Tak Bisa Menahan Kepergian Makan Konate
Bola Indonesia 11 Desember 2020, 11:47
-
Makan Konate Ikuti Jejak David da Silva Mundur dari Persebaya
Bola Indonesia 11 Desember 2020, 10:53
-
Andhika Ramadhani Tak Sabar Jalani Musim Pertamanya Bersama Persebaya
Bola Indonesia 10 Desember 2020, 21:41
LATEST UPDATE
-
Ketika Ruben Amorim Merasa Dikhianati Manajemen MU Soal Transfer Pemain
Liga Inggris 5 Januari 2026, 08:05
-
Man of the Match Inter Milan vs Bologna: Lautaro Martinez
Liga Italia 5 Januari 2026, 05:25
-
Man of the Match Man City vs Chelsea: Enzo Fernandez
Liga Inggris 5 Januari 2026, 04:24
-
Man of the Match Fulham vs Liverpool: Harry Wilson
Liga Inggris 5 Januari 2026, 03:54
-
Man of the Match Real Madrid vs Real Betis: Gonzalo Garcia
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 00:24
-
Man of the Match Leeds United vs Manchester United: Matheus Cunha
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:44
-
Hasil Leeds vs Man Utd: Saling Serang di Elland Road Berakhir Imbang 1-1
Liga Inggris 4 Januari 2026, 21:31
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
LATEST EDITORIAL
-
3 Kandidat Pengganti Enzo Maresca di Chelsea
Editorial 1 Januari 2026, 13:40
-
5 Pemain Terbaik Real Madrid di 2025: Mbappe Memimpin
Editorial 31 Desember 2025, 15:58
-
6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
Editorial 30 Desember 2025, 13:10
-
6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jendela Transfer Januari 2026
Editorial 30 Desember 2025, 12:43























KOMENTAR