
Bola.net - Gelandang Madura United Andik Vermansah menngaku bersyukur bisa membantu timnya mengalahkan Arema FC meski belum dalam kondisi fit 100 persen.
Madura United menjamu Arema di laga lanjutan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Gelora Madura, Pamekasan, Sabtu (20/07) kemarin. Pertandingan berjalan dengan ketat.
Namun pada akhirnya Madura United bisa menang 1-0. Satu-satunya gol di laga itu dicetak oleh Andik, yang di laga itu tampil sebagai pemain pengganti di babak kedua.
Andik menjebol gawang Utam Rusdiana dengan tendangan bebas yang brilian dan cantik. Dari sisi kanan kotak penalti, ia menendang bola ke tiang jauh. Bola tak bisa dijangkau utam dan akhirnya menghujam ke tiang kiri sebelum akhirnya memantul masuk.
Tendangan bebas itu sendiri berawal dari akselerasi Andik di sisi sayap kiri. Saat akan masuk ke kotak penalti, ia ditarik hingga terjatuh oleh Agil Munawar.
Bersyukur
"Saya sangat bersyukur dan berterima kasih diberi kesempatan. Meski baru sembuh, saya sudah siap main dan membantu tim mendapat poin," seru Andik.
Laga ini memang menjadi comeback buat Andik setelah mengalami cedera hamstring. Sebelumnya, dia terpaksa absen selama sekitar tiga pekan dan melewatkan lima pertandingan terakhir Madura United baik di Shopee Liga 1 maupun di Piala Indonesia.
Andik menambahkan, saat itu ia sebenarnya belum benar-benar dalam kondisi bugar. Namun ia memastikan bahwa cedera hamstring-nya sudah benar-benar pulih.
"Saya sudah 100 persen sembuh. Tinggal mengembalikan fisik secara bertahap. Mungkin sekarang fisik sudah 70 persen dan diberi kesembuhan untuk berkesempatan tampil," tegasnya.
Kerja Keras
Setelah bersua Arema, Madura United akan menjalani dua laga kandang secara beruntun. Mereka dijadwalkan menjamu Badak Lampung FC (27/07) dan PSS Sleman (31/07).
Andik pun bertekad untuk membawa Laskar Sape Kerrab untuk kembali meraih kemenangan. Untuk itu ia mengaku siap fokus dan kerja ekstra keras lagi.
"Sekarang saya harus konsentrasi dalam dua pertandingan yang akan datang. Kami harus bekerja keras supaya bisa mendapat poin lagi," tegasnya.
Saat ini, Andik Vermansah dkk berasa di posisi kedua dengan koleksi 17 poin. Madura United hanya berselisih dua poin dari Tira Persikabo yang berada di puncak klasemen sementara Shopee Liga 1 2019.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Andik Vermansah Bersyukur Bisa Bantu Madura United Kalahkan Arema
Bola Indonesia 21 Juli 2019, 22:01
-
Dikalahkan Madura United, Ini Alasan Pelatih Arema
Bola Indonesia 20 Juli 2019, 23:59
-
Hasil Pertandingan Madura United vs Arema FC: Skor 1-0
Bola Indonesia 20 Juli 2019, 20:32
LATEST UPDATE
-
Evaluasi Timnas Indonesia U-22 jelang SEA Games 2025: Progres Terlihat, PR Masih Ada
Tim Nasional 19 November 2025, 04:25
-
Imbang 2-2 Lawan Mali, Ini 3 Pemain Timnas Indonesia U-22 yang Layak Dapat Apresiasi
Tim Nasional 19 November 2025, 04:00
-
Kabar Buruk untuk Arsenal, Pemulihan Kai Havertz Alami Kemunduran
Liga Inggris 19 November 2025, 02:20
-
Arsenal Buka Peluang Lepas 4 Pemain di Bursa Transfer Januari, Siapa Saja?
Liga Inggris 19 November 2025, 00:56
-
Manchester United Bisa Jual Marcus Rashford dan Kobbie Mainoo untuk Patuhi PSR
Liga Inggris 19 November 2025, 00:30
-
3 Opsi Pengganti Mohamed Salah di Liverpool, Termasuk Pemain dari Klub Rival
Liga Inggris 19 November 2025, 00:00
-
Lupakan Ronaldo, Bruno Fernandes Buktikan Jadi Pemain Paling Penting di Timnas Portugal
Piala Dunia 18 November 2025, 23:41
-
Analisis Calon Pengganti Robert Lewandowski: Menimbang 4 Kandidat Ideal untuk Barcelona
Liga Spanyol 18 November 2025, 23:22
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56
-
3 Bintang Manchester United yang Bisa Ditukar dengan Antoine Semenyo
Editorial 19 November 2025, 01:37
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55


















KOMENTAR